Sidang Penusukan Bernuansa "Warung Kopi"

Reporter

Editor

Senin, 14 Februari 2011 16:48 WIB

TEMPO Interaktif, Bogor - Ikut mencecar terdakwa dengan sejumlah pertanyaan, saksi korban Rendy Apriayansah (15), diingatkan hakim kalau ia berada dipengadilan bukan warung kopi. "Kok kamu ikut-ikutan nanya, diam dulu. Ini bukan warung kopi," tegur Hakim Ketua Eddy Wibisono.

Ulah bocah yang menjadi korban penusukan di ruang sidang sore itu, memancing gelak tawa dari hampir semua orang di ruang sidang kasus penusukan oleh Jemaah Ahmadiyah, yang digelar di Pengadilan Negeri Cibinong, Senin, (14/2).

Situasi menggelitk itu terjadi saat hakim mengkonfrontrir kesaksian Rendy, kepada terdakwa Ahmad Nuryamin (30). Pengakuan Rendy, ia ditusuk seseorang saat ia berada di samping mesjid, ketika hendak keluar mesjid. ''Pada saat lampu di dalam mesjid mati, yang lain lari ke pintu tengah, sedangkan saya ke pintu samping, disitulah saya ditusuk,'' aku Rendy, dihadapan majelis Hakim.

Sedangkan pengakuan Nuryamin, dirinya tidak melakukan penusukan, ia hanya bertabrakan dengan seseorang di pintu depan mesjid Attaufik, ''Saya tidak berada di samping mesjid.'' kata Nuryamin.

Mendengar pengakuan Nuryamin, Rendy langsung membantah, sambil menunjuk terdakwa ia melontarkan sejumlah pertanyaan terhadap Nuryamin. ''Bohong, kalo kamu ada di depan siapa yang ada di samping,'' ujar Rendy, ulah Rendy sontak memicu gelak tawa hampir semua orang yang hadir dalam persidangan saat itu.

Advertising
Advertising

Tidak cukup dengan satu pertanyaan, sejumlah pertanyaan lainnya yang terdengar menggebu-gebu meluncur dari mulut Rendy, melihat hal itu Hakim Eddy, meminta saksi korban hanya bicara jika ditanya. ''Biar kami yang bertanya, kamu diam dulu,'' ujar hakim mengingatkan Rendy.

Teguran hakim juga ditujukan kepada kuasa hukum Nuryamin, yang yang kerap menjawap pertanyaan hakim yang ditujukan pada Nuryamin. ''Saya tanya ke terdakwa, kamu (pengacara) diam dulu, kaya warung kopi aja,'' tegas Hakim.

Sementara itu seusai persidangan salah satu kuasa hukum Nurkholis, selain saksi korban tidak ada satupun saksi yang dianggap layak menjadi saksi. ''Para saksi tidak melihat, dan tidak menyaksikan, saat itu suasana nya juga gelap,'' ujar kuasa hukum Nurkholis.

Pada persidangan kali ini Jaksa menghadirkan 5 orang saksi terdiri dari 3 orang petugas kepolisian, satu dua orang warga Kampung Kebon Kopi desa Ciampea Udik Kecamatan Ciampea. Sidang akan dilanjutkan pada kamis (16/2). ''Karena kita sudah terlambat maka sidang dilanjutkan Kamis, minggu ini,'' ukar Eddy, sesaat menutup sidang.

DIKI SUDRAJAT

Berita terkait

500 Personil Polri-TNI Jaga Sidang Ketua SPSI Freeport Hari Ini

27 April 2017

500 Personil Polri-TNI Jaga Sidang Ketua SPSI Freeport Hari Ini

Sekitar 500 personel Polres Mimika, Brimob Batalyon B Polda Papua, dan TNI dikerahkan ke area PN Kota Timika untuk mengamankan sidang Sudiro hari ini.

Baca Selengkapnya

Polda Usulkan Tunda Sidang Penistaan Agama, Begini Reaksi Ahok  

7 April 2017

Polda Usulkan Tunda Sidang Penistaan Agama, Begini Reaksi Ahok  

Ahok mengatakan hanya mengetahui sidang penistaan agama dilanjutkan pada 11 April sesuai dengan surat dari pengadilan.

Baca Selengkapnya

Kirim Surat Permohonan Penundaan Sidang Ahok, Kapolda: Cuma Saran  

7 April 2017

Kirim Surat Permohonan Penundaan Sidang Ahok, Kapolda: Cuma Saran  

Polda Metro Jaya meminta agar sidang atas terdakwa Ahok ditunda hingga proses pemilihan kepala daerah selesai.

Baca Selengkapnya

Surat Saran Penundaan Sidang Ahok, Polda: Itu Biasa dan Wajar

6 April 2017

Surat Saran Penundaan Sidang Ahok, Polda: Itu Biasa dan Wajar

Argo mengatakan permintaan persidangan ini untuk memastikan persiapan dan pelaksanaan pemungutan suara tidak terganggu.

Baca Selengkapnya

Polda Terbitkan Surat Permintaan Penundaan Sidang Ahok

6 April 2017

Polda Terbitkan Surat Permintaan Penundaan Sidang Ahok

Surat Polda itu ditembus ke sejumlah instansi lain, seperti Ketua Mahkamah Agung, Kapolri, Irwasum Polri, Ketua Pengadilan Tinggi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Jaksa Putar Rekaman Pidato Rizieq Soal Al-Maidah di Persidangan  

4 April 2017

Jaksa Putar Rekaman Pidato Rizieq Soal Al-Maidah di Persidangan  

"Siapa tahu keputusannya, Ahok disamber geledek. Ya siapa tahu, Saudara. Allah bisa ambil keputusan kapan saja, Saudara.

Baca Selengkapnya

Sidang Ahok, Jaksa Akan Putar Rekaman Pidato di Kepulauan Seribu  

4 April 2017

Sidang Ahok, Jaksa Akan Putar Rekaman Pidato di Kepulauan Seribu  

Ali menuturkan penayangan video itu harus memerlukan izin dari majelis hakim. "Terserah majelis hakim. Majelis hakim meminta tayangkan, kami siap."

Baca Selengkapnya

Laporkan Wartawan, PM Israel dan Istri Beri Kesaksian di Sidang

15 Maret 2017

Laporkan Wartawan, PM Israel dan Istri Beri Kesaksian di Sidang

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu dan istrinya, Sara,
memberikan kesaksian di pengadilan soal wartawan yang diduga
mengarang cerita

Baca Selengkapnya

Ini Strategi Polisi dalam Pengamanan Sidang Ahok

8 Desember 2016

Ini Strategi Polisi dalam Pengamanan Sidang Ahok

Pengadilan kasus penistaan agama yang melibatkan Ahok belum diputuskan akan digelar di mana.

Baca Selengkapnya

Sidang Perdana Praperadilan Taat Pribadi Ditunda  

21 November 2016

Sidang Perdana Praperadilan Taat Pribadi Ditunda  

Kepala Bidang Hukum Kepolisian Daerah Jawa Timur Komisaris Besar Zuhdi B. Arasuli mengatakan alasan belum adanya surat kuasa itu karena kesibukan institusinya.

Baca Selengkapnya