Kopassus Bantu Jokowi Serbu Ciliwung  

Reporter

Editor

Pruwanto

Jumat, 5 April 2013 16:20 WIB

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo memberi salam hormat pada Komandan Jenderal (Danjen) Kopassus Mayor Jenderal TNI Agus Sutomo saat mengunjungi markas Komando Pasukan Khusus di Cijantung, Jakarta Timur, (5/4). TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Komando Pasukan Khusus akan turut serta dalam program pembenahan kali Ciliwung bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. "Bahkan kami mengusulkan Gubernur Joko Widodo meniru Sungai Hang di Seul, Korea Selatan," kata Kepala Penerangan Kopassus Mayor Susilo, Jumat, 5 April 2013.

Dengan pembenahan ini diharapkan Kali Ciliwung memiliki nilai ekonomis karena bisa digunakan juga untuk berwisata. Markas Kopassus di Cijantung, Jakarta Timur, berencana meningkatkan partisipasi masyarakat untuk menjaga sungai dengan mengajak mereka turut membersihkan sampah kali itu.

Kopassus juga menggandeng pihak lain untuk membeli sampah sehingga masyarakat mendapat duit dari penjualan sampah itu. Bahkan, kata Susilo, ada juga yang didaur ulang oleh masyarakat sendiri.

Kopassus memiliki program pengolahan sampah organik menjadi biogas. “Masih dalam tahap uji coba,” kata dia. "Jika berjalan, ibu rumah tangga sekitar tidak perlu membeli gas untuk masak."

Program bersih kali ini
, dia menambahkan, dilakukan setiap hari Jumat. Teknisnya, warga dibantu anggota menyebar jaring apung sebelum hari Jumat. Kemudian saat tiba waktunya jaring diangkat, sampah yang terkumpul inilah yang dikelola.

Kopassus mengatakan akan all out dalam membantu Jokowi membenahi Kali Ciliwung. Pasukan elite TNI AD ini menilai Ciliwung memiliki peran penting bagi Jakarta.

SYAILENDRA

Topik Terhangat Tempo
Penguasa Demokrat
|| Agus Martowardojo || Serangan Penjara Sleman || Harta Djoko Susilo || Nasib Anas

Baca di Tempo
11 Anggota Kopassus Akui Serbu LP Cebongan
Presiden Diminta Bubarkan Tim Investigasi TNI

Investigator TNI Tanya Kronologi Kasus Cebongan

DPR Anggap Penting Penyelidik Independen Cebongan

LPSK: Saksi Kasus Cebongan Potensial Terancam

Berita terkait

Sederet Hal terkait Kapolda Jateng Ahmad Luthfi Maju Pilgub 2024

1 jam lalu

Sederet Hal terkait Kapolda Jateng Ahmad Luthfi Maju Pilgub 2024

Presiden Jokowi menyiratkan langkah Kapolda Jateng Ahmad Luthfi untuk menjadi bakal calon Gubernur Jateng tidak ada kaitan dengannya.

Baca Selengkapnya

Sederet Fakta Modeling Budidaya Ikan Nila Salin yang Diresmikan Jokowi di Karawang

1 jam lalu

Sederet Fakta Modeling Budidaya Ikan Nila Salin yang Diresmikan Jokowi di Karawang

Presiden Jokowi mengatakan pembukaan modeling Budidaya Ikan Nila Salin (BINS) ini karena ada permintaan pasar yang sangat besar. Berikut sederet fakta

Baca Selengkapnya

Jokowi Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat Freeport Lagi, Ini Sebabnya

2 jam lalu

Jokowi Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat Freeport Lagi, Ini Sebabnya

Presiden Jokowi akhirnya memberikan perpanjangan izin ekspor konsentrat tembaga oleh PT Freeport Indonesia yang tadinya berakhir pada 31 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Jokowi Pastikan Pilkada 2024 sesuai Jadwal, Berikut Tahapan dan Jadwal Lengkapnya

2 jam lalu

Jokowi Pastikan Pilkada 2024 sesuai Jadwal, Berikut Tahapan dan Jadwal Lengkapnya

Presiden Jokowi mengatakan tidak ada pengajuan dari pemerintah untuk percepatan Pilkada 2024. Berikut tahapan dan jadwal lengkap Pilkada serentak 2024

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Stok Beras Cukup untuk Antisipasi Kemarau

2 jam lalu

Jokowi Sebut Stok Beras Cukup untuk Antisipasi Kemarau

Jokowi juga menyebut harga sejumlah bahan pokok mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tinjau Pasar di Karawang: Stok dan Harga Bahan Pokok Baik

3 jam lalu

Jokowi Tinjau Pasar di Karawang: Stok dan Harga Bahan Pokok Baik

Jokowi juga menyebut harga sejumlah bahan pokok mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya

Presiden: Indonesia Digital Test House Sangat Diperlukan

3 jam lalu

Presiden: Indonesia Digital Test House Sangat Diperlukan

Jokowi memastikan perangkat-perangkat yang ada di BBPPT sudah sangat canggih.

Baca Selengkapnya

Kata Pakar soal Relawan Ambil Formulir Cawalkot Bekasi di DPC PKB untuk Ketum PSI Kaesang

3 jam lalu

Kata Pakar soal Relawan Ambil Formulir Cawalkot Bekasi di DPC PKB untuk Ketum PSI Kaesang

Relawan mengambil formulir penjaringan bakal calon wali kota untuk Kaesang ke kantor DPC PKB Kota Bekasi pada Senin, 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport Diperpanjang

3 jam lalu

Jokowi Sebut Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport Diperpanjang

Freeport beberapa kali menyuarakan harapan agar izin ekspor konsentrat tembaga tetap dibuka.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Musim Kemarau, Jokowi Siapkan Sumur Pompa

4 jam lalu

Antisipasi Musim Kemarau, Jokowi Siapkan Sumur Pompa

BMKG memperkirakan musim kemarau 2024 berlangsung pada Mei hingga Agustus.

Baca Selengkapnya