Pendapatan 3 BUMD DKI Minus jika Diterapkan Tarif Integrasi JakLingko

Rabu, 16 Maret 2022 17:18 WIB

Warga melakukan transaksi pembayaran angkutan kota dengan Kartu JakLingko di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta, Jumat, 1 Oktober 2021. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah DKI Jakarta mencatat pendapatan tiket tiga BUMD DKI di bidang transportasi pada 2019-2021 tercatat minus atau terkoreksi jika diterapkan tarif integrasi JakLingko. Tiga BUMD ini adalah PT Transportasi Jakarta (Transjakarta), PT MRT Jakarta, dan PT LRT Jakarta.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin menyampaikan simulasi soal dampak penerapan tarif integrasi JakLingko terhadap pendapatan dan public service obligation (PSO) dalam rapat kerja bersama Komisi B Bidang Perekonomian DPRD DKI Jakarta hari ini.

"Dari data yang ada sejak 2019 kemudian kami komparasi 2020 dan 2021 terlihat bahwa memang untuk pendapatan dari masing-masing PTO (public transport operations) terjadi penurunan," kata dia dalam rapat tersebut di Ruang Serbaguna DPRD, Jakarta Pusat, Rabu, 16 Maret 2022.

Advertising
Advertising

Syafrin memaparkan, pada 2019, pendapatan tiket tiga BUMD tersebut mencapai Rp 859,13 miliar dengan total 287,26 juta penumpang. Sementara realisasi PSO atau subsidi tiket sebesar Rp 3,16 triliun.

Jika diterapkan tarif integrasi JakLingko, maka pendapatan tiga BUMD bakal minus Rp 14,46 miliar.

Kemudian di 2020, pendapatan tiket ketiga BUMD mencapai Rp 380,54 miliar dengan total 142,2 juta penumpang. Jumlah orang yang naik tiga transportasi publik ini merosot akibat pandemi Covid-19.

Subsidi tiket yang dikucurkan pemerintah DKI kepada ketiga BUMD pada 2020 naik menjadi Rp 3,59 triliun. Skema tarif integrasi juga akan menggerus pendapatan tiket, yakni minus Rp 6,48 miliar.

Syafrin berujar, pihaknya pun menghitung perkiraan pendapatan tiket tiga BUMD pada 2021. Jumlah penumpang tahun lalu hanya 131,82 juta, sehingga pendapatan tiket juga merosot menjadi Rp 292,23 miliar.

Sementara itu, realisasi PSO naik menjadi Rp 3,8 triliun. Jika kala itu integrasi tiket sudah berjalan, tutur Syafrin, maka pendapatan tiket tiga BUMD minus Rp 4,84 miliar.

"Dari hasil simulasi terlihat bahwa untuk pendapatan tiket dengan adanya integrasi ini untuk Transjakarta terkoreksi Rp 1,6 miliar, MRT terkoreksi Rp 3,1 miliar, dan LRT terkoreksi Rp 35 juta," jelas dia.

Sebelumnya, PT JakLingko Indonesia mulai menguji coba sistem integrasi tiket pada 18 Agustus 2021. Uji coba terbatas dilakukan untuk menjajal perjalanan terintegrasi dengan menggunakan satu kartu atau aplikasi JakLingko.

Pemerintah DKI mengusulkan tarif integrasi tiket Rp 10 ribu. Usulan ini disampaikan dalam rapat Komisi B dan Komisi C Bidang Keuangan antara eksekutif dengan legislatif.

Baca juga: DPRD Kecewa Sejumlah Dirut BUMD DKI Absen Rapat Bahas Tarif Integrasi

Berita terkait

Pengangkatan Girder Pertama Proyek Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B

6 hari lalu

Pengangkatan Girder Pertama Proyek Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B

Light Rail Transit (LRT) Jakarta Fase 1B sebagai salah satu solusi untuk mengatasi masalah transportasi yang kronis di ibu kota.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

7 hari lalu

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengatakan pembangunan rumah susun dapat mengatasi daerah kumuh di Jakarta.

Baca Selengkapnya

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

8 hari lalu

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

Menteri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan gambaran kondisi Jakarta setelah IKN beroperasi sebagai ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

8 hari lalu

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menawarkan investasi pembangunan Transit Oriented Development atau TOD di sepanjang jalur MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

8 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

8 hari lalu

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

Sejak abad ke-16, Kota Jakarta telah mengalami berbagai perubahan dan perkembangan hingga secara resmi berubah menjadi DKI Jakarta, terakhir DKJ.

Baca Selengkapnya

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

8 hari lalu

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

Menhub Budi mengatakan bahwa proyek MRT Jakarta hingga saat ini berjalan sesuai rencana.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Temui Menteri Transportasi Jepang, Bahas Proyek MRT Jakarta

9 hari lalu

Menhub Budi Karya Temui Menteri Transportasi Jepang, Bahas Proyek MRT Jakarta

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bertemu Menteri Transportasi Jepang bahas sejumlah proyek infrastruktur, termasuk MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

9 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya

Kata Anggota DPRD soal Dinas Dukcapil DKI Jakarta akan Hapus NIK Nonaktif

10 hari lalu

Kata Anggota DPRD soal Dinas Dukcapil DKI Jakarta akan Hapus NIK Nonaktif

Dukcapil DKI Jakarta telah mengumumkan bahwa sebanyak 92.432 NIK akan dinonaktifkan karena berbagai faktor.

Baca Selengkapnya