Jokowi Restui Proyek Pengelolaan Sampah Sunter

Reporter

Editor

Zed abidien

Senin, 5 November 2012 10:33 WIB

ANTARA/M Agung Rajasa

TEMPO.CO, Jakarta - Proyek pengelolaan sampah terpadu atau Intermediate Treatment Facilities (ITF) di Sunter, Jakarta Utara, telah mendapatkan restu dari Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo. Hal itu diungkapkannya dalam rapat pimpinan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, pagi ini, 5 November 2012.

"Disuruh terus, lanjut," ujar Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta, Eko Bharuna, di Balai Kota Jakarta, Senin, 5 November 2012.

Eko mengatakan, proyek ini masih diaudit Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP). Pasalnya, nilai proyek sangat tinggi atau mencapai Rp 1,3 triliun. Sedangkan penetapan pemenang tender yang diikuti tiga perusahaan itu akan diumumkan pada Desember.

Setelah mendapatkan pemenang tender, menurut Eko, pengerjaan fisik akan segera dimulai. "Januari mulai pengerjaannya," katanya.

Audit perlu dilakukan, katanya, karena ITF Sunter termasuk proyek yang besar di Jakarta. Nantinya, Sunter bisa menopang sampah-sampah di Jakarta hingga mencapai 1.200 ton per harinya. "Saya kira mendingan diaudit sekarang daripada setelah kejadian baru diaudit. Audit ini berbarengan, tidak perlu menunggu."

Pada 5 tahun mendatang, ujar dia, sampah-sampah Jakarta pun tidak lagi tergantung dengan tempat pembuangan sampah terpadu Bantargebang. Karena, 70 persen sampah Jakarta akan diolah di dalam kota. Sedangkan sisanya, sebanyak 30 persen yang berupa residu, tetap dikirim ke Bantargebang.

Sebelumnya, ada tiga konsorsium yang masuk lelang ITF Sunter, yakni PT Wira Gulfindo Sarana yang melakukan joint operation bersama PT Ramky dari India, PT Jakarta Green Initiative dengan JO bersama Hitachi dari Jepang, dan PT Phoenix Pembangunan Indonesia yang JO bersama Keppel Seghers dari Singapura.

Rencananya, ITF itu akan menggunakan teknologi incenerator (pembakaran) yang menyisakan residu sekitar 10 persen dari total sampah yang diolah. Selain itu, incinerator mampu menghasilkan listrik yang tinggi, yaitu 14 megawatt per 1.000 ton sampah. Residu bisa dimanfaatkan sebagai conblock.

Lokasi TPST Sunter dibangun di atas lokasi sistem pembuangan akhir (SPA) Sunter. Kegiatan pembangunan tetap mempertahankan lahan hijau yang tepat berada di samping SPA Sunter. Lahan hijau akan difungsikan sebagai green buffer zone.

Nilai investasi proyek mencapai Rp 1,3 triliun, dengan pemenang tender harus memiliki dana tunai Rp 390 miliar dan mengantongi sertifikat dari BI. Harga perkiraan sendiri (HPS) untuk tipping fee yang dibayarkan untuk 1 ton sampah ditawarkan maksimal Rp 400 ribu. Jumlah ini jauh lebih tinggi ketimbang HPS 1 ton sampah TPST Bantar Gebang yang hanya Rp 103 ribu.

SUTJI DECILYA

Berita lain:
Hari Ini, KRL Serpong-Jakarta Hingga Tengah Malam

Dua Orang Tewas Tersambar Petir di Cipondoh

Hari Ini, Depok Tentukan Upah Minimum Kota

Kantor Museum Sejarah Jakarta Dirobohkan

Berita terkait

Undip dan Brin Kembangkan Pendeteksi Logam Berat dalam Limbah Industri

26 Oktober 2023

Undip dan Brin Kembangkan Pendeteksi Logam Berat dalam Limbah Industri

BRIN dan Universitas Diponegoro (Undip) menjalin kolaborasi riset untuk pengembangan metode alternatif pendeteksi logam di limbah industri.

