5 Bongkar Pasang Anies Baswedan Jelang Lengser Oktober: dari Dirut MRT Hingga Kepala Bappeda

Reporter

Tempo.co

Senin, 5 September 2022 14:21 WIB

Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan saat memberikan sambutan pada malam puncak Perayaan HUT ke-495 tahun Jakarta di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Sabtu, 25 Juni 2022. Malam puncak Jakarta Hajatan yang bertemakan 'Collaborate, Accelerate, Elevate.TEMPO / Hilman Fathurrahman W

3. PAM Jaya dan Pasar Jaya

Pertengahan Juli lalu, Anies Baswedan mencopot Direktur Utama PAM Jaya Syamsul Bachri Yusuf dan menggantinya dengan Arief Nasrudin yang sebelumnya menjabat Direktur Utama Perumda Pasar Jaya.

Pelaksana tugas (Plt) Badan Pembinaan Badan Usaha Milik Daerah (BP BUMD) DKI Jakarta Budi Purnama keputusan pemilik modal PAM Jaya memutuskan untuk mengganti Syamsul. Pemilik modal merasa sosok Arief diperlukan PAM Jaya untuk koordinasi dengan banyak pihak.

"Kan sekarang mau ada pengalihan pelayanan mungkin butuh koordinasi yang membutuhkan pengalaman beliau (Arief) untuk mengkoordinasikan banyak pihak," jelas Budi.

Karier Syamsul di PAM Jaya tak berumur panjang. Dia menjabat Direktur Utama PAM Jaya sejak 15 Desember 2021 menggantikan Priyatno Bambang Hernowo. Sebelum di PAM Jaya, Syamsul bekerja di Jakarta Propertindo (Jakpro) Group sejak 2019. Dia pernah menjabat sebagai Direktur Utama PT Jakarta OSES Energi (JOE), anak usaha PT Jakpro.

Pelaksana harian (Plh) Sekretaris Daerah DKI Jakarta Sigit Wijatmoko ketika itu mengatakan pergantian Direktur Utama PAM Jaya dan Perumda Pasar Jaya sudah melalui mekanisme seleksi. "Ada panitia independen yang melakukan fit and proper test," katanya Sabtu, 16 Juli 2022.

Uji kelayakan dan kepatutan Dirut PAM Jaya dan Perumda Pasar Jaya diselenggarakan Badan Pembinaan Badan Usaha Milik Daerah atau BP BUMD DKI Jakarta.

4. Transjakarta

Terbaru, giliran direksi PT Transportasi Jakarta atau Transjakarta yang terkena perombakan. Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) pada Jumat, 2 September 2022 pekan lalu, memutuskan mengganti dua direktur dan menambah komisaris.

Dua direksi Transjakarta yang dicopot adalah Direktur Keuangan dan Perencanaan Korporasi Welfizon Yuza serta Direktur Pelayanan dan Pengembangan Achmad Izzul Waro. Wlfizon digantikan oleh Saidu Solihin, sementara posisi Izzul Waro digantikan Lies Permana Lestari.

Kemudian dua komisaris baru PT Transjakarta adalah A. Fatoni dan Muh Mashuri Masyuda. Sebelumnya, Dewan Komisaris PT Transjakarta hanya diisi tiga orang. Pelaksana tugas (Plt) Badan Pembinaan Badan Usaha Milik Daerah (BP BUMD) DKI Jakarta Fitria Rahadiani memastikan tidak ada komisaris yang diganti, melainkan ditambah.

"Tujuannya, untuk melakukan penyegaran dalam jajaran pengurus TransJakarta, sehingga diharapkan Transportasi Jakarta dapat berperan maksimal baik dalam memberikan pelayanan transportasi umum kepada masyarakat dan pengembangan bisnis Transportasi Jakarta," kata Fitria dalam keterangan tertulis, Ahad, 4 September 2022.

Lies Permana Lestari disebut punya pengalaman dalam hal pengembangan bisnis perusahaan.Sehingga diharapkan mampu meningkatkan portofolio bisnis perseroan, dan menangkap peluang sumber pendapatan lainnya diluar tiket.

