Tiket Formula E Jakarta Mulai Rp 350 Ribu, Bagaimana Harga di Negara Lain?

Selasa, 5 April 2022 11:07 WIB

Ketua Pelaksana Formula E Jakarta 2022 Ahmad Sahroni memberikan keterangan pers tentang 2022 Jakarta E-Prix di kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, Rabu 22 Desember 2021. Formula E yang merupakan ajang balap mobil single seater menggunakan mobil listrik itu akan digelar di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara pada Juni 2022. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

TEMPO.CO, Jakarta - Penyelenggara Jakarta E Prix bakal menjual tiket Formula E dengan harga termurah Rp 350 ribu. Sedangkan tiket termahal bakal dijual dengan harga jutaan rupiah.

Ketua Organizing Committee Formula E Ahmad Sahroni mengatakan, jumlah tiket yang akan dijual sebanyak 50 ribu lembar. Angka ini masih di bawah target yang sempat diungkap sebelumnya, yaitu 90 ribu tiket, namun lebih tinggi dari jumlah yang dikabarkan hanya 10 ribu tiket saja.

“Jadi sudah disepakati bahwa tiket Formula E akan berjumlah minimal 50 ribu, dengan rentang harga 350.000 sampai jutaan rupiah. Penjualan akan mulai dilakukan pada Mei,” kata Ahmad Sahroni, dalam keterangan tertulis, 4 April 2022.

Advertising
Advertising

Ia mengatakan 50 ribu seat akan disebar dengan kelas beragam dengan harga berbeda tergantung kelasnya. Selain itu, perhelatan nanti bukan hanya balapan, tetapi juga digelar ajang hiburan untuk para penonton dan pengunjung. Sahroni pun menyebut acara bakal digelar meriah. Sebab, mereka juga akan menggelar konser musik dari grup band dan musikus ternama.

Lalu bagaimana perbandingannya dengan harga tiket Formula E di negara tuan rumah lainnya?

Roma E-Prix

Formula E di jalan-jalan Kota Italia akan digelar dua race atau R4 dan R5 pada 9-10 April 2022. Ini adalah kedelapan kalinya musim balap mobil listrik dunia itu mengaspal di Circuito Cittadino dell'Eur, jalan permukiman di jantung Ibu Kota Italia, Roma.

“Balapan season 8 di ibu kota Italia akan lebih besar dari sebelumnya, dengan persaingan di jalan-jalan Roma. Saksikan 22 mobil dan pembalap berjuang untuk menang di jalanan tak kenal ampun di jantung bersejarah Italia dalam dua ronde, menurut deskripsi Rome E Prix, seperti dikutip dari situs ABB FIA Formula E World, 1 April 2022.

Perihal tiket, penyelenggara 2022 Rome E Prix membagi dua paket, yakni bisa memesan per tanggal 9 atau 10 April atau membeli tiket dua tanggal dalam satu paket. Berikut rincian harga paket per tanggal pada setiap kategori dengan nilai konversi ke rupiah per 1 April 2022:

Premium Experience: 132 euro atau Rp 2 juta

A- Gold: 102 euro atau Rp 1,6 juta

A- Silver: 72 euro atau Rp 1,1 juta

B- Gold 82: euro atau Rp 1,3 juta

Green Arena: 29 euro atau Rp 460 ribu

Kemudian untuk paket dua hari rinciannya sebagai berikut:

Premium Experience: 183 euro atau Rp 2,9 juta

Gold: 141 euro atau Rp 2,2 juta

Silver: 99 euro atau Rp 1,5 juta

Tribuna B1: 113 euro atau Rp 1,8 juta

Green Arena: 39 euro atau Rp 620 ribu

Selanjutnya: Harga Tiket Formula E Monako

<!--more-->

Monaco E-Prix

Musim ini adalah yang kelima kalinya Formula E mengaspal di Monte Carlo, Monako. ABB FIA Formula E World Championship menjanjikan pembalap dan penonton melihat jalan-jalan glamor Monako dalam Race ke-6 atau R6 pada 30 April 2022. Formula E akan digelar di lokasi dengan pemandangan laut dan terpaan matahari tepi pelabuhan.

Menurut situs resmi ticketing Monaco E-Prix, harga tiket Formula E dipukul rata 30 euro atau Rp 476 ribu untuk semua kategori seat penonton. Pemesan tinggal memilih seat yang disertai info kapasitasnya.

Untuk kapasitas terkecil adalah Grandstand K1 – Quai Albert 1er yang hanya disediakan 81 seat dengan pemandangan giant screen dan menghadap pelabuhan. Sedangkan yang terbanyak adalah Grandstand T1 – Dock (Cale de Halage) dengan 1.509 seat dengan pemandangan giant screen dan pits.

Selanjutnya: Formula E Berlin

<!--more-->

Jerman E-Prix

Sama seperti Roma, Berlin akan menyambut pembalap dua Race sekaligus, R7 dan R8, pada 14-15 Mei 2022. Berlin telah menjadi langganan lama tuan rumah untuk enam kali sebelumnya. Di jalan-jalan dalam Kota Berlin, pembalap dan penonton akan disajikan pemandangan Bandara Tempelhof saksi sejarah Perang Dunia II.

