Nego Jokowi Soal MRT, Menkeu Sebut Pusat 52 Persen

Reporter

Editor

Ali Anwar

Senin, 3 Desember 2012 13:39 WIB

Jepang Berharap Proyek MRT Dilanjutkan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Keuangan Agus Martowardojo menegaskan, pemerintah pusat belum berencana menambah nilai hibah untuk pembangunan kereta bawah tanah atau Mass Rapid Transit (MRT) DKI Jakarta.

"Dalam struktur MRT, total yang sudah disepakati adalah pemerintah pusat menghibahkan 52 persen dari biaya proyek, dan 48 persennya berbentuk pinjaman dengan bunga murah," kata Agus di kantor Presiden, Senin, 3 Desember 2012.

Dengan nilai sebesar 52 persen dari total investasi MRT sebagai hibah, kata Agus, berarti pemerintah pusat menanggung sebagian biaya pembangunan MRT. "Jadi, bentuk dukungan pemerintah pusat sudah besar," kata Agus.

Namun, Agus melanjutkan, pemerintah pusat mengapresiasi tindakan Gubernur Jakarta Jokowi yang mengkaji ulang kelaikan proyek MRT, termasuk apakah proyek kemahalan atau tidak, dan berapa yang harus ditanggung. "Nanti Gubernur ke kantor, akan kami bicarakan lagi," kata Agus.

Sore ini, Agus Marto akan bertemu dengan Jokowi untuk membicarakan MRT. Belum diketahui jamnya karena Agus masih mengikuti sidang kabinet terbatas tentang penciptaan lapangan kerja di kantor Presiden hingga pukul 3 sore.

Masyarakat Transportasi Indonesia mendukung langkah Gubernur Jokowi yang minta dukungan Menteri Keuangan soal MRT. "Tapi jangan hanya minta pertimbangan subsidi," kata Direktur Eksekutif MTI Pandit Pranggan ketika dihubungi pada Senin, 3 Desember 2012.

Menurut Pandit, ada spektrum yang lebih luas dari sekadar subsidi MRT jika ingin bertemu dengan Menteri Keuangan. Salah satunya, menurut dia, adalah model pengembangan kawasan. Kaitannya dengan bagaimana PT MRT bisa mengelola kawasan dengan baik.

ARYANI KRISTANTI


Berita terkait

Kala Jokowi, Prabowo, Lee Hsien Long dan Pengganti PM Singapura Duduk Bersama

3 menit lalu

Kala Jokowi, Prabowo, Lee Hsien Long dan Pengganti PM Singapura Duduk Bersama

Kebersamaan Jokowi, Lee Hsien Long, Prabowo, dan Lawrance dalam satu meja menjadi sinyal keberlanjutan kemitraan dengan Singapura.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken Pengesahan UU DKJ

14 menit lalu

Jokowi Teken Pengesahan UU DKJ

Presiden Jokowi menandatangani pengesahan Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2024 tentang Daerah Khusus Jakarta atau UU DKJ

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

34 menit lalu

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

Ini alasan Partai Golkar dan PAN menyebut Jokowi dan Gibran sebagai bagian dari keluarga besar partainya.

Baca Selengkapnya

Didampingi Prabowo, Jokowi Terima Kunjungan PM Singapura di Istana Bogor

41 menit lalu

Didampingi Prabowo, Jokowi Terima Kunjungan PM Singapura di Istana Bogor

Pertemuan Jokowi dan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Long merupakan yang terakhir sebelum keduanya memasuki masa purna tugas.

Baca Selengkapnya

PAN Mau Terima Jokowi dan Gibran Setelah Dipecat PDIP

1 jam lalu

PAN Mau Terima Jokowi dan Gibran Setelah Dipecat PDIP

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan sebelumnya mengaku dirinya sudah berulang kali menyampaikan bahwa PAN membuka pintu untuk Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Bahlil Pimpin Satgas Gula dan Bioetanol, Ini 7 Tugas Pokoknya

3 jam lalu

Jokowi Percaya Bahlil Pimpin Satgas Gula dan Bioetanol, Ini 7 Tugas Pokoknya

Presiden Jokowi tunjuk Menteri Investasi Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Satgas Gula dan bioetanol. Apa saja tugas-tugasnya?

Baca Selengkapnya

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

14 jam lalu

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyambut baik partai-partai non-Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang ingin bergabung pasca penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Menurut Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, sikap tersebut mencontoh Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

15 jam lalu

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

Prabowo menjelaskan alasan mengapa dia maju dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

17 jam lalu

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

Prabowo mengungkapkan hal itu di acara PBNU.

Baca Selengkapnya

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

1 hari lalu

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang menganggap Rocky Gerung telah menghina Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya