Anak Buah Hercules Ditangkap di Hotel Karawang  

Reporter

Rabu, 30 Oktober 2013 17:55 WIB

Jajaran Kepolisian Jakarta Barat kembali membekuk 30 preman yang melibatkan kelompok Hercules di Kapuk Kebun Sayur Pertamina, Cengkareng, Jakarta Barat, (27/10). TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Kepolisian Resort Jakarta Barat menangkap anak buah Hercules, yakni Fransisco Soares Recado alias Bobby, 42 tahun. Kasat Reskrim Polrestro Jakarta Barat, Ajun Komisaris Besar Hengky Hariadi, mengatakan polisi menyita enam buah senjata api saat membekuk Bobby.

Polisi juga menyita 26 butir peluru, di antaranya 12 peluru memiliki diameter 3,2 milimeter, 8 peluru berdiameter 4,7 mm, dan 6 peluru berdiameter 5,9 mm. "Saat ditangkap di sebuah hotel di Karawang, Jawa Barat, Bobby sedang bersama istri keduanya," kata Hengky di Mapolres Jakarta Barat pada Rabu sore, 30 Oktober 2013.

Bobby diduga merupakan tangan kanan Hercules. Lelaki kelahiran Timor Leste ini, kata Hengky, merupakan orang yang menyembunyikan Irene Tupessy alias Kill Bill di rumah Hercules di Indramayu, Jawa Barat, pada Maret 2012. Kill Bill diburu terkait kasus penyerangan di rumah duka RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, pada 23 Februari 2012. "Sehingga masyarakat bisa menyimpulkan jaringan premanisme ini adalah kelompok Hercules," kata dia.

Penangkapan Bobby bermula dari pengembangan penahanan sekitar 30 orang dalam komando Tommy Ismail, 44 tahun, pada Ahad lalu. Mereka ditangkap di Kapuk Kebun Sayur Pertamina RT 06 RW 07 Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat, setelah terlibat tawuran dengan warga sekitar. Tawuran dilatarbelakangi oleh kelompok Tommy yang kerap memeras warga dengan dalih membayar uang keamanan.

Bobby diburu polisi lantaran namanya tercantum dalam kuitansi pembayaran keamanan warga terhadapnya. Ada sekitar Rp 60 juta dan bon bahan material yang ditulis atas nama Bobby.

Bobby akan dijerat dengan Pasal 368 KUHP tentang Pemerasan, Pasal 170 KUHP tentang melakukan kekerasan bersama-sama, dan Pasal 335 KUHP tentang Perbuatan Tidak Menyenangkan. Selain itu, Bobby akan dituntut karena kepemilikan senjata api. Dengan begitu, ia akan diancam dengan kurungan maksimal 20 tahun penjara.

Dalam kawalan sekitar sepuluh anggota Tim Pemburu Preman bersenjata lengkap, Tommy mengakui telah melakukan pemerasan sejak 2010. Uang hasil pemalakan itu dipakai oleh dia memenuhi kebutuhan sehari-hari. Kendati demikian, ia lupa berapa total nomimal yang ia kumpulkan. "Jumlahnya cukup untuk bertahan hidup."

Kapolres Jakarta Barat Komisaris Besar Fadil Imran mengatakan, dalam kasus Ahad lalu, polisi telah menangkap empat tersangka. Mereka adalah Tommy, Marshel, Jose Fransisco alias Tara, dan Boby. Kini, masih ada seorang lagi pentolan premanisme yang diburu polisi. Ismail adalah nama DPO yang kini masuk dalam bidikan Tim Pemburu Preman Polres Jakarta Barat. "Target kami memberangus premanisme di wilayah Jakarta Barat."

MUHAMMAD MUHYIDDIN

Baca juga:
Ayah Korban Kasus Video SMP 4: Anak Saya Ketakutan
Soal Lurah Susan, Menteri Gamawan Pasrah
Dinasihati MUI Soal Lurah Susan, Ini Jawab FPI
Ahok: Tahun Ini Jakarta Lebih Siap Hadapi Banjir

Berita terkait

Usai Diserang Massa Preman, 50 Persen Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang tidak Berjualan Karena Trauma

25 September 2023

Usai Diserang Massa Preman, 50 Persen Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang tidak Berjualan Karena Trauma

Sebagian pedagang Pasar Kutabumi memilh tidak berjualan pascaserangan massa preman, Ahad, 24 September 2023.

