Pulau Gusung Seluas 1.260 Meter Persegi Muncul di Kepulauan Seribu

Reporter

Antara

Sabtu, 22 Oktober 2022 06:53 WIB

Pulau Venu memiliki pasir putih dengan hutan lebat. Foto: @seiya_noge

TEMPO.CO, Jakarta - Fenomena gusung atau pulau pasir muncul ke atas laut terjadi di Pulau Lancang, Kelurahan Pulau Pari, Kabupaten Kepulauan Seribu.

Kemunculan fenomena alam di atas Pulau Lancang, Kelurahan Pulau Pari, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara tersebut akan dimanfaatkan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu sebagai lokasi wisata baru.

"Kami akan mencarikan corporate social Responsibility (CSR) perusahaan, seperti yang telah dilakukan di Kampung Jepang Pulau Untung Jawa dan Makam Keramat Sultan Mahmud Zakaria di Pulau Panjang," kata Bupati Kepulauan Seribu Junaedi seperti dikutip dari Antara, Jumat, 21 Oktober 2022.

Fenomena gusung di Pulau Lancang itu memunculkan pulau pasir putih seluas 1.260 meter persegi di RT 001/RW 01 Kelurahan Pulau Pari. Pulau pasir itu berbentuk memanjang seperti jembatan dan hanya muncul keseluruhan saat air laut sedang surut.

Baca: Pulau-pulau Wisata di Kepulauan Seribu yang Menarik untuk Liburan

Advertising
Advertising

Gusung terbentuk dari material pasir dan serpihan kerikil dan kerang yang terbawa oleh arus laut dari pinggir pantai di darat. Material itu kemudian secara teratur dan lama-kelamaan membentuk daratan yang baru dan disebut gusung.

Lurah Pulau Pari Ardian mengatakan masyarakat sekitar mengenalnya dengan nama Gusung Klanceng. Kehadiran wisata baru tersebut diharapkan bisa menarik wisatawan datang dan meningkatkan perekonomian warga sekitar.

"Lokasinya berada di pesisir pantai Pulau Lancang dan saat ini masih dalam proses pengembangan secara swadaya oleh masyarakat," ujar Ardian.

Aridan menambahkan lokasi ini cocok sebagai destinasi wisata untuk tempat swafoto, berkemah, memancing maupun menunggu matahari terbit dan tenggelam.

Baca juga: Dua Pulau di Kepulauan Seribu Ini Dipromosikan Jadi Tujuan Wisata Digital Nomad

Berita terkait

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

1 hari lalu

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Mulai Sabtu, 27 Juli 2024, salah satu operator bus di Hong Kong menerapkan tiket satu hari tanpa batas untuk wisatawan

Baca Selengkapnya

Kincir Angin Ikonik Moulin Rouge Paris Roboh, Pertunjukan Tetap Lanjut

2 hari lalu

Kincir Angin Ikonik Moulin Rouge Paris Roboh, Pertunjukan Tetap Lanjut

Kincir angin Moulin Rouge telah berputar selama 135 tahun, dan yang pertama menyala saat pembukaan pada 1889

Baca Selengkapnya

Timnas Tajikistan Lolos 8 Besar Piala Asia U-23 2024, Berikut 8 Rekomendasi Destinasi wisata di Negara Asia Tengah Itu

3 hari lalu

Timnas Tajikistan Lolos 8 Besar Piala Asia U-23 2024, Berikut 8 Rekomendasi Destinasi wisata di Negara Asia Tengah Itu

Timnas Tajikistan berhasil lolos 8 besar Piala Asia U-23 2024. Di manakah letak negara ini, destinasi wisata apa saja yang ditawarkannya?

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat Wanita di Pulau Pari, Karin Dibunuh karena Minta Tambahan Biaya Kencan

3 hari lalu

Penemuan Mayat Wanita di Pulau Pari, Karin Dibunuh karena Minta Tambahan Biaya Kencan

Polisi mengungkap kasus penemuan mayat wanita di dermaga Pulau Pari, Kepualuan Seribu, Jakarta

Baca Selengkapnya

Wahana Edukasi Baru, Ajak Anak Mengenal Dunia Penerbangan

3 hari lalu

Wahana Edukasi Baru, Ajak Anak Mengenal Dunia Penerbangan

Flight Academy, wahana baru kolaborasi Traveloka dan KidZania Jakarta bisa jadi pilihan mengajak anak menjelajahi dunia penerbangan

Baca Selengkapnya

Solusi Sampah Kabupaten Sumenep, Ubah Daerah Sampah Jadi Destinasi Pariwisata

3 hari lalu

Solusi Sampah Kabupaten Sumenep, Ubah Daerah Sampah Jadi Destinasi Pariwisata

Achmad Fauzi berhasil mengubah daerah sampah menjadi destinasi wisata.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

3 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

4 hari lalu

Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

Selain olah TKP pembunuhan perempuan yang mayatnya ditemukan di Pulau Pari, polisi menyiita barang bungkus rokok hingga tisu magic.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 7 destinasi Wisata di Bumi RA Kartini Jepara

5 hari lalu

Rekomendasi 7 destinasi Wisata di Bumi RA Kartini Jepara

Jepara asal RA Kartini memiliki beragam potensi destinasi wisata menarik, salah satunya adalah Taman Nasional Karimunjawa.

Baca Selengkapnya

Traveling ke Macau, Jangan Lewatkan 9 Destinasi Wisata Gratis

5 hari lalu

Traveling ke Macau, Jangan Lewatkan 9 Destinasi Wisata Gratis

Menikmati liburan di Macau tidak harus selalu mengeluarkan biaya mahal

Baca Selengkapnya