Pejabat BPK Pantau Rencana Pembunuhan Holly

Rabu, 4 Desember 2013 12:18 WIB

Tersangka Gatot Supiartono (kanan) dan tersangka Surya Hakim (di dalam mobil) memperagakan pertemuan mereka ketika merencanakan pembunuhan Holly Angela Hayu, pada saat rekonstruksi di Apartemen Kalibata City, Jakarta Selatan, (3/12). ANTARA/Widodo S. Jusuf

TEMPO.CO, Jakarta - Polisi menghadirkan auditor utama BPK non-aktif, Gatot Supiartono, 54 tahun, dalam reka ulang kasus pembunuhan Holly Angela alias Niken Hayu Winanti, 37 tahun. Reka ulang dilakukan di tempat tinggal Holly, yang juga istri Gatot, di Apartemen Kalibata City, Jakarta Selatan, kemarin.

Dari dalam sebuah mobil hitam jenis Suzuki APV, Gatot yang sudah ditetapkan sebagai tersangka diperlihatkan sedang bertemu dengan Surya Hakim, tersangka perencana pembunuhan, di areal parkir apartemen. “Gatot menanyakan perkembangan kasus pembunuhan Holly kepada orang kepercayaannya itu,” kata seorang penyidik.

Kepala Unit V Subdirektorat Kejahatan dan Kekerasan di Direktorat Reserse dan Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Komisaris Antonius Agus, menolak menjelaskan adegan yang diperankan Gatot. Dia malah menyatakan kehadiran Gatot dalam rekonstruksi belum tentu ada hubungannya dengan pembunuhan Holly.

Reka ulang seluruhnya dilakukan sebanyak 52 adegan. Namun, hanya 40 adegan yang digelar di lingkungan apartemen. Bagian yang tidak tampak di antaranya adalah pemberian uang dari Gatot senilai ratusan juta rupiah kepada para pelaku, yang diduga untuk membiayai pembunuhan tersebut.

Menurut Agus, bagian itu direka ulang di Markas Polda Metro Jaya. "Di sini sudah cukup," ujarnya di lokasi.

Selain Gatot dan Surya, reka ulang dijalankan dua tersangka lain, yakni Abdul Latief dan Pago. Dua penyidik juga terlibat menggantikan peran Riski Hutagalung alias Ruski, tersangka eksekutor yang hingga kini masih buron dan Elriski Yudhistira, tersangka eksekutor yang tewas terjatuh dari balkon kamar Holly di lantai sembilan.

Reka ulang dilakukan secara terbatas di kamar lantai enam yang digunakan pelaku untuk mematangkan rencana pembunuhan. Setelah itu, reka ulang bergeser ke kamar Holly di kamar 09AT.

Sejauh ini polisi menduga pembunuhan dilakukan atas pesanan Gatot yang merasa tertekan karena dirongrong Holly yang menuntut mobil, apartemen, hingga menceraikan istri pertamanya. Dasarnya, antara lain, hubungan Gatot dan Surya yang sudah saling mengenal dan adanya pemberian uang bayaran Rp 250 juta.

M. ANDI PERDANA


Baca juga:
Tampil di Tokyo, Agnes Monica Berkutang Lancip
Muluskan Hambalang, Bu Pur cs Kebagian Rp 2,5 M
Siapa Widodo, Sepupu SBY di Proyek Hambalang?
Apa Kata Istana Soal Bu Pur dan Keluarga SBY?
BEM FIB UI Tuding Sitok Teror Mahasiswi UI
Ini Daftar Penerima Duit Hambalang dari Nazaruddin
RW, Korban Sitok, Depresi Lima Bulan
Tiga Jejak Cikeas di Hambalang
Nama Sudi Silalahi Ada di SMS Sepupu SBY ke Wafid
Sandra Dewi dan Orang Terkaya ke-125, Ada Apa?

Berita terkait

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Polisi Siapkan Tim Khusus Periksa Kejiwaan Tarsum

29 menit lalu

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Polisi Siapkan Tim Khusus Periksa Kejiwaan Tarsum

Tarsum mengakui telah membunuh dan memutilasi istrinya sendiri

Baca Selengkapnya

Terkuak, Alasan Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas

1 jam lalu

Terkuak, Alasan Ayah di Bekasi Hantam Anak Kandung dengan Linggis Hingga Tewas

Seorang ayah di Bekasi berinsial N, 61 tahun, menghantam anak kandungnya sendiri berinisial C, 35 tahun menggunakan linggis hingga tewas.

Baca Selengkapnya

Polisi Duga Suami Mutilasi Istri di Ciamis Karena Depresi Masalah Ekonomi

5 jam lalu

Polisi Duga Suami Mutilasi Istri di Ciamis Karena Depresi Masalah Ekonomi

Polres Ciamis Jawa Barat, belum dapat memastikan motif pembunuhan dan mutilasi oleh suami ke istri di Dusun Sindangjaya.

Baca Selengkapnya

Ayah di Bekasi Hantam Anak dengan Linggis Hingga Tewas Gara-gara Cekcok Urusan Menantu

6 jam lalu

Ayah di Bekasi Hantam Anak dengan Linggis Hingga Tewas Gara-gara Cekcok Urusan Menantu

Keributan antara bapak dan anak di Bekasi ini dipicu urusan menantu, atau istri dari korban. Si anak minta ayannya mencari keberadaan sang istri.

Baca Selengkapnya

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

10 jam lalu

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

Polisi Kanada pada Jumat menangkap dan mendakwa tiga pria India atas pembunuhan pemimpin separatis Sikh Hardeep Singh Nijjar tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Mayat Perempuan dalam Koper, Pelaku Pembunuhan dan Korban Telah Dua Kali Berhubungan Intim

1 hari lalu

Mayat Perempuan dalam Koper, Pelaku Pembunuhan dan Korban Telah Dua Kali Berhubungan Intim

Pelaku pembunuhan dan korban telah dua kali berhubungan intim. Permintaan korban untuk segera dinikahi membuat pelaku marah.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku dan Korban Sempat Bertemu di Kantor Sebelum ke Hotel

1 hari lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku dan Korban Sempat Bertemu di Kantor Sebelum ke Hotel

Polisi menyatakan kronologi kasus mayat dalam koper bermula ketika pelaku bertemu korban di kantor.

Baca Selengkapnya

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Depan Rumah Warga

1 hari lalu

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Depan Rumah Warga

Seorang suami memutilasi istrinya. Pelaku diduga mengalami gangguan jiwa.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Pakai Uang Kantor Sebesar Rp 7 Juta

1 hari lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Pakai Uang Kantor Sebesar Rp 7 Juta

Pelaku kasus mayat dalam koper gunakan uang kantornya sebesar Rp 7 juta untuk kabur.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Polisi Sebut Korban Sempat Minta Dinikahi Pelaku

1 hari lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Polisi Sebut Korban Sempat Minta Dinikahi Pelaku

Polisi mengungkap motif pembunuhan kasus mayat dalam koper.

Baca Selengkapnya