Kebakaran Gudang Cimanggis Depok, JNE Jamin Barang Konsumen Akan Diganti Rugi

Senin, 12 September 2022 09:22 WIB

Pemadam kebakaran melihat keburusakan akibat api yang membakar Gudang JNE Express di Jalan Pekapuran Raya, Curug, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Senin 12 September 2022. Besarnya api kebakaran gudang JNE membuat asap terlihat hingga ke wilayah Pasar Rebo TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Depok - PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir atau JNE menjamin barang milik konsumen yang rusak dalam peristiwa kebakaran gudang JNE di Jalan Pekapuran, Cimanggis, Kota Depok akan diganti.

Head of Media Relation PT JNE, Kurnia Nugraha menyampaikan permohonan maafnya atas musibah kebakaran gudang yang terjadi pada Senin pagi itu.

"Sehubungan dengan terjadinya musibah kebakaran Gudang JNE Cimanggis, kami menyampaikan permohonan maaf atas terjadinya musibah ini, khususnya kepada masyarakat yang berada di sekitar lokasi kejadian," kata Kurnia melalui keterangan persnya, Senin 12 September 2022.

Kurnia menyampaikan, sampai saat ini JNE masih menunggu hasil proses penyelidikan pihak berwajib soal penyebab terjadinya kebakaran tersebut. "Penyebab terjadinya kebakaran, sampai saat ini masih dalam proses investigasi bersama dengan pihak berwajib," katanya.

Kurnia pun menyampaikan, proses pengiriman barang kepada konsumen tidak akan terganggu dengan adanya musibah kebakaran tersebut. "Proses operasional pengiriman barang kami pastikan tetap berjalan normal," katanya.

Kerusakan akibat kebakaran di Gudang JNE Express di Jalan Pekapuran Raya, Curug, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Senin 12 September 2022. Damkar Depok menerjunkan 12 unit mobil pemadam untuk memadamkan api di kebakaran gudang itu. TEMPO/Subekti.

Kurnia menegaskan, JNE berkomitmen akan melakukan proses ganti rugi terhadap barang-barang kiriman pelanggan yang rusak akibat musibah ini.

Kebakaran Gudang JNE Terjadi Pukul 04.30

Advertising
Advertising

Kebakaran gudang JNE ini terjadi Senin pagi sekitar pukul 04.30. Hingga pukul 7.45, api masih berkobar dan petugas pemadam masih sibuk memadamkan api.

Kepala Bidang Pengendalian Operasional Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok Welman Naipospos mengatakan, selain menerjunkan kurang lebih 12 unit mobil pemadam, pihaknya juga meminta bantuan dari daerah lain yakni Jakarta Timur.

"Kami juga meminta bantuan dari Pasar Rebo, Jakarta Timur," kata Welman, di lokasi kejadian.

Welman mengatakan, hambatan proses pemadaman gufang JNE terbakar adalah lokasinya yang luas dan akses air. "Sumber air cukup jauh ya, salah satu hambatannya," kata Welman.

Besarnya api kebakaran gudang JNE itu membuat asap membumbung tinggi ke udara. Bahkan, asap bisa terlihat hingga wilayah Pasar Rebo, Jakarta Timur atau radius 10 km dari lokasi titik api.

ADE RIDWAN YANDWIPUTRA

Baca juga: Kebakaran Gudang JNE, Damkar Depok Kerahkan 2 Unit Lindungi SPBU di Dekatnya

Berita terkait

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

1 hari lalu

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

Berikut tiga tips yang dapat membantu mengurangi risiko kebakaran rumah dari dampak musim kemarau.

Baca Selengkapnya

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

7 hari lalu

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

Diduga terjadi kebocoran gas agen tabung dan air mineral di Gang Melati 1, Cinere, Depok, terbakar Jumat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

11 hari lalu

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

Puslabfor Polri melakukan investigasi kebakaran di Mampang, Jakarta yang mengakibatkan 7 lorban meninggal. Apa saja tugas Puslabfor?

Baca Selengkapnya

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

14 hari lalu

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

Kebakaran toko Saudara Frame & Galery di Mampang Prapatan Kamis kemarin mengakibatkan tujuh orang tewas

Baca Selengkapnya

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

15 hari lalu

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

Tujuh orang tewas dalam kebakaran ruko Saudara Frame dan Galery di Mampang Prapatan.

Baca Selengkapnya

Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

16 hari lalu

Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

Dinas Sosial DKI Jakarta melalui Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat menurunkan bantuan berupa tenda darurat, selimut, dan makanan kepada korban kebakaran.

Baca Selengkapnya

Pemilik Warung Padang Korban Kebakaran: Saya Baru Tahu Saat Orang Teriak

16 hari lalu

Pemilik Warung Padang Korban Kebakaran: Saya Baru Tahu Saat Orang Teriak

Kebakaran di Jalan Kemayoran Gempol, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, menghanguskan tiga rumah. Delapan kamar kontrakan.

Baca Selengkapnya

Kebakaran di Kebon Kosong Melumatkan Tiga Rumah, Delapan Kontrakan

16 hari lalu

Kebakaran di Kebon Kosong Melumatkan Tiga Rumah, Delapan Kontrakan

Kebakaran melumatkan tiga rumah warga di permukiman warga di Jalan Kemayoran Gempol, Jakarta Pusat

Baca Selengkapnya

Gedung Lama Bursa Efek Denmar yang Ikonik Kebakaran

17 hari lalu

Gedung Lama Bursa Efek Denmar yang Ikonik Kebakaran

Gedung lama bursa efek Denmark adalah gedung bersejarah, yang pucuk menaranya berbentuk empat ekor naga yang saling terjalin.

Baca Selengkapnya

Keluarga WNI Korban Tewas Kebakaran Apartemen di Hong Kong akan Urus Pemulangan Jenazah

19 hari lalu

Keluarga WNI Korban Tewas Kebakaran Apartemen di Hong Kong akan Urus Pemulangan Jenazah

Perwakilan keluarga dua WNI yang tewas dalam kebakaran apartemen di Distrik Kowloon telah tiba di Hong Kong untuk mengurus pemulangan jenazah.

Baca Selengkapnya