Pilkada DKI 2024, Tiga Pejabat Pemprov DKI Masuk dalam Penjaringan PKS

Reporter

Amy Heppy

Jumat, 13 Januari 2023 16:13 WIB

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono mengunjugi Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta didampingi Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi, Senin, 19 Desember 2022. Tempo/Mutia Yuantisya

TEMPO.CO, Jakarta - Partai politik secara diam-diam telah mempersiapkan diri untuk menghadapi Pilkada DKI pada 2024 mendatang. Setidaknya, mereka telah mulai menginventaris nama yang akan mereka usung sebagai calon gubernur DKI.

Selain PDIP yang sudah mempersiapkan sejumlah nama untuk diusung dalam pemilihan Gubernur DKI 2024 mendatang, Partai Keadilan Sejahtera atau PKS rupanya juga telah menyiapkan nama.

Penasihat Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD DKI Jakarta Karyatin Subiantoro mengungkapkan partainya sudah membidik sejumlah nama untuk diusung dalam Pilgub DKI 2024 mendatang.

Ia mengatakan, nama-nama tersebut berasal dari internal maupun eksternal PKS sendiri ia menjelaskan PKS sdang melakukan penjaringan secara natural kader-kader internal dan dari tokoh eksternal.

"Yang memungkinkan kita usung untuk penjajagan maju sebagai bakal calon atau kandidat cagub atau cawagub (DKI),” kata Karyatin kepada Tempo, Jumat, 13 Januari 2023.

Advertising
Advertising

Dari internal partai, Karyatin menyebutkan sejumlah nama, diantaranya adalah Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera, Adang Daradjatun, Dimyati Natakusuma, Anis Byarwati serta Achmad Yani.

“Kalau eksternal ada Mahfudz Asirun, Marullah Matali, Bayu Meghantara, dan Arifin Kasatpol PP,” jelas dia.

Mahfudz Asirun adalah pengurus PWNU, adapun Marullah Matali kini menjabat Deputi Gubernur DKI, Bayu kini menjabat Kepala Biro Organisasi Setda DKI.

Sekretaris Komisi A DPRD DKI Jakarta itu mengatakan, pihaknya sudah mulai melakukan lobi-lobi terhadap nama-nama tersebut. “Respons mereka sangat welcome dan positif,” ujarnya.

Koalisi dengan Parpol Lain

Karyatin menjelaskan, saat ini PKS masih melakukan penjajagan dalam hal rencana koalisi dengan partai lain untuk Pilkada DKI.

“Ada dengan Demokrat, yang ketua DPD Demokrat sangat dekat dengan saya, yang juga Ketua Komisi A (DPRD DKI), dan welcome,” kata Karyatin.

Ia melanjutkan, sejauh ini komunikasi PKS dengan partai politik lainnya itu masih dilakukannya secara pribadi.

“Dengan PAN melalui Ketua Komisi C. Habib Muhammad juga sangat welcome untuk bersama-sama di Pilgub DKI,” ungkapnya.

AMI HEPPY SETYOWATI

Baca juga: Bersama Gibran dan Risma, Kader PDIP Ini Dianggap Layak Diusung di Pilgub DKI Jakarta 2024

Berita terkait

Soal Partai di Luar KIM Gabung Koalisi Prabowo, Gerindra Sebut Tak Pernah Punya Masalah dengan PKS

2 jam lalu

Soal Partai di Luar KIM Gabung Koalisi Prabowo, Gerindra Sebut Tak Pernah Punya Masalah dengan PKS

Politikus Gerindra mengatakan belum ada komunikasi langsung dari PKS untuk bergabung dengan koalisi Prabowo.

Baca Selengkapnya

Gerindra Ungkap Gelora Tak Tolak PKS Gabung ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

11 jam lalu

Gerindra Ungkap Gelora Tak Tolak PKS Gabung ke Pemerintahan Prabowo-Gibran

Gerindra mengatakan Gelora tak tolak PKS gabung ke pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

20 jam lalu

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

PKS Kota Depok membuka peluang bagi partai politik untuk bergabung pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai PKS Cenderung Jadi Partai di Luar Pemerintahan

1 hari lalu

Pengamat Nilai PKS Cenderung Jadi Partai di Luar Pemerintahan

PKS diprediksi bakal menjadi partai di luar pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Nasdem, PKS, dan Perindo Jajaki Koalisi pada Pilkada 2024 di Sulsel

1 hari lalu

Nasdem, PKS, dan Perindo Jajaki Koalisi pada Pilkada 2024 di Sulsel

Nasdem Sulsel menyatakan komunikasi politik tetap terbuka dengan partai lain guna menghadapi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

2 hari lalu

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

Imam Budi Hartono sudah memegang surat keputusan dari DPP PKS untuk maju Pilkada Depok 2024 dan berharap bisa berkoalisi dengan Golkar.

Baca Selengkapnya

Alasan Basuki Hadimuljono Ogah Jadi Calon Gubernur DKI: Saya ini Birokrat

2 hari lalu

Alasan Basuki Hadimuljono Ogah Jadi Calon Gubernur DKI: Saya ini Birokrat

Basuki Hadimuljono ogah menjadi calon Gubernur DKI Jakarta. Ia mengaku dirinya sebagai birokrat tulen.

Baca Selengkapnya

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

2 hari lalu

Analis Politik Sebut Depok Krisis Tokoh Hadapi Dominasi PKS

Kota Depok sampai saat ini dinilai masih krisis calon pemimpin. Apalagi untuk melawan dominasi PKS dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Ketua DPW PKS Jakarta Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur

2 hari lalu

Ketua DPW PKS Jakarta Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur

Bursa calon gubernur Daerah Khusus Jakarta dari PKS mulai ramai. Salah satunya Ketua DPW PKS Jakarta Khoirudin.

Baca Selengkapnya

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

2 hari lalu

Soal Pertemuan dengan Megawati dan PKS, Gerindra: Prabowo Masih Punya Agenda Lain

Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, bicara mengenai peluang pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri dan PKS. Apa katanya?

Baca Selengkapnya