Api Tabrakan Kereta Bintaro Melalap Motor  

Reporter

Editor

Nur Haryanto

Senin, 9 Desember 2013 14:34 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Peristiwa tabrakan antara kereta api jurusan Serpong-Tanah Abang dan truk pembawa BBM menimbulkan ledakan yang cukup besar. Ledakan itu juga membuat api berkobar sangat besar. Bahkan, radiasi akibat kobaran api itu sampai menghanguskan sepeda motor.

Menurut Marantina, saksi mata yang juga penumpang kereta itu, dia sempat melihat satu unit sepeda motor melintas di jalan raya. Lokasi jalan itu sendiri tak jauh dari lokasi kobaran api dari truk bensin tersebut. Saking panasnya, kata dia, sepeda motor itu akhirnya ikut terbakar akibat terkena radiasi kobaran api tersebut. “Tadi ada motor lewat lalu terbakar tepat di samping kobaran api. Untung pengemudinya bisa menyelamatkan diri,” katanya.

Marantina merupakan penumpang nahas itu. Dia mengaku berangkat dari Stasiun Pondok Ranji sekitar pukul 11.15 dan duduk di gerbong khusus perempuan di bagian paling belakang. Saat itu, kondisi kereta cukup lengang dan tidak penuh penumpang.

Sekitar 15 menit kemudian, dia merasakan kereta api yang dia tumpangi berhenti mendadak. Tak lama setelah itu, terdengar suara ledakan yang cukup keras. Petugas kereta api pun bergerak cepat untuk membuka pintu darurat dan menginstruksikan penumpang untuk keluar. Warga yang berada di sekitar lokasi pun ikut berteriak untuk memberitahukan bahwa kereta itu mengalami kecelakaan.

“Warga teriak-teriak bilang apinya besar sekali di depan,” kata dia. Penumpang yang awalnya tertib saat turun tiba-tiba menjadi panik karena teriakan warga tersebut. Mereka berebut untuk bisa sesegera mungkin menyelamatkan diri. Beruntung, mereka semua bisa menyelamatkan diri. “Di gerbong-gerbong depan ada penumpang yang keluar lewat jendela,” katanya.

Marantina lalu melihat warga sekitar langsung mendekat untuk mencoba menolong para penumpang yang sebagian mengalami luka-luka. Sekitar 10 menit kemudian, petugas kepolisian dan aparat pemadam kebakaran tiba di lokasi kecelakaan. Mereka langsung mencoba memadamkan api dan menyelamatkan para korban.

Dia mengaku tidak sempat membantu korban lainnya menyelamatkan diri. Dia khawatir akan terjadi ledakan susulan mengingat kobaran yang sangat besar. “Menyeramkan sekali, apinya juga sangat besar, jadi banyak juga penumpang yang takut mendekat dan tidak bisa berbuat apa-apa,” katanya.

Meski mengalami hal yang tidak menyenangkan, Marantina mengaku masih tetap akan menggunakan kereta api. Menurut dia, moda transportasi itu paling cepat untuk mengantarnya ke tempat tujuan dan bebas macet. Dia pun mengaku kesal dengan ulah pengguna jalan lainnya yang kerap tak sabar dan suka menerobos perlintasan kereta api.

DIMAS SIREGAR


Berita terkait
Polisi: KNKT Selidiki Tabrakan Kereta Bintaro
Tabrakan Kereta Bintaro, Sopir Tangki Maksa Melintas ?
Ini Cerita Miris Tabrakan Kereta Bintaro 1987
Insiden Kereta Bintaro, Pertamina Cek Truk Tangki

Berita terkait

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

1 hari lalu

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

Sebanyak 11 kereta diminta berhenti sementara saat gempa Garut yang terjadi pada Sabtu, 27 April 2024 pukul 23.29 WIB.

Baca Selengkapnya

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

4 hari lalu

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

KAI mengoperasikan sejumlah kereta api baru, di antaranya seperti KA Argo Merbabu relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Baca Selengkapnya

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

4 hari lalu

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

Saat bepergian jarak jauh menggunakan kereta, ketahui beberapa tips memilih kursi kereta agar tidak mundur. Berikut ini tipsnya.

Baca Selengkapnya

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

4 hari lalu

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

Selain soal sesar gempa di sekitar IKN dan syarat TOEFL untuk pelamar kerja di PT KAI, ada pula prediksi ketibaan musim kemarau di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

5 hari lalu

Tips Raih Nilai TOEFL 500 Agar Lulus Rekrutmen Kerja

Skor TOEFL yang tinggi menjadi syarat dalam rekrutmen sejumlah perusahaan. Bagaimana tips untuk mencapainya?

Baca Selengkapnya

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

5 hari lalu

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

Unggahan rekrutmen Management Trainee oleh PT KAI mengundang perdebatan warganet terkait IPK minimal 3.5 hingga sertifikat TOEL minimal bernilai 500

Baca Selengkapnya

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

6 hari lalu

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

Sarat masuk PT KAI dengan IPK 3.5 dan TOEFL 500 mendapat kritik dan sorotan publik. Untuk posisi apa setinggi itu? Ketahui jenis-jenis TOEFL?

Baca Selengkapnya

Kronologi Kereta Cepat Jakarta-Bandung: dari Digagas SBY hingga KAI Terbebani Utang Rp6,9 T

6 hari lalu

Kronologi Kereta Cepat Jakarta-Bandung: dari Digagas SBY hingga KAI Terbebani Utang Rp6,9 T

Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung menyisakan pekerjaan rumah bagi PT Kereta Api Indonesia berupa utang Rp6,9 triliun ke Bank Pembangunan Cina (CDB)

Baca Selengkapnya

Satu Orang Tewas dan Belasan Luka Akibat KA Rajabasa Tabrak Bus di OKU Timur, Begini Penjelasan PT KAI

7 hari lalu

Satu Orang Tewas dan Belasan Luka Akibat KA Rajabasa Tabrak Bus di OKU Timur, Begini Penjelasan PT KAI

PT KAI angkat bicara menyusul insiden kecelakaan lalu lintas antara KA Rajabasa (KA PLB S12A) relasi Tanjungkarang - Kertapati dengan bus kemarin.

Baca Selengkapnya

Medsos Ramai Prajurit TNI Diduga Diam-diam Potret Penumpang Lain di Kereta Api, Ketahui Hak Privasi dan Jenis Data Pribadi

11 hari lalu

Medsos Ramai Prajurit TNI Diduga Diam-diam Potret Penumpang Lain di Kereta Api, Ketahui Hak Privasi dan Jenis Data Pribadi

Seorang prajurit TNI diduga diam-diam memotret penumpang lain di kereta api. Ini jenis-jenis data pribadi yang harus dilindungi sebagai hak privasi.

Baca Selengkapnya