Riza Patria Berharap KKOTA Street Kiosk Bisa Rampung Akhir Tahun

Kamis, 6 Oktober 2022 01:58 WIB

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria di Balai Kota, Jakarta Pusat, Jumat, 16 September 2022. TEMPO/Lani Diana

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria berharap Karya Kreasi Orang Jakarta (KKOTA) Street Kiosk di Spot Budaya Taman Dukuh Atas, permudah pendekatan produk ke wisatawan. Dia menargetkan pembangunan tempat itu bisa rampung akhir tahun ini.

“Saya berharap pembangunan KKOTA Street Kiosk dapat selesai hingga akhir tahun dan penyesuaian yang dilakukan tidak akan merusak taman eksisting di Spot Budaya Dukuh Atas,” ujarnya di Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Rabu, 5 Oktober 2022.

Hari ini Pemprov DKI Jakarta melalui Jakarta Experience Board (JxB) melakukan peletakan batu pertama KKOTA Street Kiosk. Di tempat itu, pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) disediakan tempat berdagang di sisi jalan utama pusat Kota Jakarta.

Riza Patria mengapresiasi semua pihak yang mendukung upaya pengembangan ekosistem ini sebagai percepatan pemulihan ekonomi Jakarta. Dia mengajak para pelaku UMKM dan usaha ekonomi kreatif menghasilkan karya khas Jakarta dan agar mendorong masyarakat menggunakan produk dalam negeri.

“Kami ingin para wisatawan, baik domestik maupun mancanegara membawa kenangan khas Jakarta hingga ke tempat asalnya sebagai memorabilia selama menikmati kunjungannya di Kota Jakarta,” tuturnya.

Advertising
Advertising

Politisi Partai Gerindra itu menegaskan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terus mendukung Peningkatan Penggunaan Produksi Dalam Negeri (P3DN) melalui belanja pemerintah. Menurutnya upaya ini selaras dengan program pemerintah pusat yang menggalakkan Gerakan Bangga Buatan Indonesia.

Riza Patria menuturkan perlunya dukungan dari seluruh entitas agar memprioritaskan produk lokal dan mengenalkan komoditas dalam negeri kepada dunia. “Dengan adanya KKOTA Street Kiosk, diharapkan upaya mendekatkan produk kreatif khas Jakarta ke tengah masyarakat serta wisatawan lebih mudah dan terjangkau,” katanya.

Baca juga: Wagub Riza Patria Bakal Panggil Manajemen Transjakarta soal Halte Bundaran HI

Berita terkait

Zulhas Tegaskan Aturan Sertifikasi Halal UMKM Berlaku per Oktober 2024: Kalau Enggak, Kapan Siapnya?

2 jam lalu

Zulhas Tegaskan Aturan Sertifikasi Halal UMKM Berlaku per Oktober 2024: Kalau Enggak, Kapan Siapnya?

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan alias Zulhas meminta para pengusaha pangan untuk segera memenuhi standar sertifikasi halal hingga Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

2 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Kontroversi Larangan Warung Madura Buka 24 Jam, Ini Awal Kasusnya

2 hari lalu

Kontroversi Larangan Warung Madura Buka 24 Jam, Ini Awal Kasusnya

Begini awal kasus munculnya larangan terhadap warung Madura untuk buka 24 jam.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

4 hari lalu

Terpopuler: Zulhas Revisi Permendag Barang Bawaan Impor, Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Warung Madura

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas merevisi lagi peraturan tentang barang bawaan impor penumpang warga Indonesia dari luar negeri.

Baca Selengkapnya

Menkop UKM Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Pembatasan Jam Buka Warung Madura

4 hari lalu

Menkop UKM Teten Evaluasi Pernyataan Pejabatnya soal Pembatasan Jam Buka Warung Madura

Menkop UKM Teten Masduki mengevaluasi pernyataan pejabatnya tentang pembatasan jam operasinal warung atau toko klontong milik masyarakat.

Baca Selengkapnya

Tak Ada Pembatasan Operasi Warung Madura, Teten: Semua Perda harus Berpihak pada UMKM

4 hari lalu

Tak Ada Pembatasan Operasi Warung Madura, Teten: Semua Perda harus Berpihak pada UMKM

Kemenkop UKM pastikan tidak ada yang membatasi jam operasi warung atau toko klontong milik masyarakat seperti warung Madura.

Baca Selengkapnya

Kembangkan Pendanaan UKM, OJK Dorong Pemanfaatan Securities Crowdfunding

4 hari lalu

Kembangkan Pendanaan UKM, OJK Dorong Pemanfaatan Securities Crowdfunding

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus mendorong pengembangan Usaha Kecil Menengah (UKM) antara lain dengan memanfaatkan securities crowdfunding.

Baca Selengkapnya

Kopdit CU Lete Konda NTT Semakin Eksis dengan Manfaatkan Layanan LPDB-KUMKM

4 hari lalu

Kopdit CU Lete Konda NTT Semakin Eksis dengan Manfaatkan Layanan LPDB-KUMKM

Selain suntikan pinjaman terdapat upaya pembinaan, pendidikan, dan peningkatan usaha koperasi dari LPDB-KUMKM

Baca Selengkapnya

UMKM di Danau Toba Mulai Gunakan QRIS Permudah Transaksi

5 hari lalu

UMKM di Danau Toba Mulai Gunakan QRIS Permudah Transaksi

Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di kawasan wisata Danau Toba sudah mulai menerapkan sistem pembayaran melalui QRIS.

Baca Selengkapnya