Adapun Saidu Solihin memiliki pengalaman di berbagai jabatan strategis dibeberapa perusahaan di bidang Keuangan. "Diharapkan kedepannya dapat meningkatkan kinerja keuangan Perseroan dan meningkatkan efisiensi beban-beban perseroan," ujarnya.

Anies juga melakukan perombakan pejabat di Pemprov DKI...

Berita terkait

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

11 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

Co-Founder Paramadina Public Policy Institute, Wijayanto Samirin, menyebut Anies Baswedan menyetujui ide soal koalisi gagasan.

Baca Selengkapnya

Cara Melacak Posisi Bus TransJakarta Secara Real-time di Google Maps Plus 13 Koridor TJ Beroperasi 24 Jam

12 jam lalu

Cara Melacak Posisi Bus TransJakarta Secara Real-time di Google Maps Plus 13 Koridor TJ Beroperasi 24 Jam

Berikut langkah-langkah melihat posisi bus TransJakarta secara langsung melalui Google Maps secara real-time. Begini caranya.

Baca Selengkapnya

Soal Kemungkinan Ekspansi di IKN, Bos MRT Jakarta: Bisa Terjadi tapi Saat Ini Masih Fokus Jalur Timur-Barat

1 hari lalu

Soal Kemungkinan Ekspansi di IKN, Bos MRT Jakarta: Bisa Terjadi tapi Saat Ini Masih Fokus Jalur Timur-Barat

Tuhiyat menyatakan prioritas MRT Jakarta saat ini menyelesaikan sejumlah proyek pembangunan jalur dan infrastruktur pendukung lainnya.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Pusat dan Pemkot DKI Bakal Tanggung Biaya Pinjaman Proyek Pembangunan Jalur MRT Jakarta Timur-Barat

2 hari lalu

Pemerintah Pusat dan Pemkot DKI Bakal Tanggung Biaya Pinjaman Proyek Pembangunan Jalur MRT Jakarta Timur-Barat

Pemerintah pusat dan Pemerintah Kota DKI Jakarta bakal menanggung biaya pinjaman proyek pembangunan jalur MRT dari JICA

Baca Selengkapnya

Kontrak Hak Penamaan di Stasiun MRT Berkontribusi Terhadap 30 Persen Pendapatan

2 hari lalu

Kontrak Hak Penamaan di Stasiun MRT Berkontribusi Terhadap 30 Persen Pendapatan

MRT sebut kontrak hak penamaan atau naming right di sejumlah stasiun berkontribusi signifikan terhadap pendapatan perusahaan.

Baca Selengkapnya

MRT Jakarta Optimalkan Pembayaran Digital, Cegah Antrean Akibat Gate Sering Error

2 hari lalu

MRT Jakarta Optimalkan Pembayaran Digital, Cegah Antrean Akibat Gate Sering Error

MRT Jakarta mengantongi izin dari Bank Indonesia untuk mengeluarkan uang elektronik, yaitu kartu MRTJ Multi Trip (MTT).

Baca Selengkapnya

Lanjut Bangun Jalur MRT, Indonesia Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilliun

2 hari lalu

Lanjut Bangun Jalur MRT, Indonesia Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilliun

Pinjaman ini digunakan untuk proyek pembangunan MRT Jakarta jalur Timur-Barat fase satu tahap satu yang meliputi Tomang-Medan Satria

Baca Selengkapnya

Pilkada DKI, Deretan Nama-Nama Baru hingga Peluang Ridwan Kamil

3 hari lalu

Pilkada DKI, Deretan Nama-Nama Baru hingga Peluang Ridwan Kamil

Belakangan tersorot nama-nama baru, ada Dharma Pongrekun dan Haris Azhar

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

3 hari lalu

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebut bantuan beras merupakan langkah konkret untuk meringankan beban masyarakat.

Baca Selengkapnya

Proyek MRT Jakarta Jalur Tomang-Medan Satria Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilun

3 hari lalu

Proyek MRT Jakarta Jalur Tomang-Medan Satria Dapat Kucuran Pinjaman Jepang Rp 14,5 Trilun

Jepang berikan pinjaman 140,699 miliar Yen atau sekitar Rp 14,5 triliun untuk pembanguan MRT di Jakarta. Rencana pembangunan mulai Agustus 2024.

Baca Selengkapnya