Jokowi Ingin DKI Sumbang Dana untuk Loopline  

Reporter

Editor

Nur Haryanto

Kamis, 20 Maret 2014 22:43 WIB

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo berjalan di atas area Jalan layang non tol (JLNT) Kampung Melayu - Tanah Abang usai diresmikan di kawasan Karet, Jakarta, Senin (30/12). Proyek jalan layang ini sepanjang 2,8 kilometer. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menyatakan ingin membagi anggaran untuk pembangunan jalur kereta layang alias loopline. Namun, menurut dia, hal tersebut akan tergantung pada keputusan dari Dewan. "Kami ingin (membagi anggaran) untuk mempercepat proyek ini," kata Jokowi di Balai Kota, Kamis, 20 Maret 2014.

Menurut Jokowi, loopline akan mulai dibangun tahun ini, baik di jalur barat maupun jalur timur. "Ditargetkan tahun 2017 selesai," katanya. Pembangunan proyek ini menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Negara. "Tahun ini ada Rp 700 miliar, tahun depan naik jadi Rp 1,5 triliun," ujarnya.

Jika Pemprov DKI bisa membagi anggarannya, menurut Jokowi, proses pembangunan proyek ini bisa lebih cepat selesai. "Mungkin bisa memperpendek (waktu pengerjaan)," katanya.

Proyek loopline merupakan proyek pembangunan jalur kereta layang dengan perlintasan melingkar. Proyek ini terbagi dalam dua jalur, yaitu barat dan timur. Jalur timur memiliki panjang 10 kilometer dengan rute Kampung Bandan-Rajawali-Kemayoran-Senen-Gang Sentiong-Kramat-Pondok Jati. Sedangkan lintas barat dengan rute Manggarai-Tanah Abang-Kampung Bandan. (baca: Ahok Akan Tentukan Nasib 166 Perlintasan Kereta)

Menurut Jokowi, salah satu isi pertemuannya dengan Wakil Menteri Perhubungan Bambang Susantono adalah terkait dengan loopline tersebut. "Apakah bisa DKI share anggaran dalam proyek tersebut," ujarnya.

Sementara itu, ditemui setelah bertemu Jokowi, Bambang mengatakan pihaknya dan Pemprov DKI telah menyepakati bersama untuk melihat kondisi lapangan, terutama stasiun-stasiun penting yang akan menjadi bagian loopline. Hal tersebut, kata dia, sangat penting. Sebab, "Itu harus sesuai dengan pengembangan tata ruang dan pola pembangunan properti di DKI," katanya.

NINIS CHAIRUNNISA





Baca juga:
Bukti-bukti Brigadir Susanto Habisi AKBP Pamudji
Buntut Rusuh Mimika, Pendeta Tewas Ditembak
Australia Temukan Obyek Diduga MH370

Berita terkait

Perludem Prediksi Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilkada 2024

17 menit lalu

Perludem Prediksi Jokowi Bakal Cawe-cawe di Pilkada 2024

Perludem menilai politisasi bansos dan mobilisasi aparat akan tetap terjadi di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

1 jam lalu

Jokowi Kumpulkan Relawan di Istana, Nobar Timnas U-23 Indonesia lawan Uzbekistan

Presiden Jokowi nonton laga Tim Nasional atau Timnas U23 Indonesia melawan Uzbekistan dalam semifinal piala Asia.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

2 jam lalu

Tanggapan Heru Budi hingga Ketua Kadin DKI Soal UU DKJ yang Resmi Diteken Jokowi

Heru Budi Hartono meyakini pengesahan UU DKJ adalah yang terbaik untuk Jakarta.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

2 jam lalu

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

Jokowi mempertemukan Prabowo dengan calon PM Singapura yang akan dilantik Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

Pengadilan Bebaskan Berbicara di Berbagai Forum, Rocky Gerung Terima Kasih ke Hakim Sudah Pakai Akal Sehat

2 jam lalu

Pengadilan Bebaskan Berbicara di Berbagai Forum, Rocky Gerung Terima Kasih ke Hakim Sudah Pakai Akal Sehat

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang meminta hakim menghukum Rocky Gerung untuk tidak berbicara di berbagai forum.

Baca Selengkapnya

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

2 jam lalu

Safari Politik Prabowo Usai KPU Menetapkan sebagai Presiden Terpilih

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan safari politik setelah ditetapkan KPU sebagai presiden terpilih Pilpres 2024. Ke mana saja?

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

3 jam lalu

Jokowi Percaya Prabowo akan Perkuat Kerja Sama Indonesia-Singapura

Presiden Jokowi menyoroti pergantian posisi Perdana Menteri Singapura, dari Lee Hsien Loong ke Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

PM Singapura Sebut Jokowi Berkontribusi bagi Kawasan

3 jam lalu

PM Singapura Sebut Jokowi Berkontribusi bagi Kawasan

Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong mengakui kontribusi Presiden Jokowi, baik bagi Indonesia maupun kawasan.

Baca Selengkapnya

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan dari Pemerintah: Iriana, Anwar Usman, dan Bobby Nasution

4 jam lalu

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan dari Pemerintah: Iriana, Anwar Usman, dan Bobby Nasution

Sejumlah keluarga Presiden Joko Widodo atau Jokowi mendapat penghargaan dari pemerintah: Iriana, Bobby Nasution, dan Anwar Usman.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

5 jam lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya