Penjelasan Alur Perpindahan Orang dalam Sistem Tarif Integrasi di Jakarta

Kamis, 11 Agustus 2022 21:42 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berbincang dengan penyandang Disabilitas dalam peluncuran fasilitas layanan digital yang ramah bagi penyandang disabilitas bernama DINA (Digital Intelligent Assistant) di Stasiun MRT Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, 3 Desember 2021. Fasilotas layanan tersebut merupakan hasil kerjasama Pemprov DKI Jakarta dengan PT MRT Jakarta yang juga bagian dari peringatan Hari Disabilitas Internasional 2021. FOTO/Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo menyatakan pengguna tarif integrasi tak perlu tap out untuk berpindah moda transportasi. Hal ini berlaku di halte Transjakarta yang telah menerapkan area perjalanan tanpa hambatan alias seamless area.

Syafrin mencontohkan penggunaan tarif integrasi di Stasiun MRT ASEAN dan Halte CSW Transjakarta. Saat ini, penumpang yang naik Stasiun MRT ASEAN harus tap out di stasiun dulu untuk bisa masuk Halte CSW.

Jika seamless area sudah berjalan, maka penumpang tak perlu lagi tap out di stasiun MRT lalu tap in di halte Transjakarta. Penumpang akan tap out di stasiun atau halte tujuan akhir.

Advertising
Advertising

"Dia langsung naik Transjakarta dan tap out di tujuan akhir," kata Syafrin saat dihubungi, Kamis, 11 Agustus 2022.

Semula seamless area diterapkan untuk memudahkan perjalanan orang saat berpindah moda transportasi. Dimulainya tarif integrasi ini memperluas definisi seamless area, sehingga menyentuh sistem pembayaran dalam hal tap in dan tap out.

Tarif integrasi telah berlaku di seluruh halte Transjakarta. Namun, seamless area rencananya diimplementasikan hanya di dua halte, yakni CSW, Jakarta Selatan dan Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat.

Syafrin memaparkan mekanisme perpindahan atau transit penumpang di halte yang tidak menerapkan seamless area. Dia menerangkan penumpang harus tap out di stasiun MRT lalu tap in di halte Transjakarta atau sebaliknya.

Tarif integrasi tetap berlaku apabila durasi perpindahan tak lebih dari 45 menit. Syafrin mencontohkan penumpang naik kereta Ratangga, lalu turun di Stasiun Blok M, dan melanjutkan perjalanannya dengan bus Transjakarta dari Halte Blok M.

Penumpang harus tap out di Stasiun MRT Blok M dan berjalan menuju Halte Transjakarta Blok M. Waktu perpindahan dari stasiun ke halte ini maksimal 45 menit.

"Jika lebih dari 45 menit, maka dihitung menjadi dua perjalanan. Perjalanan Transjakarta sendiri, perjalanan MRT sendiri," jelas dia.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan telah menerbitkan aturan bahwa tarif integrasi maksimal senilai Rp 10 ribu. Kebijakannya termaktub dalam Keputusan Gubernur DKI Nomor 733 Tahun 2022 tentang Besaran Paket Tarif Layanan Angkutan Umum Massal.

Sosialisasi penggunaan tarif integrasi berlangsung selama sebulan. Untuk saat ini, calon penumpang dapat memesan tiket melalui aplikasi JakLingko. Pemakaian kartu JakLingko atau kartu pembayaran elektronik yang diterbitkan bank akan berlaku belakangan.

Baca juga: DKI Sosialisasikan Penggunaan Tarif Integrasi Rp 10 Ribu Selama Sebulan

Berita terkait

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

14 jam lalu

Kata Ahok soal Namanya Muncul di Bursa Pilgub DKI Jakarta

Politikus PDIP menyebut empat nama yang berpotensi maju di cagub DKI Jakarta. Ada nama Ahok.

Baca Selengkapnya

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

1 hari lalu

Pendukung Sambangi Rumah Anies Baswedan Buntut Undangan Halalbihalal Hoaks

Pendukung menyambangi rumah Anies di Lebak Bulus, Ahad, 5 Mei 2024. Mereka melihat undangan halalbihalal dari pesan berantai yang ternyata hoaks

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

3 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

4 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

4 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

5 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

5 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

6 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

6 hari lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

6 hari lalu

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Menurut Anies Baswedan, pembubaran ini bukan berarti mengakhiri perjuangan.

Baca Selengkapnya