Baca Selengkapnya

Cerita Warga Bekasi Kena Penyakit Kulit karena Air PAM, Sempat Dikira Sebab Udara Kotor

19 September 2023

Cerita Warga Bekasi Kena Penyakit Kulit karena Air PAM, Sempat Dikira Sebab Udara Kotor

Menurut pelanggan Perumda Tirta Patriot itu, banyak warga Bekasi yang juga mengalami penyakit kulit karena air PAM, selain dirinya.

Baca Selengkapnya

Kali Bekasi Tercemar Limbah Industri Hitam dan Bau, Suplai Air PAM 40 Ribu Pelanggan Sudah 3 Hari Terhenti

15 September 2023

Kali Bekasi Tercemar Limbah Industri Hitam dan Bau, Suplai Air PAM 40 Ribu Pelanggan Sudah 3 Hari Terhenti

Akibat suplai air PAM terhenti 3 hari, warga Bekasi terpaksa beli air isi ulang dan tidak mandi untuk menghemat air.

Baca Selengkapnya

Kali Bekasi Tercemar Limbah Industri, Suplai Air PAM Warga Terganggu

11 Agustus 2023

Kali Bekasi Tercemar Limbah Industri, Suplai Air PAM Warga Terganggu

Perumda Tirta Patriot mengambil air Sungai Kalimalang sebagai penetral untuk dicampur dengan air baku Kali Bekasi.

Baca Selengkapnya

Mengenal Limbah B3, Begini Dampak Kerusakan Lingkungan Akibat Limbah Elektronik dan Industri

30 November 2022

Mengenal Limbah B3, Begini Dampak Kerusakan Lingkungan Akibat Limbah Elektronik dan Industri

Limbah B3 dibagi menjadi limbah elektronik dan fashion. Hal ini menjadi permasalahan utama yang akan menyerang kondisi manusia dan lingkungan dalam keseharian.

Baca Selengkapnya

Ratusan Ribu Ikan Bandeng Nelayan Semarang Mati, Diduga Tercemar Limbah Industri

6 Juli 2022

Ratusan Ribu Ikan Bandeng Nelayan Semarang Mati, Diduga Tercemar Limbah Industri

Warga menduga kematian ikan bandeng di keramba tersebut akibat limbah dari Kawasan Industri Lamicitra.

Baca Selengkapnya

Grup MIND ID Uji Coba Aplikasi Pengelola Limbah Tambang

31 Maret 2022

Grup MIND ID Uji Coba Aplikasi Pengelola Limbah Tambang

Aplikasi MASTERMINE diharapkan dapat menghasilkan nilai efisiensi 10-20 persen dari total biaya pengolahan air limbah tambang.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Universitas Brawijaya Riset Bulu Ayam Penyerap Limbah Industri Tekstil

29 Juli 2021

Mahasiswa Universitas Brawijaya Riset Bulu Ayam Penyerap Limbah Industri Tekstil

Pengelolaan limbah cair tekstil pascaproduksi ditujukan untuk menghilangkan atau mereduksi kadar bahan pencemar sehingga limbah cair industri memenuh

Baca Selengkapnya

KLHK Ungkap Penyebab 59 Persen Sungai di Indonesia Tercemar Berat

28 Juli 2021

KLHK Ungkap Penyebab 59 Persen Sungai di Indonesia Tercemar Berat

KLHK menuturkan 59 persen sungai di Indonesia masih dalam kondisi tercemar berat.

Baca Selengkapnya

Dua Anggota Ormas Nyaris Bentrok di Tambun Bekasi

2 Juni 2021

Dua Anggota Ormas Nyaris Bentrok di Tambun Bekasi

Diduga, kedua ormas itu berselisih soal pengelolaan limbah industri otomotif di sana.

Baca Selengkapnya