Uang Triliunan Digelontorkan Tapi Banjir Masih Genangi Jakarta, PSI: Catatan Hitam Anies Baswedan

Senin, 18 Juli 2022 13:18 WIB

Warga membersihkan lumpur sisa banjir di kawasan Kelurahan Petogogan, Jakarta Selatan, Sabtu 16 Juli 2022. Sejumlah titik di Jakarta tergenang banjir akibat hujan sejak Jumat sore (15/7). TEMPO/ Febri Angga Palguna

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta August Hamonangan mempertanyakan kinerja Provinsi DKI Jakarta dalam menangani banjir. Pasalnya, kata dua, menurut data BPBD DKI, ada 92 RT yang terkena dampak banjir dengan ketinggian air lebih dari 40-200 sentimeter.

"Padahal sudah triliunan anggaran banjir yang digelontorkan dalam lima tahun masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Mana janjinya yang mampu menangani banjir dalam waktu cepat dengan berbagai caranya," ujar August lewat keterangan tertulis pada Senin, 18 Juli 2022.

Anggota Komisi D DPRD DKI itu menilai banyak uang dikeluarkan untuk program penanganan banjir mulai dari pembangunan sumur-sumur resapan hingga naturalisasi sungai. Namun, program itu belum menunjukkan hasil yang signifikan dalam mengurangi banjir Jakarta. "Banjir masih terjadi dengan durasi hujan yang tidak begitu lama."

August juga mengingatkan kembali peristiwa Putusan PTUN yang mengabulkan tuntutan 7 warga di Mampang Jakarta Selatan. Tuntutan itu meminta Pemprov DKI menuntaskan pengerukan kali Mampang sampai ke Pondok Jaya dan membangun turap sungai di Kelurahan Pela Mampang, meskipun saat ini Gubernur Anies Baswedan tengah mengajukan banding.

"Ini bukti program-program penanganan banjir belum maksimal dijalankan secara rutin, salah satunya ya pengerukan di Kali Mampang itu. Belum lagi daerah lain yang sering terdampak banjir," katanya.

Politisi PSI itu juga mengatakan masa jabatannya Anies sebagai Gubernur DKI tinggal beberapa bulan lagi, tapi mengapa janjinya untuk pembenahan Jakarta terutama banjir belum juga teratasi. "Ini merupakan catatan hitam Anies Baswedan yang menjabat selama lima tahun belum mampu membenahi banjir di Jakarta. Jangan sampai banjir ini diwariskan pada pemimpin setelahnya," tutur dia.

Banjir di 92 RT di DKI Jakarta

Sebelumnya, Kepala Pusat Data dan Informasi Kebencanaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Moh Insaf menyebut titik banjir di Ibu Kota Sabtu pagi, 16 Juli 2022 bertambah. Dari yang semula 71 rukun tetangga (RT) kini menjadi 92 RT.

"Informasi genangan dari sebelumnya 71 RT saat ini menjadi 92 RT atau 0,302 persen dari 30.470 RT yang ada di DKI Jakarta dengan ketinggian lebih dari 40 sentimeter," kata dia dalam keterangan tertulisnya, Sabtu, 16 Juli 2022.

Menurut Insaf, data BPBD DKI tersebut dihimpun pagi ini per pukul 09.00 WIB. Dalam waktu tiga jam, titik banjir naik 21 RT. RT yang kebanjiran di Jakarta Selatan bertambah dari 22 menjadi 26 RT.

Begitu juga dengan Jakarta Barat dari 8 menjadi 18 RT dan Jakarta Timur dari 41 menjadi 48 RT. Ketinggian air berkisar 40-200 sentimeter. Wilayah yang terendam banjir dengan ketinggian 200 sentimeter adalah Kelurahan Cililitan dan Kelurahan Cawang di Jakarta Timur.

Berikut rincian titik-titik banjir di Jakarta

• Jakarta Selatan: Kelurahan Pondok Labu (1 RT, 50 sentimeter), Kelurahan Pondok Pinang (5 RT, 70 sentimeter), Kelurahan Tanjung Barat (2 RT, 40-80 sentimeter), Kelurahan Bangka (1 RT, 40-60 sentimeter), Kelurahan Cilandak Timur (2 RT, 50-125 sentimeter), Kelurahan Pejaten Timur (4 RT, 90 sentimeter), Kelurahan Rawajati (4 RT, 90 sentimeter), dan Kelurahan Manggarai (7 RT, 90 sentimeter).

• Jakarta Barat: Kelurahan Kedoya Selatan (8 RT, 60 sentimeter), Kelurahan Rawa Buaya (3 RT, 40-70 sentimeter), Kelurahan Duri Kosambi (1 RT, 40 sentimeter), Kelurahan Kembangan Utara (2 RT, 40-100 sentimeter, Kelurahan Kembangan Selatan (2 RT, 40-60 sentimeter), dan Kelurahan Kamal (2 RT, 45 sentimeter).

Jakarta Timur: Kelurahan Cililitan (1 RT, 200 sentimeter), Kelurahan Cawang (11 RT, 50-200 sentimeter), Kelurahan Balekambang (2 RT, 50-60 sentimeter), Kelurahan Bidara Cina (11 RT, 40-170 sentimeter), dan Kelurahan Kampung Melayu (24 RT, 160 sentimeter).

Baca juga: Banjir di 92 RT Jakarta Sudah Surut Seluruhnya Dini Hari Tadi

Advertising
Advertising

Berita terkait

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

4 jam lalu

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

Kabupaten Luwu turut dilanda banjir dan longsor akibat hujan sejak Jumat dinihari, 3 Mei 2024. BNPB melaporkan 14 warga lokal meninggal dunia.

Baca Selengkapnya

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

4 jam lalu

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

Banjir merendam 33 desa di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan pada Jumat, 3 Mei 2024, pukul 03.03 WITA.

Baca Selengkapnya

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

8 jam lalu

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

1 hari lalu

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

Ketua DPP PSI, Andre Vincent Wenas, mengatakan nama Presiden Jokowi menjadi rebutan di luar PDIP. PSI pun mengklaim partainya adalah partai Jokowi.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

1 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

1 hari lalu

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

Bila anggaran mencukupi, Pemkot Depok akan melakukan pembebasan lahan warga terdampak banjir menggunakan anggaran belanja tambahan (ABT).

Baca Selengkapnya

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

1 hari lalu

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

Banjir karena rob merendam sejumlah titik di pesisir Kota Semarang, Jawa Tengah, sepanjang tiga hari terakhir.

Baca Selengkapnya

PSI Tuding Suaranya di Dapil Nias Selatan 5 untuk Kursi DPRD Berpindah ke Gerindra

2 hari lalu

PSI Tuding Suaranya di Dapil Nias Selatan 5 untuk Kursi DPRD Berpindah ke Gerindra

PSI menduga suara partainya dalam pemilihan legislatif DPRD Nias Selatan, Sumatera Utara berpindah ke Partai Gerindra.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

2 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

2 hari lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya