Wali Kota Los Angeles Sebut Berlomba dengan Jakarta Capai Nol Emisi Karbon

Senin, 29 Agustus 2022 15:45 WIB

Wali Kota Los Angeles Eric Garcetti menjajal bus listrik Transjakarta menuju Halte Integrasi CSW, Jakarta Selatan dari Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Senin, 29 Agustus 2022. TEMPO/Lani Diana

TEMPO.CO, Jakarta - Wali Kota Los Angeles Eric Garcetti merasa bangga berkunjung ke Jakarta selaku sister city. Dia menuturkan, Los Angeles dan Jakarta berlomba untuk mencapai kota rendah karbon alias net zero emission pada 2030.

"Ini adalah perlombaan antara teman untuk mencapai net zero emission pada 2030," kata dia di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Senin, 29 Agustus 2022.

Hal itu disampaikan usai bertemu dengan jajaran direksi PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) sebagai bagian dari Urban20 (U20). PT Transjakarta bersama dengan Wali Kota Los Angeles membahas soal perkembangan transportasi dan potensi kerja sama ke depannya.

Eric menuturkan LA dan Jakarta sama-sama dihuni oleh 10 juta penduduk dengan sejumlah tantangannya, seperti kemacetan, polusi, dan pertumbuhan ekonomi. Hal ini juga yang menjadi bahan diskusi hari ini.

Walau begitu, menurut Eric, Jakarta dan LA memiliki tujuan yang sama juga, yakni memperluas jaringan transportasi, pengunaan bus listrik, dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Advertising
Advertising

Dia berharap ke depannya dapat bekerja sama untuk menurunkan harga bus listrik dan menciptakan pasar baru. Kerja sama itu tidak hanya terjalin dengan Jakarta, tapi juga kota-kota yang terlibat dalam jaringan C40.

"Kami tahu bahwa lebih murah pada jangka panjang, namun pada jangka pendek akan lebih mahal dan kita harus membuat rencana supaya dapat menemukan dananya untuk investasi," jelas dia.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menargetkan seluruh bus Transjakarta beralih dari konvensional menjadi tenaga listrik pada 2030. Untuk tahap awal, diharapkan 100 bus listrik Transjakarta terwujud hingga akhir 2022. Hingga hari ini, mitra PT Transjakarta baru memiliki 30 bus listrik.

Baca juga: Kolaborasi Transjakarta dengan Perusahaan Asing, Wagub DKI: Semuanya Beralih ke Listrik

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Kronologi Pemberangusan Demo Mahasiswa Amerika Pro-Palestina

1 hari lalu

Kronologi Pemberangusan Demo Mahasiswa Amerika Pro-Palestina

Kepolisian Los Angeles mengkonfirmasi bahwa lebih dari 200 orang ditangkap di LA dalam gejolak demo mahasiswa bela Palestina. Bagaimana kronologinya?

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

2 hari lalu

Anies Baswedan Disebut Berencana Hidupkan Kembali Acara Desak Anies

Anies Baswedan akan tetap berkegiatan mengunjungi masyarakat meski Pilpres telah usai.

Baca Selengkapnya

MTI Dorong Penyesuaian Tarif KRL

2 hari lalu

MTI Dorong Penyesuaian Tarif KRL

Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) mendorong adanya penyesuaian tarif KRL.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

3 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

3 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

3 hari lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

4 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

4 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

4 hari lalu

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan jumlah kendaraan listrik saat ini mencapai 133 ribu.

Baca Selengkapnya

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

4 hari lalu

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

Jakarta diprediksi cenderung berawan hari ini, Rabu, 1 Mei 2024. Sejumlah wilayah berpeluang hujan siang nanti.

Baca Selengkapnya