Alasan Bangun Taman di Samping Sungai, Anies: Tempat Parkir Air

Reporter

Antara

Sabtu, 22 Januari 2022 07:42 WIB

Taman Diponegoro yang terletak di seberang RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat, 20 Oktober 2016. TEMPO/Friski Riana

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan pihaknya mendesain taman berada di samping sungai sebagai lahan "parkir" air yang meluap saat musim hujan.

"Saat musim hujan ketika sungai airnya meningkat didesain menampung luapan air sungai sehingga parkirnya di dalam taman," kata Anies melalui kanal Youtube pribadi saat berbagi perspektif "Ruang Ketiga" dipantau di Jakarta, Jumat, 21 Januari 2022 dikutip Antara.

Ia menampik komentar apabila taman di dekat sungai dikatakan kebanjiran, melainkan kondisi tersebut sebagai tempat air parkir.

Advertising
Advertising

"Bukan banjir. Itu memang parkir air. Jadi kalau di taman diparkirin air. Nanti kalau musim kering, air sungai turun, maka (air) tamannnya turun," tutur Anies.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini menambahkan DKI Jakarta telah merevitalisasi 296 taman kota.

Proses revitalisasi itu melibatkan partisipasi warga setempat dan ada pemerataan ruang hijau sehingga seluruh pihak memiliki akses ke taman tersebut.

Dalam proses revitalisasi itu, kata dia, disesuaikan dengan kebutuhan warga di antaranya taman yang berada di dekat sungai, kemudian taman yang berada di lingkungan banyak warga lanjut usia (lansia).

Ada juga taman untuk kegiatan rekreatif seperti Taman Puring yang menjadi tempat berkumpul komunitas olahraga "parkour" sehingga pihaknya menyediakan fasilitas yang menyesuaikan dengan kebutuhan.

Kemudian, lanjut dia, beberapa pedagang tanaman dan bunga di sekitar taman tidak digusur karena mereka juga menjadi bagian ekosistem taman sesuai dengan Peraturan Gubernur Nomor 44 tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Taman.

Dari ratusan taman kota di DKI, imbuh Anies, ada juga Taman Tebet atau Tebet Eco Garden yang menjadi percontohan karena memiliki fungsi ekologis, sosial, edukasi dan rekreasi.

Di tengah taman itu, kata dia, ada sungai sehingga tak hanya sebagai ruang terbuka hijau tapi juga pengendali banjir.

Dalam video berdurasi 17 menit itu, selain soal taman, Anies berbicara soal pembangunan 241 km fasilitas pejalan kaki, hingga penyediaan lima lapangan sepak bola gratis berstandar FIFA.

Baca juga: Survei: 60,3 Persen Warga Jakarta tidak Puas terhadap Kinerja Anies Baswedan

Berita terkait

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

11 jam lalu

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

Setelah putusan MK yang menolak keputusan kubu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, akankah mereka kemudian gabung di kabinet Prabowo-Gibran?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

12 jam lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Kans Gabung di Kabinet Prabowo-Gibran: Anies Tak Mau Berandai-andai, Ganjar Sebut Lebih Baik di Luar

15 jam lalu

Kans Gabung di Kabinet Prabowo-Gibran: Anies Tak Mau Berandai-andai, Ganjar Sebut Lebih Baik di Luar

Anies tidak mau berandai-andai. Sedangkan Ganjar menyebutnya lebih baik di luar kabinet Prabowo-Gibran. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Minta Parpol Pendukung Anies dan Ganjar Tak Gabung KIM, Pengamat: Hormati Suara Rakyat yang Tak Pilih Prabowo-Gibran

17 jam lalu

Minta Parpol Pendukung Anies dan Ganjar Tak Gabung KIM, Pengamat: Hormati Suara Rakyat yang Tak Pilih Prabowo-Gibran

Ray Rangkuti menyinggung partai non-koalisi KIM yang hendak bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran. Hal itu dianggap tidak menghormati rakyat

Baca Selengkapnya

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

1 hari lalu

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

Partai Golkar DKI menyatakan Ridwan Kamil akan maju di Pilkada Jawa Barat, bukan di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Singgung Peluang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Anies Baswedan Singgung Peluang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Anies Baswedan mengakui dirinya masih kerap ditanya apakah akan masuk kabinet pemerintahan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

1 hari lalu

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

Anies Baswedan membeberkan rencananya setelah gugatan kubunya ditolak Mahkamah Konstitusi.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Soal Putusan MK: Perjuangan Tidak Sia-sia

1 hari lalu

Anies Baswedan Soal Putusan MK: Perjuangan Tidak Sia-sia

Anies Baswedan menyatakan langkah barisannya melakukan gugatan dugaan kecurangan Pilpres 2024 ke Mahkamah Konstitusi (MK) bukanlah hal sia-sia.

Baca Selengkapnya

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

2 hari lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

2 hari lalu

Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

Anies Baswedan menanggapi singkat wacana dirinya akan maju kembali sebagai calon gubernur di Pilkada DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya