Setengah Abad Berdiri, Monas Baru 'Dimandikan' Sekali  

Reporter

Editor

Rabu, 28 September 2011 09:25 WIB

Monas/TEMPO/ Adri Irianto

TEMPO Interaktif, Jakarta - Monumen Nasional, ikon Ibu Kota Jakarta itu ternyata telah berumur setengah abad. Sejak batu pertama diletakkan Presiden Soekarno hingga peresmiannya, baru sekali tubuh 'Monumen' itu dimandikan alias dibersihkan.

Tahun ini, untuk memperingatinya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana untuk membersihkan badan tugu Monas. “Sudah terlihat kotor," kata Asisten Sekretaris Daerah DKI Jakarta Bidang Kesejahteraan Masyarakat Mara Oloan Siregar, beberapa waktu lalu. "Nantinya akan ada tim yang melakukan kajian untuk menentukan teknis pembersihan yang aman.”

Kebetulan, kata Kepala Unit Pengelola Monas Rini Hariyani, ada tawaran dari PT Kaarcher untuk membersihkan Monas. "Itu adalah bagian dari program tanggung jawab sosial mereka,” kata Rini menuturkan rencana itu kepada Tempo, Selasa, 27 September 2011.

Perusahaan ini, menurut Rini, telah berpengalaman dalam membersihkan monumen di berbagai belahan dunia. “Mereka juga yang sebelumnya membersihkan lingkungan Monas pada tahun 1992,” kata Rini.

Para peneliti dari PT Kaarcher direncanakan datang pada 26 Oktober mendatang dan melakukan kajian teknis terkait daya dukung Monas. “Setelah itu, mereka akan memaparkan hasil pada Gubernur sebelum melakukan pembersihan,” katanya.

Menurut Rini, tim sidang pemugaran cagar budaya akan terlibat dalam pengkajian itu. Pada 1992, kata dia, tubuh Monas dibersihkan dengan teknik penyemprotan. “Orang yang membersihkan naik gondola terayun-ayun, sambil melakukan penyemprotan,” katanya.

Pada pembersihan yang akan digelar pada Desember tahun ini, Rini mengupayakan agar Monas tidak ditutup selama pembersihan berlangsung. “Saya justru ingin menjadikan itu atraksi untuk masyarakat,” katanya.

Pembersihan dan pencucian badan tugu Monas akan dimulai pada awal Desember dan akan memakan waktu selama dua pekan. Selama pencucian, Monas diupayakan untuk tetap dibuka untuk umum.

Secara terpisah, Direktur Eksekutif Jaringan Kota Pusaka Indonesia (JKPI) Asfarinal mengatakan idealnya monumen dibersihkan setiap 10 tahun sekali. "Kalau 50 tahun baru satu kali dibersihkan, itu keterlaluan," katanya.

AMANDRA MUSTIKA MEGARANI

Berita terkait

Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Munchen, Real Madrid Lolos ke Babak Final

2 menit lalu

Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Munchen, Real Madrid Lolos ke Babak Final

Real Madrid lolos ke babak final Liga Champions 2023-2024, Kamis dinihari WIB, 9 Meisetelah menang 2-1 saat menjamu Bayern Munchen.

Baca Selengkapnya

Mitokondria Tak Berfungsi Bisa Picu Gangguan Mental, Begini Penjelasan Psikologinya

29 menit lalu

Mitokondria Tak Berfungsi Bisa Picu Gangguan Mental, Begini Penjelasan Psikologinya

Banyaknya kemungkinan terjadinya disfungsi, merupakan sumber umum dari semua gangguan mental.

Baca Selengkapnya

Membawa Kuliner Sichuan ke Jakarta

3 jam lalu

Membawa Kuliner Sichuan ke Jakarta

Menikmati kuliner hotpot dan bbq dari Sichuan, Cina

Baca Selengkapnya

North West Bakal Tampil di Konser Musikal The Lion King Disney

4 jam lalu

North West Bakal Tampil di Konser Musikal The Lion King Disney

Dalam konser itu North West Heaher bergabung denagnHeadley, pemenang Oscar Lebo M, serta Jennifer Hudson

Baca Selengkapnya

Bank Danamon Belum Berencana Naikkan Suku Bunga KPR

4 jam lalu

Bank Danamon Belum Berencana Naikkan Suku Bunga KPR

Bank Danamon Indonesia belum berencana menaikkan suku bunga KPR meski suku bunga acuan BI naik menjadi 6,25 persen

Baca Selengkapnya

Tak Urus Sertifikasi Halal Sampai Oktober Mendatang, Pelaku Usaha Bisa Dapat Larangan Izin Edar

4 jam lalu

Tak Urus Sertifikasi Halal Sampai Oktober Mendatang, Pelaku Usaha Bisa Dapat Larangan Izin Edar

Kementerian Agama tengah menggodok pemberian sanksi untuk pelaku usaha yang belum melakukan sertifikasi halal. LPPOM MUI gencar fasilitas sertifikasi

Baca Selengkapnya

UKT UIN Jakarta Naik, Ini Hal yang Jadi Pertimbangan Kampus

5 jam lalu

UKT UIN Jakarta Naik, Ini Hal yang Jadi Pertimbangan Kampus

Zaenal menyebut bahwa kenaikan UKT itu juga sudah diatur pada Keputusan Menteri Agama RI Nomor 368 tahun 2024 tentang uang kuliah tunggal.

Baca Selengkapnya

Lupakan Keripik, Ini Alasan Anda Perlu Mengganti Camilan dengan Kismis

5 jam lalu

Lupakan Keripik, Ini Alasan Anda Perlu Mengganti Camilan dengan Kismis

Karena dibuat dari buah asli, kismis pun baik kesehatan karena mengandung tinggi serat yang baik buat pencernaan dan jantung

Baca Selengkapnya

Dapat Bantuan Pengobatan dari Tantowi Yahya dan Ikke Nurjanah, Hamdan ATT Menitikkan Air Mata

5 jam lalu

Dapat Bantuan Pengobatan dari Tantowi Yahya dan Ikke Nurjanah, Hamdan ATT Menitikkan Air Mata

Menurut Tantowi Yahya, atas usul Ikke Nurjanah, donasi dari hasil lelang lukisan itu dipakai untuk membantu pengobatan Hamdan ATT yang terkena stroke.

Baca Selengkapnya

3 Tips Efektif Jaga Keharmonisan Rumah Tangga

5 jam lalu

3 Tips Efektif Jaga Keharmonisan Rumah Tangga

Komunikasi antar pasangan kerap menjadi tantangan. Simak 3 tips efektif jaga keharmonisan rumah tangga.

Baca Selengkapnya