Polisi Sita Rumah Indra Kenz di Alam Sutera

Jumat, 18 Maret 2022 15:30 WIB

Penyegelan dan penyitaan rumah tahap bangun milik Indra Kenz di Cluster Narada, Tangerang, Jumat 18 Maret 2022. Tim penyidik Bareskrim menyegel bangunan yang tengah dibangun milik Indra Kenz senilai Rp7,8 Miliar. TEMPO/ Cristian Hansen

TEMPO.CO, Tangerang Selatan - Satu unit rumah mewah yang berada di kawasan Alam Sutera Nerada nomor 1 milik tersangka binary option Indra Kesuma alias Indra Kenz disita oleh Bareskrim Polri.

Kanit V Subdit II Dirtipideksus Komisaris Polisi Karta mengatakan Bareskrim Polri akan terus mengejar aliran dana dari Indra Kenz dalam kasus Binomo, termasuk menelusuri orang-orang dan aset aset yang digunakan oleh Indra Kenz.

"Jadi kita menemukan lagi satu di Alam Sutera, kemarin ada di Medan," kata Karta di lokasi penyitaan, Jumat 18 Maret 2022.

Menurut Karta, pihaknya tidak mengetahui luas dari bidang tanah yang disita, namun menurut aliran dana yang mengalir, diketahui nilainya mencapai Rp 7,8 miliar.

"Luasnya kita belum masuk kesana, kita baru mengejar aliran dana, kalau dari Indra Kenz masuk ke sini Rp 7,8 miliar, ini masih kita selidiki," ujarnya.

Advertising
Advertising

Karta juga mengatakan bahwa pihaknya saat mengejar aliran dana, kemudian terlihat ada yang masuk kesini, kemudian nanti akan tahu siapa pemiliknya.

"Kita bekerja sama dengan PPATK dan berdasarkan pemeriksaan saksi- saksi yang kita periksa selama ini memang terkait dengan Indra Kenz. Nah untuk nilainya dia beli berapa dia belum bisa menjelaskannya karena dia masih tertutup, ungkapnya.

Aset yang disita di Alam Sutera ini, lanjut Karta adalah bangunan ke empat yang disita oleh Bareskrim Polri. Untuk nilai total bangunan ynag disita hampir Rp 50 miliar dan Polisi masih menelusuri aset- asetnya.

Pantauan Tempo di lokasi, aset Indra Kenz yang disita oleh Bareskrim Polri berupa tanah yang berada di hook yang sedang dilakukan pembangunan, disekeliling bangunan terpasang seng pembatas.

Petugas memasang banner penyitaan di dalam proyek bangunan dan di pagar seng bagian depan, pekerja didalam proyek pembangunan menghentikan segala aktivitasnya.

MUHAMMAD KURNIANTO

Baca juga: Polisikan Korban Binomo, Crazy Rich Indra Kenz Menolak Disebut Promosikan Judi

Berita terkait

4 Tips Hindari Jadi Korban Penipuan Transaksi Digital

19 jam lalu

4 Tips Hindari Jadi Korban Penipuan Transaksi Digital

Berikut empat tips agar terhindar dari modus penipuan transaksi digital. Contohnya pinjaman online dan transaksi digital lain.

Baca Selengkapnya

Beredar SPDP Korupsi di Boyolali Jawa Tengah, Ini Klarifikasi KPK

1 hari lalu

Beredar SPDP Korupsi di Boyolali Jawa Tengah, Ini Klarifikasi KPK

Surat berlogo dan bersetempel KPK tentang penyidikan korupsi di Boyolali ini diketahui beredar sejumlah media online sejak awal 2024.

Baca Selengkapnya

Marak WNI Jadi Korban Penipuan Berkedok Pengantin di Cina, KBRI Ungkap Modusnya

2 hari lalu

Marak WNI Jadi Korban Penipuan Berkedok Pengantin di Cina, KBRI Ungkap Modusnya

Banyak WNI yang diiming-imingi menjadi pengantin di Cina dengan mas kawin puluhan juta. Tak semuanya beruntung.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

3 hari lalu

Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

Jika Anda tak ingin menerima SMS spam atau penipuan, lakukan ikuti langkah berikut.

Baca Selengkapnya

Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

6 hari lalu

Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

Vietnam kembali melakukan tindakan keras dalam pemberantasan korupsi dengan memenjarakan konglomerat minuman ringan.

Baca Selengkapnya

Setelah Gaduh Ferienjob Jerman, Giliran Mahasiswa Magang Kerja ke Hungaria Mengadu ke Hotline Bareskrim Polri

7 hari lalu

Setelah Gaduh Ferienjob Jerman, Giliran Mahasiswa Magang Kerja ke Hungaria Mengadu ke Hotline Bareskrim Polri

MIrip dengan keluhan peserta Ferienjob di Jerman, sejumlah mahasiswa magang kerja di Hungaria menyebut proram ini bukan magang melainkan TKI.

Baca Selengkapnya

Kasus Panji Gumilang dari Pencucian Uang hingga Penistaan Agama

9 hari lalu

Kasus Panji Gumilang dari Pencucian Uang hingga Penistaan Agama

Kilas balik kasus Panji Gumilang yang dikenakan pasal penistaan agama dan dilaporkan melakukan pencucian uang (TPPU).

Baca Selengkapnya

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Sita 5 Perusahaan Smelter Termasuk PT RBT

10 hari lalu

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Sita 5 Perusahaan Smelter Termasuk PT RBT

Penyidik gabungan dari Kejaksaan Agung menyita 5 perusahaan smelter kasus korupsi timah ilegal, salah satunya PT Refined Bangka Tin (PT RBT).

Baca Selengkapnya

Pimpinan Ponpes Al Zaytun Panji Gumilang Ajukan Praperadilan soal Kasus TPPU

10 hari lalu

Pimpinan Ponpes Al Zaytun Panji Gumilang Ajukan Praperadilan soal Kasus TPPU

Polisi telah menetapkan Pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun, Abdussalam Panji Gumilang, tersangka pencucian uang

Baca Selengkapnya

Deretan Kasus Kawin Kontrak di Indonesia, Terakhir Terjadi Lagi di Cianjur

11 hari lalu

Deretan Kasus Kawin Kontrak di Indonesia, Terakhir Terjadi Lagi di Cianjur

Kawin kontrak telah marak menjadi modus baru dalam TPPO di Indonesia.

Baca Selengkapnya