Artis Caleg Verrell Bramasta Janji Donasikan Gaji 1 Tahun jika Lolos ke Senayan

Reporter

Adi Warsono

Jumat, 29 Desember 2023 18:26 WIB

Artis sekaligus caleg DPR RI dari Partai Amanat Nasional (PAN), Verrell Bramasta, saat ditemui di wilayah Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jumat, 29 Desember 2023. Tempo/Adi Warsono

TEMPO.CO, Bekasi - Artis Verrell Bramasta berjanji bakal mendonasikan satu tahun gajinya kepada masyarakat miskin jika terpilih jadi Anggota DPR RI pada Pemilu 2024. Verrel bergabung bersama sejumlah artis lainnya di Partai Amanat Nasional (PAN) dan kini maju sebagai calon anggota legislatif (caleg) DPR RI dari Daerah Pemilihan Jawa Barat VII wilayah Kabupaten Bekasi, Kabupaten Karawang, dan Kabupaten Purwakarta.

"Kalau misalnya saya diberikan amanah, jadi gajinya boleh dikasihkan ke masyarakat di Jabar VII melalui DPD Partai Amanat Nasional," kata Verrell kepada wartawan di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jumat, 29 Desember 2023.

Putra dari artis dan mantan anggota DPR RI Venna Melinda ini menegaskan tak masalah untuk mengalihkan gajinya selama setahun tersebut untuk dikelola oleh DPD PAN. "Yang penting gajinya tadi untuk mengentaskan kemiskinan sesuai sama visi misi saya tadi," ujar Verrell.

Verrell mengatakan kalau sejauh ini dirinya sudah berkampanye ke lebih dari 500 titik di wilayah Jawa Barat VII. Selama terjun ke masyarakat, Verrell menyoroti sejumlah masalah penting yang harus diselesaikan, seperti kesejahteraan rakyat, kualitas pendidikan, pengangguran, dan kemiskinan.

Dalam tiap kampanyenya, pemuda berusia 27 tahun ini menyatakan selalu menyuarakan slogan "Markitum" atau Mari Kita Tumbuh. Terkait slogan itu, Verrell berjanji bakal berupaya menumbuhkan aspek kesejahteraan, peningkatan kualitas pendidikan, dan penciptaan lebih banyak kesempatan kerja, jika terpilih jadi wakil rakyat.

Advertising
Advertising

"Saya yakin bahwa dengan kebersamaan dan fokus pada kesejahteraan, pendidikan, dan kesempatan kerja, kita bisa menciptakan masa depan yang lebih baik untuk masyarakat di Dapil Jawa Barat 7," ujar Verrell.

Verrell percaya bahwa dengan mengutamakan tiga hal tersebut, masyarakat dapat mencapai taraf hidup yang lebih baik. Verrell juga berjanji bakal membawa aspirasi masyarakat ke tingkat legislatif untuk direalisasikan.

Pilihan Editor: Jakarta Tambah 2 Ribu Pohon Lagi Akhir Tahun Ini, Janjikan Berlanjut Tahun Depan

Berita terkait

Komisi VII DPR Sebut Beri Izin Tambang ke Ormas Sebagai Reward Berjasa kepada Rezim Tidak Sehat

1 jam lalu

Komisi VII DPR Sebut Beri Izin Tambang ke Ormas Sebagai Reward Berjasa kepada Rezim Tidak Sehat

Anggota DPR mengatakan penerbitan izin tambang atau IUP kepada ormas tertentu tidak sehat bagi iklim pertambangan nasional

Baca Selengkapnya

Zita Anjani PAN Tetap Diusung Maju di Pilkada DKI, Jadi Dampingi Ridwan Kamil?

8 jam lalu

Zita Anjani PAN Tetap Diusung Maju di Pilkada DKI, Jadi Dampingi Ridwan Kamil?

PAN tetap mengusung Zita Anjani maju di Pilkada DKI. PAN mengaku tidak khawatir dengan elektabilitas Zita gara-gara polemik Starbucks.

Baca Selengkapnya

Pemerintah dan DPR Bakal Rapat soal Revisi UU MK Pekan Depan

10 jam lalu

Pemerintah dan DPR Bakal Rapat soal Revisi UU MK Pekan Depan

Hal yang krusial dari revisi UU MK ini adalah mengenai peralihan hakim Mahkamah Konstitusi.

Baca Selengkapnya

Ketahui Hak Prerogatif Presiden, Kapan dan untuk Kepentingan Apa Bisa Digunakan?

16 jam lalu

Ketahui Hak Prerogatif Presiden, Kapan dan untuk Kepentingan Apa Bisa Digunakan?

Presiden Jokowi sebut pemilihan menteri merupakan hak prerogatif Prabowo sebagai presiden terpilih. Apakah pengertiannya?

Baca Selengkapnya

Reaksi Internal KIM Soal Peringatan Prabowo agar Pihak yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu

17 jam lalu

Reaksi Internal KIM Soal Peringatan Prabowo agar Pihak yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu

Zulhas menceritakan bagaimana Prabowo bersama tim dan koalisinya secara gigih bertarung dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingatkan agar Pemerintahannya Tak Diganggu, PKS dan PPP Bilang Begini

1 hari lalu

Prabowo Ingatkan agar Pemerintahannya Tak Diganggu, PKS dan PPP Bilang Begini

PPP menyinggung pengalaman Prabowo di luar pemerintahan sebagai oposisi selama 10 tahun.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024 Diprediksi Minim Diikuti Bapaslon Perseorangan, KPU Ungkap Penyebabnya

1 hari lalu

Pilkada 2024 Diprediksi Minim Diikuti Bapaslon Perseorangan, KPU Ungkap Penyebabnya

KPU tetap optimistis bakal pasangan calon (bapaslon) jalur perseorangan akan segera memenuhi persyaratan dukungan dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Respons Airlangga soal Kursi Menteri ESDM Jadi Rebutan Golkar dan PAN

1 hari lalu

Respons Airlangga soal Kursi Menteri ESDM Jadi Rebutan Golkar dan PAN

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, menanggapi soal kursi Menteri ESDM di Kabinet Prabowo-Gibran yang disebut-sebut jadi rebutan partainya dan PAN.

Baca Selengkapnya

Draft RUU Penyiaran Larang Penayangan Konten Eksklusif Jurnalisme Investigasi, AJI Sebut Upaya Membungkam Pers

1 hari lalu

Draft RUU Penyiaran Larang Penayangan Konten Eksklusif Jurnalisme Investigasi, AJI Sebut Upaya Membungkam Pers

Sekretaris Jenderal AJI, Bayu Wardhana, meminta agar DPR menghapus pasal bermasalah dalam RUU Penyiaran tersebut.

Baca Selengkapnya

Ketua KPU RI Disebut Ajarkan Parpol Mengakali Putusan MK Nomor 12

1 hari lalu

Ketua KPU RI Disebut Ajarkan Parpol Mengakali Putusan MK Nomor 12

Pernyataan Ketua KPU RI dinilai sebagai desain baru untuk mengamankan kedudukan caleg terpilih dalam pemilu yang menjadi peserta Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya