Karyawan Industri Hiburan di Jakarta Barat Didorong Ikut Vaksinasi Booster

Senin, 14 Maret 2022 18:06 WIB

Petugas kesehatan menyuntikkan vaksin Covid-19 penguat (booster) atau dosis ketiga kepada warga di Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Menteng Anno 1955, Jakarta, Jumat, 11 Februari 2022. Berdasarkan data vaksinasi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) per 7 Februari pukul 18.00 WIB, jumlah warga yang sudah menerima booster baru 5.679.434 orang. Sedangkan target total keseluruhan warga yang mendapatkan booster berjumlah sebanyak 208.265.720 orang. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Para karyawan dan pekerja industri hiburan di Jakarta Barat diminta untuk vaksinasi booster pada pelonggaran pembatasan kegiatan di masa PPKM Level 2. Imbauan itu juga disampaikan oleh Kepala Seksi Pengawasan Suku Dinas Pariwisata, Ekonomi dan Kreatif Jakarta Barat Budi Suryawan untuk karyawan mal, restoran, hingga tempat wisata dan bioskop.

Anjuran untuk melengkapi vaksinasi ketiga itu bertujuan untuk meningkatkan imunitas dan mengurangi risiko penularan Covid-19 antarkaryawan maupun dengan pelanggan.

"Kami imbau untuk vaksin booster karena itu penting," kata Budi di Jakarta, Senin 14 Maret 2022.

Setiap kali melakukan pemeriksaan di tempat hiburan malam, kata Budi, Suku Dinas Pariwisata selalu mengimbau pentingnya vaksinasi dosis ketiga. Para karyawan mal hingga tempat wisata itu perlu
menerima vaksin booster karena aktivitas perekonomian mulai tinggi di masa PPKM Level 2.

Menurut data Sudin Pariwisata Jakarta Barat, 5.000 karyawan bidang pariwisata di wilayahnya sudah vaksinasi tahap satu dan dua. Namun belum diketahui berapa jumlah karyawan yang sudah vaksinasi Covid-19 dosis ketiga.

Sebelumnya, Polsek Taman Sari pernah menggelar program vaksin booster khusus untuk para pekerja industri hiburan. Kegiatan itu diadakan di Komplek Ruko Kota Indah, Tamansari.

"Vaksinasinya memang difokuskan untuk karyawan di tempat hiburan Kota Indah," kata Wakapolsek Taman Sari Kompol Syarifa Chaira Sukma pada 15 Februari lalu.

Menurut Syarifa, para pekerja malam juga perlu vaksinasi Covid-19. "Mereka perlu divaksin agar terlindungi sekaligus meningkatkan daya tahan tubuh," ujarnya.

Wakapolsek Taman Sari itu berharap sebaran vaksinasi booster di wilayahnya bisa lebih maksimal.

Baca juga: Kapolda Metro Jaya Ingin Warga Jakarta Vaksinasi Booster Menjelang Ramadan

Berita terkait

Profil Pyo Ye Jin Aktris Multitalenta yang Membuat Terobosan dalam Industri Hiburan Korea

5 hari lalu

Profil Pyo Ye Jin Aktris Multitalenta yang Membuat Terobosan dalam Industri Hiburan Korea

Pyo Ye Jin adalah aktris Korea Selatan yang banyak berkarya di berbagai genre.

Baca Selengkapnya

Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

7 hari lalu

Polisi Ciduk 12 Remaja Diduga akan Tawuran di Jakarta Barat, Sita 5 Celurit dan 1 Pedang

Para remaja yang kedapatan hendak tawuran itu dibawa ke Polsek Kebon Jeruk dan Polsek Palmerah.

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut 6 Pemuda Konvoi Saat Malam Takbiran di Tomang Positif Narkoba

24 hari lalu

Polisi Sebut 6 Pemuda Konvoi Saat Malam Takbiran di Tomang Positif Narkoba

Polisi mendapati enam pemuda yang konvoi saat malam takbiran di kawasan Jakarta Barat positif mengonsumsi narkoba.

Baca Selengkapnya

Polisi Ciduk 71 Remaja yang Konvoi di Jakarta Barat, 5 Positif Narkoba

26 hari lalu

Polisi Ciduk 71 Remaja yang Konvoi di Jakarta Barat, 5 Positif Narkoba

Polres Metro Jakarta Barat akan memanggil sekolah maupun orang tua dari remaja yang kedapatan konvoi motor membawa petasan dan kembang api.

Baca Selengkapnya

Tersinggung Tak Diberi Utang, Pemuda di Kembangan Bakar Warung Rokok

28 hari lalu

Tersinggung Tak Diberi Utang, Pemuda di Kembangan Bakar Warung Rokok

Tersinggung tak boleh utang rokok, pelaku membakar warung dengan melempar botol bensin dan tisu yang telah dibakar.

Baca Selengkapnya

Jelang Lebaran, Uang Palsu Beredar di Jakarta Barat

42 hari lalu

Jelang Lebaran, Uang Palsu Beredar di Jakarta Barat

Polres Jakarta Barat membongkar peredaran uang palsu di Cengkareng,

Baca Selengkapnya

95 di Palmerah Kebakaran, 20 Keluarga Kehilangan Tempat Tinggal

49 hari lalu

95 di Palmerah Kebakaran, 20 Keluarga Kehilangan Tempat Tinggal

Sebanyak 95 unit rumah di Jalan Kota Bambu Raya Palmerah, Jakarta Barat dilanda kebakaran pada Ahad dini hari tadi

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Suami Istri di Tangerang, Pelaku Pencurian Uang dan Handphone di 16 Minimarket

55 hari lalu

Polisi Tangkap Suami Istri di Tangerang, Pelaku Pencurian Uang dan Handphone di 16 Minimarket

Polisi menangkap pasangan suami istri, pelaku pencurian di 16 minimarket di wilayah Tangerang dan Jakarta Barat.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Polsek Tanjung Duren Jakarta Barat Ganti Nama jadi Polsek Grogol Petamburan

2 Maret 2024

Ini Alasan Polsek Tanjung Duren Jakarta Barat Ganti Nama jadi Polsek Grogol Petamburan

Polsek Tanjung Duren Jakarta Barat resmi berganti namanya menjadi Polsek Grogol Petamburan pada Jumat, 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Jual Obat Keras Ilegal, Toko Kosmetik di Tambora Jakarta Barat Digerebek Polres Serang

2 Maret 2024

Jual Obat Keras Ilegal, Toko Kosmetik di Tambora Jakarta Barat Digerebek Polres Serang

Dari tempat penjualan obat keras berkedok toko kosmetik itu, polisi menemukan barang bukti obat keras, 2.905 butir hexymer dan 2.300 pil tramadol.

Baca Selengkapnya