Polisi Selidiki Identitas Pengendara Motor yang Acungkan Jari Tengah ke Polantas

Selasa, 18 Januari 2022 14:05 WIB

Ilustrasi Polisi Satuan Lalu Lintas. ANTARA/Adeng Bustomi

TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah video viral memperlihatkan seorang pengendara motor mengacungkan jari tengahnya ke arah polisi di kawasan Jalan Layang Pasar Rebo, Ciracas, Jakarta Timur. Pengendara motor itu diketahui adalah seorang perempuan.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Endra Zulpan menyebut sosok polisi lalu lintas (polantas) yang diacungi jari tengah oleh pengendara motor itu adalah Kepala Unit Lalu Lintas Polsek Ciracas Ajun Komisaris Gede Oka.

"Pelaku seorang perempuan pengendara sepeda motor B-6518-VTB dalam status penyelidikan,” ujar Zulpan dalam keterangan tertulisnya pada Selasa, 18 Januari 2022.

Zulpan menjelaskan bahwa peristiwa itu terjadi pada Senin, 17 Januari 2022 sekitar pukul 11.00 WIB. Saat itu, Gede Oka tengah mengatur lalu lintas di lokasi tersebut. Lalu dari arah Kampung Rambutan, melintas seorang perempuan yang mengendarai sepeda motor bernomor polisi B-6518-VTB.

Gede Oka lantas menegur perempuan tersebut lantaran tak memakai helm. Perempuan itu berdalih tak memakai helm lantaran cuaca sedang panas dan mencoba memancing emosi Gede Oka.

Advertising
Advertising

“Korban tak terpancing dan fokus mengatur lalu lintas. Namun perempuan itu dengan terpaksa memakai helmnya dan berkata ‘saya memakai helm di depan bapak, setelah itu saya lepas lagi’,” tutur Zulpan.

Menurut Zulpan, Gede Oka awalnya tak mengetahui bahwa perempuan itu mengacungkan jari tengahnya. Ia baru tahu setelah video peristiwa tersebut viral di media sosial Instagram.

Zulpan mengatakan bahwa Gede Oka sudah melaporkan peristiwa itu ke Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Jakarta Timur.
Namun, ia belum secara resmi membuat laporan polisi.

Zulpan menyebut bahwa saat ini polisi masih mengecek identitas pengendara motor itu dengan memeriksa pelat nomor polisi sepeda motor yang digunakan perempuan tersebut. Gede Oka juga disarankan agar membuat laporan resmi ke pihak kepolisian.

Baca juga: Polisi Cari Copet Viral yang Incar Pengendara Motor di Terminal Pulogadung

Berita terkait

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

2 menit lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Diduga Dibantu Membunuh Korban

1 jam lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Diduga Dibantu Membunuh Korban

Polisi saat ini masih mendalami keterlibatan orang-orang yang diduga membantu pelaku pembunuhan korban yang mayatnya ditemukan dalam koper.

Baca Selengkapnya

Donald Trump Memuji Penggerebekan Unjuk Rasa Pro-Palestina oleh Polisi New York

1 jam lalu

Donald Trump Memuji Penggerebekan Unjuk Rasa Pro-Palestina oleh Polisi New York

Donald Trump memuji polisi New York yang menggerebek unjuk rasa pro-Palestina di Universitas Columbia.

Baca Selengkapnya

Korlantas Polri Tegaskan Pelat Dinas Berkode ZZ Harus Patuhi Aturan Ganjil Genap

1 jam lalu

Korlantas Polri Tegaskan Pelat Dinas Berkode ZZ Harus Patuhi Aturan Ganjil Genap

Korlantas Polri memastikan pelat nomor khusus kendaraan dinas berkode 'ZZ' harus tetap mematuhi aturan ganjil genap.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

2 jam lalu

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

Polisi mengungkapkan Ahmad Arif Ridwan Nuwloh (29) menyetubuhi RM, sebelum membunuhnya dan mayat perempuan itu ditemukan di dalam koper di Cikarang.

Baca Selengkapnya

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

20 jam lalu

Arti Kata Pundit yang Viral dalam Dunia Persepakbolaan

Ramai istilah pundit dalam dunia sepak bola. Arti kata pundit merujuk pada seseorang yang memiliki keahlian di dunia sepak bola.

Baca Selengkapnya

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

2 hari lalu

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

IPW menilai proses pemeriksaan terhadap tewasnya Brigadir Ridhal Ali Tomi tak cukup berhenti di kesimpulan bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

2 hari lalu

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan polisi terus menggali terkait kasus meninggalnya Brigadir Ridhal Ali Tomi diduga bunuh diri di dalam mobil.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

2 hari lalu

5 Fakta Demo Bela Palestina di Amerika, Kandidat Presiden Ditangkap hingga Boikot Akademis

Demo bela Palestina di sejumlah kampus Amerika menimbulkan sejumlah dampak.

Baca Selengkapnya

Judi Online per April 2024, Polisi Sebut Ada 729 Kasus dan 1.158 Tersangka

2 hari lalu

Judi Online per April 2024, Polisi Sebut Ada 729 Kasus dan 1.158 Tersangka

Pada 2023 terdapat 1.196 kasus judi online dengan jumlah tersangka 1.967, sedangkan di 2024 per April terdapat 792 kasus dan 1.158 tersangka.

Baca Selengkapnya