Panitia di Jerman juga menawarkan paket tiket Formula satu hari atau dua hari. Harga tiket termurah, yakni 10 euro atau Rp 158 ribu dengan seat di Allianz E-Village atau di belakang Grand Stand. sedangkan yang paling mahal 99 euro atau Rp 1,57 juta di Grand Stand, di mana penonton berhadapan langsung di depan titik start pembalap.

Adapun untuk paket tiket dua hari sebagai berikut:

Dewasa Grand Stand Category 1: 179 euro atau Rp 2,85 juta

Anak-anak Grand Stand Category 1: 179 euro atau Rp 2,85 juta

Dewasa Grand Stand Category 2: 119 euro atau Rp 1,89 juta

Anak-anak Grand Stand Category 2: 60 euro atau Rp 953 ribu

Dewasa Grand Stand Category 3: 89 euro atau Rp 1,4 juta

Anak-anak Grand Stand Category 3: 45 euro atau Rp 715 ribu

Dewasa Allianz E-Village: 20 euro atau Rp 317 ribu

Dewasa Rollstuhlfahrerplätzev (difabel/kursi roda): 89 euro atau Rp 1,4 juta

Anak-anak Rollstuhlfahrerplätzev (difabel/kursi roda): 45 euro atau Rp 715 ribu

Tiket Formula E untuk usia anak dikategorikan 3-15 tahun dan anak usia di bawah 16 harus ditemani orang dewasa usia 18 tahun ke atas. Sedangkan untuk anak usia 0-2 tahun tidak diharuskan membeli tiket. Adapun penyelenggara Formula E Berlin hanya memperbolehkan pembelian maksimum 6 tiket.

Baca juga: Tiket Termurah Formula E Rp 350 Ribu, Penjualan Dilakukan Mei 2022

Berita terkait

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

4 jam lalu

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

Deputi Otorita IKN Agung Wicaksono menyatakan beberapa perusahaan dari Malaysia dan Jerman telah menyatakan minatnya untuk berinvestasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Ujung Perang Dunia II Eropa: Eva Braun, Istri Adolf Hitler yang Tewas Sehari Setelah Pernikahan

1 hari lalu

Ujung Perang Dunia II Eropa: Eva Braun, Istri Adolf Hitler yang Tewas Sehari Setelah Pernikahan

Bernama lengkap Eva Anna Paula Braun, Braun adalah simpanan yang lalu menjadi istri Adolf Hitler, pemimpin Nazi Jerman di Perang Dunia II.

Baca Selengkapnya

Perang Dunia II: Kilas Balik Kematian Adolf Hitler 79 Tahun Silam

1 hari lalu

Perang Dunia II: Kilas Balik Kematian Adolf Hitler 79 Tahun Silam

Setelah kematian Adolf Hitler, Ibukota Jerman, Berlin, jatuh ke tangan Sekutu pada 7 Mei 1945. Itu menandai akhir dari Perang Dunia II di Eropa.

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

2 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Warga Lokal Protes Venesia Mulai Tarik Biaya Masuk, Kenapa?

4 hari lalu

Warga Lokal Protes Venesia Mulai Tarik Biaya Masuk, Kenapa?

Mulai 25 April, wisatawan harian di Venesia harus beli tiket masuk sebesar Rp86.000.

Baca Selengkapnya

Milan Berencana Larang Penjualan Piza dan Es Krim Tengah Malam, Kenapa?

7 hari lalu

Milan Berencana Larang Penjualan Piza dan Es Krim Tengah Malam, Kenapa?

Kebijakan melarang piza dan es krim tengah malam pernah ada satu dekade lalu, tapi ditentang warga Milan sehingga aturan ini ditinggalkan.

Baca Selengkapnya

Jerman Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

7 hari lalu

Jerman Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

Jerman menyatakan akan melanjutkan pendanaan untuk UNRWA, menyusul negara-negara lain yang sempat menangguhkan pendanaan.

Baca Selengkapnya

Pekan ini, Venesia Mulai Menerapkan Biaya Masuk untuk Wisatawan Harian

7 hari lalu

Pekan ini, Venesia Mulai Menerapkan Biaya Masuk untuk Wisatawan Harian

Kamis ini, yang merupakan hari libur di Italia, pengunjung Venesia diharuskan membeli tiket masuk seharga Rp87 ribu. Tidak berlaku untuk tamu hotel.

Baca Selengkapnya

Jerman Lanjutkan Kerja Sama dengan UNRWA Palestina

7 hari lalu

Jerman Lanjutkan Kerja Sama dengan UNRWA Palestina

Menyusul beberapa negara yang telah menghentikan penangguhan dana UNRWA, Jerman melanjutkan kerja sama dengan badan pengungsi Palestina itu.Menyusul b

Baca Selengkapnya

Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

7 hari lalu

Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

Banyak perpustakaan konvensional unik di setiap negara yang menjadi tempat impian bagi para pecinta buku.

Baca Selengkapnya