Polisi Gandeng BEM Unindra dan Unas Bagi-bagi Sembako buat Ojek Daring di Jakarta

Reporter

Antara

Editor

Sunu Dyantoro

Sabtu, 17 September 2022 16:31 WIB

Anggota Polres Metro Jakarta Timur bersama mahasiswa membagikan bantuan bahan pokok kepada warga di Matraman, Jakarta Timur, Kamis 8 September 2022. Foto ANTARA/HO-Polres Metro Jakarta Timur

TEMPO.CO, Jakarta - Polsek Ciracas menyelenggarakan bagi-bagi sembako kepada sejumlah pengemudi ojek daring (online) dan sopir angkot di wilayah tersebut.

Kapolsek Ciracas Kompol Jupriono mengatakan, total ada 100 paket sembako berisi beras, minyak goreng, gula, telur hingga mi instan yang dibagikan kepada masyarakat yang terdampak penyesuaian subsidi bahan bakar minyak (BBM).

"Hari ini sasaran kita pengemudi ojol, kemudian pengemudi angkutan umum," kata Jupriono di Jakarta Timur, Sabtu, 17 September 2022.

Jupriono menambahkan, penyaluran bantuan sembako tersebut merupakan wujud perhatian Polri dalam membantu meringankan beban masyarakat.

"Semoga apa yang kita lakukan hari ini bermanfaat untuk seluruhnya baik masyarakat yang terdampak langsung pengalihan subsidi BBM," ujar Jupriono.

Advertising
Advertising

Polisi libatkan mahasiswa

Dia mengatakan, penyaluran bantuan sembako itu juga melibatkan mahasiswa perguruan tinggi untuk ikut serta mengawasi agar tepat sasaran.

"Kami dari Polsek Ciracas bersama dengan Polres Metro Jakarta Timur kemudian juga dibantu oleh BEM Unindra dan Unas," tutur Jupriono.

Dia mengatakan, kegiatan serupa akan terus dilakukan oleh jajaran Polres Metro Jakarta Timur untuk membantu masyarakat.

"Kita akan terus berbuat melaksanakan kegiatan positif baik itu bentuknya membantu langsung dengan membagikan sembako maupun kegiatan lain yang dapat dirasakan langsung masyarakat," kata Jupriono.

Seorang pengemudi ojek daring, Rohali sangat bersyukur dapat menerima bantuan sembako tersebut. Terlebih setelah pengalihan subsidi BBM pengeluarannya sebagai ojek daring juga ikut meningkat.

"Sangat membantu karena kenaikan harga BBM sangat terasa. Pengeluaran jadi bertambah. Pendapatan sekarang tidak menentu," kata Rohali.

Baca juga: Kala Polisi Ajak Mahasiswa Bagi-bagi Bansos Sembako Setelah Harga BBM Naik

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Protes Pro-Palestina Meluas di Kampus Amerika Serikat, Hampir 900 Orang Ditangkap Sejak 18 April

5 jam lalu

Protes Pro-Palestina Meluas di Kampus Amerika Serikat, Hampir 900 Orang Ditangkap Sejak 18 April

Hampir 900 orang telah ditangkap di kampus-kampus Amerika Serikat karena demo pro-Palestina

Baca Selengkapnya

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

1 hari lalu

Seleb TikTok Galih Loss Tampak Gundul Setelah Jadi Tahanan, Adakah Aturan Menggunduli Tahanan?

Setelah ditangkap karena kasus penistaan agama, seleb TikTok Galih Loss tampak tampil gundul. Bagaimana aturan menggunduli tahanan?

Baca Selengkapnya

Judi Online: Seperti Menghadapi Hantu hingga Menarget hanya Operator Level Bawah

1 hari lalu

Judi Online: Seperti Menghadapi Hantu hingga Menarget hanya Operator Level Bawah

Pengamat kepolisian dari ISESS Bambang Rukminto mengatakan problem pemberantasan judi online tak menyentuh akar masalah

Baca Selengkapnya

Ada Luka Tembak di Kepala Brigadir RA yang Ditemukan Tewas di dalam Mobil Alphard di Mampang

2 hari lalu

Ada Luka Tembak di Kepala Brigadir RA yang Ditemukan Tewas di dalam Mobil Alphard di Mampang

Polisi menemukan luka tembak di pelipis kanan kepala Brigadir RA yang tembus ke bagian kiri kepala, bahkan hingga ke atap mobil Alphard.

Baca Selengkapnya

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

2 hari lalu

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

Polisi menyimpulkan sementara Brigadir RA tewas karena bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

2 hari lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

Supriyanto mengatakan puluhan pekerja migran tersebut rata-rata berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

2 hari lalu

Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

Dari misteri yang membingungkan hingga aksi yang mendebarkan, drama Korea tema polisi dan detektif ini patut Anda tonton.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

2 hari lalu

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

Pengamat kepolisian mengatakan problem pemberantasan judi online beberapa waktu lalu marak penangkapan tapi tak sentuh akar masalah.

Baca Selengkapnya

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

2 hari lalu

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

Polisi menangkap perempuan berinisial SJ alias Ceria, 43 tahun, karena menjual narkotika jenis sabu.

Baca Selengkapnya

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

2 hari lalu

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

Polisi Amerika Serikat secara brutal menangkap para mahasiswa dan dosen di sejumlah universitas yang menentang genosida Israel di Gaza

Baca Selengkapnya