Ada Demo Ojek Online di Patung Kuda, Sejumlah Ruas Jalan Ditutup

Reporter

Adam Prireza

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 5 Januari 2022 16:45 WIB

Sejumlah pengemudi ojek online melakukan aksi di kawasan Patung Kuda, Jakarta, Rabu, 5 Januari 2022. Dalam aksi tersebut para pengemudi ojek daring menuntut Kementerian Perhubungan serta pengelola aplikator untuk menepati janji kenaikan tarif ojek online. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Polisi menutup ruas jalan menuju ke Istana Merdeka, seperti Jalan Medan Merdeka Barat dan Medan Merdeka Selatan pada Rabu sore, 5 Januari 2021 karena ada demo pengemudi ojek online.

Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Jakarta Pusat Komisaris Purwanta mengatakan pengemudi ojek online berunjuk rasa di kawasan Patung Kuda Arjuna Wiwaha. “Yang mengarah ke Istana Merdeka ditutup,” kata Purwanta saat dikonfirmasi wartawan pada hari ini.

Menurut Purwanta, aksi tersebut dihadiri oleh sekitar 450 pengemudi ojek online. Mereka sudah berdatangan sejak pukul 14.30 WIB tadi. Ia mengatakan hingga pukul 15.30 WIB ruas jalan tersebut masih ditutup.

Penutupan jalan juga berdampak pada rute Bus Transjakarta. Pengendara yang hendak menuju ke kawasan Harmoni dan Juanda melalui Patung Kuda diarahkan untuk belok ke Jalan Abdul Muis.

Purwanta tak menutup kemungkinan akan ada kemacetan dampak dari demonstrasi tersebut. “Pasti ada efeknya. Tapi (lalu lintas) masih berjalan,” ucap dia.

Advertising
Advertising

Unjuk rasa digelar para pengemudi ojek online untuk menuntut beberapa hal. Salah satunya adalah soal penentuan tarif oleh perusahaan penyedia aplikasi. Para sopir ojek online menganggap hal itu melanggar Undang-Undang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) Nomor 22 Tahun 2009. Purwanta menyebut perwakilan pengemudi ojol sudah bertemu dengan jajaran Ditjen Angkutan Darat Kementerian Perhubungan.

Baca juga: Demo Ojek Online di Patung Kuda Hari Ini, Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

ADAM PRIREZA

Berita terkait

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

23 jam lalu

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

PT MRT Jakarta (Perseroda) berencana memperbarui mesin pembaca kartunya dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

Hari Buruh Internasional, Aksi Unjuk Rasa di Cikapayang Dago Park

1 hari lalu

Hari Buruh Internasional, Aksi Unjuk Rasa di Cikapayang Dago Park

Aliansi Buruh Bandung Raya melakukan unjuk rasa menyuarakan perjuangan mereka saat Hari Buruh Internasional atau May Day di Cikapayang Dago Park

Baca Selengkapnya

3.454 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Demo Hari Buruh di Depan Monas, Siagakan Water Cannon

1 hari lalu

3.454 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Demo Hari Buruh di Depan Monas, Siagakan Water Cannon

Usai orasi di depan Monas, para buruh akan menuju ke Stadion Madya GBK untuk memperingati Hari Buruh Internasional 2024.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel untuk Jaga Aksi Hari Buruh

2 hari lalu

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel untuk Jaga Aksi Hari Buruh

Polda Metro Jaya akan mengerahkan 3.454 personel untuk mengamankan aksi May Day dan perayaan hari buruh pada hari ini Rabu, 1 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Polisi Masih Periksa 2 Terduga Copet yang Ditangkap Saat Demo Sengketa Pilpres 2024

10 hari lalu

Polisi Masih Periksa 2 Terduga Copet yang Ditangkap Saat Demo Sengketa Pilpres 2024

Berdasarkan KTP, dua terduga copet itu berasal dari Jakarta Barat dan Jakarta Timur Keduanya dihajar massa yang menggelar demo sengketa pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Lokasi Patung Kuda Arjuna Wijaya Jakarta Kerap Jadi Pusat Unjuk Rasa, Begini Sejarah Pendiriannya

11 hari lalu

Lokasi Patung Kuda Arjuna Wijaya Jakarta Kerap Jadi Pusat Unjuk Rasa, Begini Sejarah Pendiriannya

Patung Kuda Arjuna Wijaya di Jalan Medan Merdeka Jakarta kerap jadi sentral unjuk rasa. Terakhir demo pendukung 01 dan 02 terhadap sengketa pilpres.

Baca Selengkapnya

Massa Aksi Demo Sengketa Pilpres di Patung Kuda Bakar Ban, Joget Nyanyi Oke Gas Lalu Bubar

13 hari lalu

Massa Aksi Demo Sengketa Pilpres di Patung Kuda Bakar Ban, Joget Nyanyi Oke Gas Lalu Bubar

Kawasan Patung Kuda yang menjadi pusat demo massa pro kontra sengketa pilpres sudah steril jelang pukul enam sore.

Baca Selengkapnya

Sekelompok Pemuda dari Makassar Demo ke Patung Kuda: Disuruh Berangkat Membela Prabowo

13 hari lalu

Sekelompok Pemuda dari Makassar Demo ke Patung Kuda: Disuruh Berangkat Membela Prabowo

Sekelompok pemuda yang mengaku dari Makassar ikut demo di kawasan Patung Kuda Jakarta. Salah seorang mengatakan datang membela Prabowo.

Baca Selengkapnya

Massa Demo Sengketa Pilpres Ricuh Saling Lempar Batu, Ada Massa yang Lanjut Joget

13 hari lalu

Massa Demo Sengketa Pilpres Ricuh Saling Lempar Batu, Ada Massa yang Lanjut Joget

Massa demo sengketa pilpres di kawasan patung kuda ricuh saling lempar batu. Tapi ada yang lanjut joget.

Baca Selengkapnya

Tony Blair Dipanggil Jokowi Membahas Investasi IKN, Hasilnya?

13 hari lalu

Tony Blair Dipanggil Jokowi Membahas Investasi IKN, Hasilnya?

Tony Blair menjelaskan, Uni Emirat Arab (UAE) berencana untuk investasi panel surya di IKN. Investasi ini akan difasilitasi oleh Tony Blair Institute.

Baca Selengkapnya