Transjakarta Perpanjang Jam Operasional 4 Rute Mulai Besok

Reporter

Antara

Editor

Sunu Dyantoro

Rabu, 20 Juli 2022 14:14 WIB

Bus listrik saat uji coba di kantor Pusat Transjakarta, Jakarta, Senin, 6 Juli 2020. PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) melakukan uji coba bus listrik pada rute Blok M - Balai Kota selama 3 bulan mulai pukul 10.00-200 WIB dengan headway 45 menit sekali dan berhenti di halte-halte non-BRT. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta, PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) melakukan perpanjangan jam operasional layanan terhadap empat rute layanannya mulai Kamis, 21 Juli 2022.

Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan PT TransJakarta, Anang Rizkani Noor merinci empat layanan itu yakni Senen – Tanah Abang (1R), Stasiun Manggarai – Blok M (6M), Kebayoran Lama – Jelambar (9E), dan Ciputat – Tosari (S21).

“Keempat rute tersebut akan beroperasional mulai pukul 05.00 – 22.00 WIB dari sebelumnya hanya melayani pelanggan di jam-jam sibuk saja,” kata Anang Rizkani Noor di Jakarta, Rabu, 20 Juli 2022.

Anang menambahkan perpanjangan jam layanan tersebut diharapkan dapat memaksimalkan pelayanan bagi pelanggan yang biasa mengakses rute-rute tersebut.

“Kami akan melakukan penyesuaian jam operasional pada rute-rute lainnya yang masih beroperasi dengan jam-jam tertentu. Harapannya mobilitas masyarakat bisa terlayani dengan penuh, aman dan nyaman,” ujar Anang.

Advertising
Advertising

Anang mengingatkan bagi pelanggan yang ingin menggunakan layanan tersebut diwajibkan untuk mematuhi semua protokol kesehatan (prokes) yang berlaku.

Pelanggan juga harus melakukan tap in dan tap out Kartu Uang Elektronik (KUE) baik pada pintu masuk maupun alat tap on bus (TOB) yang tersedia setiap memasuki dan ke luar halte.

Lebih lanjut, untuk mendapatkan informasi terbaru tentang TransJakarta bisa mengakses media sosial TransJakarta di Twitter: @PT_Transjakarta dan Instagram: @pt_transjakarta. Serta aplikasi TIJE untuk mendukung mobilitas.

Baca juga: Rekayasa Lalu Lintas Bundaran HI Jadi Permanen, Kecepatan Rata-rata Kendaraan Meningkat

Berita terkait

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

1 hari lalu

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

35 Twibbon Hari Pendidikan Nasional, silakan download dan upload untuk merayakannya.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

1 hari lalu

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas merevisi lagi peraturan tentang barang bawaan impor penumpang warga Indonesia dari luar negeri.

Baca Selengkapnya

Menkop UKM Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Pembatasan Jam Buka Warung Madura

2 hari lalu

Menkop UKM Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Pembatasan Jam Buka Warung Madura

Menkop UKM Teten Masduki mengevaluasi pernyataan pejabatnya tentang pembatasan jam operasinal warung atau toko klontong milik masyarakat.

Baca Selengkapnya

Cara Menyematkan Komentar di Instagram untuk Android dan iOS

2 hari lalu

Cara Menyematkan Komentar di Instagram untuk Android dan iOS

Untuk meningkatkan engagement, Anda bisa menyematkan komentar di Instagram. Ketahui cara menyematkan komentar di Instagram berikut ini.

Baca Selengkapnya

Cara Menyematkan Komentar di Postingan Instagram

2 hari lalu

Cara Menyematkan Komentar di Postingan Instagram

Sekarang pengguna dapat dengan mudah menyematkan komentar di Instagram untuk meningkatkan pengalaman berbagi dan berinteraksi dengan pengguna lainnya.

Baca Selengkapnya

Joko Pinurbo Sematkan 3 Puisi di Instagram, Ingatkan Tentang Kepergian?

5 hari lalu

Joko Pinurbo Sematkan 3 Puisi di Instagram, Ingatkan Tentang Kepergian?

Joko Pinurbo juga meninggalkan karya-karyanya yang sangat lekat dengan pembaca

Baca Selengkapnya

Threads Menguji Fitur Mengarsipkan Unggahan Otomatis

5 hari lalu

Threads Menguji Fitur Mengarsipkan Unggahan Otomatis

Threads menguji fitur baru yang memungkinkan pengguna mengarsipkan unggahan secara manual maupun otomatis ketika diatur dalam jangka waktu tertentu

Baca Selengkapnya

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

5 hari lalu

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

KemenkopUKM tidak menemukan aturan yang melarang secara spesifik warung Madura untuk beroperasi sepanjang 24 jam dalam Perda Kabupaten Klungkung

Baca Selengkapnya

Seo Ye Ji Buka Akun Instagram, Penggemar Tidak Sabar Melihat Aktingnya Lagi

5 hari lalu

Seo Ye Ji Buka Akun Instagram, Penggemar Tidak Sabar Melihat Aktingnya Lagi

Ada tiga foto yang dibagikan Seo Ye Ji dalam akun Instagram barunya

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

6 hari lalu

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengatakan pembangunan rumah susun dapat mengatasi daerah kumuh di Jakarta.

Baca Selengkapnya