Cara Agar Tidak Mudah Terjebak Berbagai Jenis Judi Online

Jumat, 15 September 2023 09:40 WIB

Tangkapan layar website milik Pemprov Sumbar yang diretas menjadi situs judi online. Dok. Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Informasi dan Informatika Budi Arie Setiadi menerbitkan peraturan Nomor 1 Tahun 2023 tentang Pemberantasan Judi Slot dan/atau Judi Online. Peraturan Menteri yang diteken pada 14 September itu berisi instruksi kepada Direktur Jenderal Aplikasi Informatika dan seluruh pejabat tinggi madya, pratama, aparatur sipil negara (ASN), dan pegawai di unit serta satuan kerja di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).

Kemenkominfo menyatakan Indonesia masuk dalam darurat judi online. Judi daring berbasis game slot misalnya, dilaporkan telah merugikan masyarakat hingga Rp 27 triliun per tahunnya. Beberapa waktu lalu, sejumlah pengguna ponsel merek OPPO mengaku mendapati iklan judi online di gawai mereka.

Iklan judi online acap dijumpai saat mengakses laman tertentu di internet, baik melalui seluler atau desktop. Selain itu, iklan juga kerap muncul di platform beken macam YouTube maupun Facebook, dan Instagram. Undangan untuk mengakses laman atau menginstal aplikasi judi online terkadang memang menggiurkan. Tak jarang masyarakat, bahkan anak-anak, yang cenderung berpikir instan untuk mendapatkan cuan, terjerumus main judi online.

Pemberantasan situs judi online juga telah dilakukan oleh Kominfo. Namun, hingga saat ini beberapa situs tersebut masih bertahan. Banyaknya kebutuhan dan pola gaya hidup yang semakin beragam, membuat seseorang memilih mengadu nasib dengan bermain judi online.

Dikutip dari laman Kominfo, Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi mengimbau masyarakat agar selalu berhati-hati tidak terjerat judi online.

Advertising
Advertising

Menurutnya, jika terjerat judi online akan memiliki risiko besar terjerat ke pinjaman online (pinjol) ilegal. Oleh karena itu, Pemerintah terus meningkatkan kemampuan teknologi untuk memberantas judi online dan pinjol ilegal.

Menteri Budi Arie juga mengimbau kalangan artis dan publik figur, untuk turut bekerja sama dengan tidak mempromosikan judi online. Lebih dari itu, Menkominfo berharap, masyarakat dapat lebih produktif dalam memanfaatkan ruang digital.

Hal tersebut menjadi tips agar masyarakat tidak terjebak maupun tergiur untuk bermain judi online. Beberapa jenis judi online yang marak di Indonesia saat ini di antaranya sebagai berikut.

1. Poker dan Slot Online

Poker online dan slot menjadi salah satu jenis judi online yang menarik masyarakat penggunanya. Pada saat ini hadir sekian banyak jenis permainan judi poker maupun slot online. Situs poker online ini dapat ditemui dalam beberapa kanal seperti IDN Poker Online, Ceme Online, Dominoqq, Capsa Susun, Bandar Poker Omaha, Ceme, Super 10, Super bull, QQ Spirit, dan Blackjack.

Situs ini bahkan dalam laman resminya mengklaim menjadi poker yang melayani pemain dengan baik dan bersungguh-sungguh memberikan fasilitas yang terbaik seperti, kemenangan anda berapapun pasti dijamain garansi dari kami akan bayar full dalam kurun waktu 3 menit, baik itu kemenangan itu dari jackpot, bermain menang murni, ataupun dari bonus lainnya.

2. Judi Bola Online

Judi Bola Online juga sama halnya dengan situs judi online lainnya. Beberapa situs judi bola online ini menyediakan berbagai taruhan judi bola dan olahraga lain secara lengkap dengan layanan online 24 jam nonstop. Hal ini tentu saja menjadi daya tarik tersendiri bagi para penggunanya.

Dilansir dari laman OBCSTOP, Judi Bola Online merupakan salah satu jenis taruhan khusus yang dimainkan pada pertandingan olahraga (sportsbook) seperti sepak bola, bola basket, bola volly, bulu tangkis, tenis, balap MotoGP, dan olahraga lainnya.

Dalam judi bola online, nantinya para pemain hanya perlu melakukan bettting dan menebak siapa pemenang yang akan menjadi juara pada suatu pertandingan. Jika tebakan benar, maka pemain akan mendapatkan hadiah berlipat sesuai dengan nilai pasaran dan jumlah taruhan yang dipasang.

3. Kasino Online

Kasino Online menjadi salah satu jenis judi online yang juga banyak dipakai masyarakat penggunanya. Ada banyak bandar judi online jenis kasino yang menyediakan taruhan dengan berbagai pilihan.