Baca Selengkapnya

Peredaran Obat Keras Ilegal Suburkan Tawuran, 7 Tersangka Baru Ada Asisten Dokter dan Apoteker

22 Agustus 2023

Peredaran Obat Keras Ilegal Suburkan Tawuran, 7 Tersangka Baru Ada Asisten Dokter dan Apoteker

Polda Metro Jaya menyisir sejumlah toko obat di wilayah Jakarta, Bekasi, dan Depok yang disangka mengedarkan obat keras secara bebas.

Baca Selengkapnya

Bantah Lakukan Aksi Premanisme terhadap PT CNI, Warga Wolo: Kami Minta Pertanggungjawaban Perusahaan

23 Juni 2023

Bantah Lakukan Aksi Premanisme terhadap PT CNI, Warga Wolo: Kami Minta Pertanggungjawaban Perusahaan

Pemuda dan mahasiswa Wolo mengecam PT Ceria Nugraha Indotama (CNI) yang menganggap aksi ratusan warga Desa Muara Lapao-pao, Kecamatan Wolo, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara, sebagai aksi premanisme.

Baca Selengkapnya

Kapolres Metro Tangerang Tindak Tegas Ormas yang Paksa Minta THR, Laporkan ke Call Center

27 Maret 2023

Kapolres Metro Tangerang Tindak Tegas Ormas yang Paksa Minta THR, Laporkan ke Call Center

Kapolres mengatakan, ormas meminta sumbangan THR secara paksa, dengan cara mengancam dan cara premanisme akan kami tindak tegas.

Baca Selengkapnya

Polres Tangsel Minta Masyarakat Lapor Jika Ormas Minta THR secara Paksa

26 Maret 2023

Polres Tangsel Minta Masyarakat Lapor Jika Ormas Minta THR secara Paksa

Polres Tangsel mengatakan, kalau ada anggota ormas meminta sumbangan THR secara paksa itu merupakan tindakan premanisme.

Baca Selengkapnya

Sikap Kapolda Metro Jaya yang Bakal Tolak Laporan Balik Debt Collector Dikecam

1 Maret 2023

Sikap Kapolda Metro Jaya yang Bakal Tolak Laporan Balik Debt Collector Dikecam

Dosen Hukum Pidana Trisakti, Abdul Fickar Hadjar, menyebut polisi harus menerima laporan dari siapapun, termasuk para penagih utang (debt collector)

Baca Selengkapnya

Kapolda Metro Jaya Lawan Premanisme, Zaman Orde Baru Dikenal Peristiwa Petrus 1980-an

27 Februari 2023

Kapolda Metro Jaya Lawan Premanisme, Zaman Orde Baru Dikenal Peristiwa Petrus 1980-an

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Muhammad Fadil geram dengan aksi premanisme, aksi kejahatan itu pada masa orde baru dilakukan petrus. Apakah itu?

Baca Selengkapnya

6 Langkah Kapolda Metro Jaya Fadil Imran Berantas Premanisme

24 Februari 2023

6 Langkah Kapolda Metro Jaya Fadil Imran Berantas Premanisme

Aksi premanisme debt collector membuat Kapolda Metro Jaya Muhammad Fadil Imran geram. Ia perintahkan jajaran memberantas aksi kekerasan itu.

Baca Selengkapnya

Top 3 Metro: Premanisme Debt Collector Langgar Putusan MK dan LBH Ansor Tak Laporkan Teman Wanita Mario Dandy

24 Februari 2023

Top 3 Metro: Premanisme Debt Collector Langgar Putusan MK dan LBH Ansor Tak Laporkan Teman Wanita Mario Dandy

Tiga berita top 3 Metro tentang premanisme debt collector, kasus sabu Irjen Teddy Minahasa dan penganiayaan oleh anak pejabat Ditjen Pajak.

Baca Selengkapnya

Anak Buah Fadil Imran Buru Debt Collector Perampas Mobil Clara Shinta Hingga ke Pulau Saparua Maluku

23 Februari 2023

Anak Buah Fadil Imran Buru Debt Collector Perampas Mobil Clara Shinta Hingga ke Pulau Saparua Maluku

Kapolda Metro Jaya Fadil Imran marah terhadap debt collector setelah kasus perampasan mobil seleb TikTok Clara Shinta. Diburu hingga ke Saparua.

Baca Selengkapnya