Ambil Alih Tugas Sopir, Petugas Pengendali Busway Dipecat

Reporter

Editor

Jumat, 8 Oktober 2010 08:34 WIB

TransJakarta setelah menabrak halte busway Kebayoran Lama. Tempo/Muhammad Auliya

TEMPO Interaktif, Jakarta - Manajemen Transjakarta membuat langkah tegas terhadap Petugas Pengendali Busway yang gegabah mengambil alih tugas pramudi (sopir) Transjakarta sehingga menyebabkan kecelakaan Rabu sore lalu (6/10) di Halte Busway Kebayoran Lama. Petugas yang diketahui bernama Slamet Gunawan ini menabrakkan bus Hino milik operator Primajasa Perdanaraya Utama (PP) ke genset dan toilet halte yang memakan satu korban jiwa.

"Kami akan beri sanksi administrasi, kemungkinan besar diberhentikan," tutur Manajer Pengendalian Badan Layanan Umum Transjakarta Gunarjo pagi ini kepada Tempo.

Menurut Gunarjo, perbuatan Slamet jelas salah prosedur dan tidak bisa ditoleransi. "Memalukan, Petugas Pengendali Busway tidak memiliki otoritas sama sekali mengambil alih kemudi dari sopir," jelasnya.

Dalam versi Gunarjo, sebelum kejadian nahas itu, sang pramudi Transjakarta, Beni Ristanto, baru saja menurunkan penumpangnya di Halte Busway Kebayoran Lama untuk melakukan transit. Bus berpelat nomor B 7027 IV ini disiagakan untuk memutar balik ke arah Grogol karena di sana banyak penumpang yang belum terangkut. "Beni waktu itu ikut turun dan minta izin ke salah satu petugas halte untuk buang air kecil sebentar," cerita Gunarjo.

Entah kenapa, Slamet, selaku Petugas Pengendali Busway, kemudian mengambil alih tugas Beni dan memutarkan bus itu hingga terjadilah peristiwa nahas yang menewaskan Ali Badrus Taman -- Petugas Pengendali Busway lainnya. Menurut Gunarjo, waktu itu Ali sedang mengantre toilet untuk mengambil air wudhu. "Korban luka juga dialami Elsi Sulastri, kasir halte Busway, yang saat kecelakaan ada di dalam toilet," katanya.

Gunarjo menerangkan, Slamet merupakan Petugas Pengendali Tengah Busway yang tugasnya mengatur lalu lintas Transjakarta. Selain mencatat kilometer, dia memiliki fungsi untuk melaporkan situasi jalur busway kepada Koordinator Pengendali Busway. "Misalnya, kalau ada jalan rusak atau pohon tumbang," Gunarjo memberi tahu.

Petugas ini bisa pindah dari satu halte ke halte yang lain untuk memantau situasi jalur busway dengan menaiki bus Transjakarta atau kendaraan sendiri. Dijelaskan Gunarjo, ada juga yang dinamakan Petugas Pengendali Ujung Busway. Petugas ini memiliki tugas untuk memberangkatkan bus tepat waktu. Untuk Koridor VIII, ujungnya adalah Lebak Bulus dan Harmoni--sesuai dengan rute jurusannya.

HERU TRIYONO

Berita terkait

Jam Operasional Busway TransJakarta 2024 untuk Weekdays dan Weekend

27 Januari 2024

Jam Operasional Busway TransJakarta 2024 untuk Weekdays dan Weekend

TransJakarta merupakan moda transportasi yang memudahkan mobilitas masyarakat setiap harinya. Berikut jam busway TransJakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Kendaraan Masuk Busway Transjakarta bakal Kena Tilang Manual

20 Mei 2023

Kendaraan Masuk Busway Transjakarta bakal Kena Tilang Manual

Polda Metro Jaya akan menyiapkan polantas di lokasi yang rawan penerobosan busway Transjakarta. Tilang manual tanpa kecuali.

Baca Selengkapnya

Agar Jalur Sepeda Steril, B2W Indonesia Minta Pemprov Tiru Cara Transjakarta

11 November 2022

Agar Jalur Sepeda Steril, B2W Indonesia Minta Pemprov Tiru Cara Transjakarta

Ketua Umum B2W Indonesia, Fahmi Saimima, mengatakan perlu ada pendidikan dan penegakan hukum yang tegas untuk membuat masyarakat peduli jalur sepeda

Baca Selengkapnya

Bus Transjakarta Blok M-Kota Terjebak di Jalan Sempit, Ini Penjelasannya

16 Juni 2022

Bus Transjakarta Blok M-Kota Terjebak di Jalan Sempit, Ini Penjelasannya

Bus Transjakarta rute Blok M-Kota sempat terjebak di jalan sempit kawasan Pademangan, Jakarta Utara.

Baca Selengkapnya

Pengemudi Porsche Boxster Terobos Jalur Busway, Ini Beberapa Sanksinya

25 April 2021

Pengemudi Porsche Boxster Terobos Jalur Busway, Ini Beberapa Sanksinya

Pengemudi mobil sport Porsche Boxster putih tak cuma menerobos jalur Transjakarta, tapi juga menghalangi jalannya bus.

Baca Selengkapnya

Polisi Buru Gerombolan Sopir Ojek Online Perusak Taksi

26 Juli 2019

Polisi Buru Gerombolan Sopir Ojek Online Perusak Taksi

Video gerombolan sopir ojek online melampiaskan kemarahannya dengan merusak mobil taksi Blue Bird viral.

Baca Selengkapnya

Beda Versi Transjakarta, PPD Soal Puluhan Bus Mangkrak di Ciputat

24 Juli 2019

Beda Versi Transjakarta, PPD Soal Puluhan Bus Mangkrak di Ciputat

Sebanyak 36 bus Transjakarta berwarna oranye mangkrak di belakang pool Perum PPD di Ciputat. Milik siapa?

Baca Selengkapnya

Massa Demo di Bawaslu Bubar, Jalan Thamrin Kembali Dibuka

10 Mei 2019

Massa Demo di Bawaslu Bubar, Jalan Thamrin Kembali Dibuka

Kapolres Jakarta Pusat mengatakan massa demo di Bawaslu telah bubar dengan tertib.

Baca Selengkapnya

Kisah dari Busway Transjakarta, Bus Dipukul Bambu Dipaksa Mundur

10 Mei 2019

Kisah dari Busway Transjakarta, Bus Dipukul Bambu Dipaksa Mundur

Massa demo di Bawaslu sempat tegang di busway Transjakarta.

Baca Selengkapnya

Simak Head to Head MRT dan Busway di Koridor Blok M-Bundaran HI

8 April 2019

Simak Head to Head MRT dan Busway di Koridor Blok M-Bundaran HI

Tempo mencoba perjalanan di ruas yang saling berimpit itu dan menemukan Transjakarta bisa saingi MRT, asal ...

Baca Selengkapnya