Setiap laman kasino online mempunyai fasilitas bersama dengan jenis yang berbeda beda sehingga calon pemain lebih leluasa dalam memilihnya. Satu bandar judi online terhitung mempunyai bervariasi jenis taruhan sehingga pemain bisa beberapa kali ganti taruhan tanpa daftar akun baru.

Bahkan, beberapa situs kasino online mengklaim permainan judinya, tidak hanya bersama dengan deposit saja pemain bisa dapatkan modal taruhan. Pemain juga bisa memanfaatkan bermacam-macam penawaran bonus berasal dari laman kasino online. Selain itu, dalam jenis judi online ini juga tersedia pula jenis bonus lain untuk meningkatkan modal taruhan.

MUTIARA ROUDHATUL JANNAH I LINDA NOVI TRIANITA I SDA

Pilihan Editor: Kominfo: Indonesia Darurat Judi Online, Begini Cara Mewaspadai Iklan Judi Daring

Berita terkait

Ditanya Soal Teknologi 6G, Kominfo: Akses Internet Saat Ini Masih Baik

1 hari lalu

Ditanya Soal Teknologi 6G, Kominfo: Akses Internet Saat Ini Masih Baik

Kominfo soal akses internet yang masih baik dan soal pengembangan jaringan 6G di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Kominfo Klarifikasi Soal Perizinan dan Pemanfaatan Akses Internet Menggunakan Starlink

1 hari lalu

Kominfo Klarifikasi Soal Perizinan dan Pemanfaatan Akses Internet Menggunakan Starlink

Kominfo menyatakan Starlink sudah mendapatkan izin beroperasi di Indonesia. Tidak ada perbedaan khusus antara Starlink dengan ISP lainnya.

Baca Selengkapnya

Ragam Pendapat Soal Implikasi RUU Penyiaran terhadap Kebebasan Pers

1 hari lalu

Ragam Pendapat Soal Implikasi RUU Penyiaran terhadap Kebebasan Pers

Pakar mengingatkan konsekuensi hukum dari RUU Penyiaran, yang dapat meningkatkan risiko kriminalisasi terhadap jurnalis.

Baca Selengkapnya

Tanggapi Revisi RUU Penyiaran, Menkominfo: Investigasi, Masa Harus Dilarang?

2 hari lalu

Tanggapi Revisi RUU Penyiaran, Menkominfo: Investigasi, Masa Harus Dilarang?

Menkominfo Budi Arie Setiadi tanggapi revisi RUU Penyiaran yang salah satunya isinya melarang investigasi jurnalistik

Baca Selengkapnya

Kominfo Buka Lowongan Kerja Pendamping UMKM, Usia 21-50 Tahun Bisa Ikut

3 hari lalu

Kominfo Buka Lowongan Kerja Pendamping UMKM, Usia 21-50 Tahun Bisa Ikut

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) membuka lowongan kerja fasilitator dan koordinator untuk program UMKM Level Up 2024, pendaftaran buka sampai 18 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Kolega Achsanul Qosasi Mengaku Tak Tahu Soal Sandi Garuda dalam Korupsi BTS Kominfo

4 hari lalu

Kolega Achsanul Qosasi Mengaku Tak Tahu Soal Sandi Garuda dalam Korupsi BTS Kominfo

Sadikin Rusli mengaku tidak mengetahui kode 'Garuda' digunakan untuk Mantan Direktur PT Multimedia Berdikari Sejahtera dalam korupsi BTS Kominfo.

Baca Selengkapnya

Sidang Korupsi BTS: Ada Usaha BLU Kominfo Hilangkan 17 Temuan BPK

4 hari lalu

Sidang Korupsi BTS: Ada Usaha BLU Kominfo Hilangkan 17 Temuan BPK

Pertemuan itu terjadi di ruang kerja Achsanul Qosasi di Kantor BPK.

Baca Selengkapnya

Sejak Akhir 2023, OJK Blokir 5.000 Rekening yang Terlibat Judi Online

5 hari lalu

Sejak Akhir 2023, OJK Blokir 5.000 Rekening yang Terlibat Judi Online

OJK memblokir ribuan rekening yang berhubungan dengan judi online.

Baca Selengkapnya

Suami Terjerat Judi Online? Ini yang Harus Dilakukan Para Istri

5 hari lalu

Suami Terjerat Judi Online? Ini yang Harus Dilakukan Para Istri

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan istri dalam mengatasi suami yang kecanduan judi online agar pernikahan terselamatkan.

Baca Selengkapnya

Praktisi, Pakar, dan Peneliti Diminta Berkolaborasi Lahirkan Berbagai Inovasi di IDTH

5 hari lalu

Praktisi, Pakar, dan Peneliti Diminta Berkolaborasi Lahirkan Berbagai Inovasi di IDTH

Fasilitas IDTH tidak hanya berperan sebagai pusat pengujian tapi juga sebagai centre of excellence

Baca Selengkapnya