Akhir Pekan, Hujan Intentitas Sedang di Jabodetabek  

Reporter

Jumat, 17 Januari 2014 15:42 WIB

Petugas BMKG memantau cuaca Jabodetabek & Kepulauan Seribu di Jakarta, Senin (16/11). Hujan deras yang terjadi di Jabotabek disebabkan adanya aktifitas daerah tekanan rendah di Samudra Hindia dan di perairan timur Kalimantan. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Bidang Peringatan Dini Cuaca Ekstrem Achmad Zukri memprediksi hujan dengan intensitas sedang akan mengguyur Jabodetabek pada akhir pekan ini. "Rata-rata di Jabodetabek hanya hujan sedang," katanya, Jumat, 17 Januari 2014.

Di Jakarta, hujan diperkirakan bakal turun tidak merata. Dia menyebut curah hujan akan terus berkurang sepanjang akhir pekan ini dibanding akhir pekan lalu. "Lewat Sabtu sore, malam, sampai Minggu dan Senin, curah hujan akan sangat berkurang dibanding yang sudah terjadi tanggal 11 dan 12." (Baca: Banjir Ancam Jakarta Hingga Awal Februari)

Achmad menjelaskan, perkiraan ini berdasarkan pada tidak berkembangnya ekor siklon tropis di laut selatan Jawa. Siklon tropis adalah angin kencang yang berputar di wilayah tropis. Pada Januari sampai April, biasanya siklon ini tumbuh di selatan Indonesia atau utara Australia. "Mulai dari Teluk Carpentaria, Laut Arafuru, laut di selatan Bali, dan selatan Jawa. "

Sedangkan pada Juni sampai Desember, siklon itu biasa tumbuh di utara Indonesia, seperti sekitar Papua Nugini, utara Sulawesi, dan Laut Cina Selatan. Wilayah dalam jangkauan dekat siklon--sekitar 1000 kilometer--akan mendapat pengaruh berupa hujan lebat, angin kencang, dan gelombang tinggi berhari-hari. "Tapi ternyata ekor siklon itu tidak berkembang," kata Achmad.

Meski demikian, ia tetap mengimbau warga untuk waspada terhadap banjir. "Imbauan saja. Selama hujan Januari-Februari belum meninggalkan kita, kewaspadaan jangan diturunkan, justru ditingkatkan." Hal itu terutama bagi warga yang tinggal di pinggir sungai. "Daerah bantaran sungai memang apa adanya begitu. Enggak diramal banjir pun banjir," kata dia.

ATMI PERTIWI







Berita Terpopuler
Titik-Titik Banjir Jumat Pagi ini
Ahok: Kampanye di Tempat Bencana Tak Akan Diingat
Bupati Tangerang Tolak Sodetan Ciliwung-Cisadane
Banjir Bandang Jakarta Bukan Karena Hujan

Berita terkait

Ramalan Cuaca BMKG: Jabodetabek Hujan Siang Ini, Simak Peringatan Dininya

23 Januari 2024

Ramalan Cuaca BMKG: Jabodetabek Hujan Siang Ini, Simak Peringatan Dininya

Ramalan cuaca BMKG menunjukkan sebagian Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) siang ini diguyur hujan

Baca Selengkapnya

Ramalan Cuaca: Jakarta-Tangerang Cerah, Peringatan Dini Cuaca untuk Bogor, Depok, Bekasi

20 Januari 2024

Ramalan Cuaca: Jakarta-Tangerang Cerah, Peringatan Dini Cuaca untuk Bogor, Depok, Bekasi

BMKG meramalkan cuaca Jakarta dan Tangerang cerah sepanjang hari ini. Sementara itu Bogor, Depok, dan Bekasi kemungkinan diguyur hujan.

Baca Selengkapnya

Cuaca Jakarta Hari Ini: Cukup Panas, Ada Potensi Hujan tapi Sebentar

17 Januari 2024

Cuaca Jakarta Hari Ini: Cukup Panas, Ada Potensi Hujan tapi Sebentar

Cuaca Jakarta hari ini dominan berawan dengan potensi hujan berdurasi singkat dan

Baca Selengkapnya

Ramalan Cuaca Jabodetabek Hari Ini: Siang-Malam Hujan

10 Januari 2024

Ramalan Cuaca Jabodetabek Hari Ini: Siang-Malam Hujan

BMKG juga mengeluarkan peringatan dini perihal ramalan cuaca Jabodetabek hari ini

Baca Selengkapnya

Ramalan Cuaca Hari Ini: Jakarta Hujan Sedang, Bogor, Depok, Bekasi Hujan Lebat

7 Januari 2024

Ramalan Cuaca Hari Ini: Jakarta Hujan Sedang, Bogor, Depok, Bekasi Hujan Lebat

Ramalan cuaca Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi hari ini Ahad, 7 Januari 2024 hujan dengan intensitas yang berbeda.

Baca Selengkapnya

Ramalan Cuaca Jabodetabek: Awas Hujan Lebat Menjelang Siang dan Malam

6 Januari 2024

Ramalan Cuaca Jabodetabek: Awas Hujan Lebat Menjelang Siang dan Malam

Ramalan cuaca Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) hari ini akan diguyur hujan cukup lebat menurut BMKG

Baca Selengkapnya

Ramalan cuaca Jabodetabek: Potensi Hujan Lebat antara Siang dan Malam

5 Januari 2024

Ramalan cuaca Jabodetabek: Potensi Hujan Lebat antara Siang dan Malam

Hujan akan mengguyur Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi sejak pagi hingga malam hari ini menurut ramalan cuaca dari BMKG

Baca Selengkapnya

Ramalan Cuaca Jabodetabek: Malam Tahun Baru Diguyur Hujan

31 Desember 2023

Ramalan Cuaca Jabodetabek: Malam Tahun Baru Diguyur Hujan

Hujan ringan, sedang, dan hujan petir diramalkan terjadi di sejumlah wilayah pada pagi, siang, hingga saat malam tahun baru nanti.

Baca Selengkapnya

Ramalan Cuaca Jabodetabek: Hujan Merata di Siang Hari, Waspada Petir dan Angin Kencang

30 Desember 2023

Ramalan Cuaca Jabodetabek: Hujan Merata di Siang Hari, Waspada Petir dan Angin Kencang

Ramalan cuaca dari BMKG menunjukan wilayah Jabodetabek pada Sabtu, 30 Desember 2023, berawan di pagi hari dan hujan di siang hari

Baca Selengkapnya

Cuaca Jabodetabek di Hari Natal: Potensi Hujan Turun Siang dan Malam Hari

25 Desember 2023

Cuaca Jabodetabek di Hari Natal: Potensi Hujan Turun Siang dan Malam Hari

Ramalan cuaca hari Natal dari BMKG menunjukan potensi hujan di siang dan malam hari untuk wilayah Jabodetabek

Baca Selengkapnya