Mayat Wanita dalam Karung Dibunuh Kekasih Gelap

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Selasa, 3 Juni 2014 05:15 WIB

TEMPO/Mahfoed Gembong

TEMPO.CO, Jakarta: Kepolisian Resor Kota Tangerang mengungkap pembunuhan wanita yang dimasukkan ke dalam karung yang telah diisi batu, kemudian dibuang di Sungai Kampung Bom, Desa Jenggot, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang. Ternyata, pembunuhan bermotif asmara ini dilakukan oleh kekasih gelap wanita itu sendiri.

Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Kota Tangerang Komisaris Aris Triyunarko mengungkapkan, D, 26 tahun, membunuh kekasihnya Aliyah, 28 tahun, karena menuntut untuk dinikahi. Padahal, D saat itu sudah memiliki istri." Korban mengancam tersangka, jika tidak dinikahi hubungan mereka yang sudah terjalin selama setahun ini akan dibongkar ke istrinya," kata Aris di Tigaraksa, Senin, 2 Juni 2014.

Karena takut ancaman itu dilakukan Aliyah, D mengajak rekannya N, 31 tahun, dan menyusun rencana melenyapkan wanita itu." Kedua tersangka melakukan pembunuhan terencana," kata Aris. Pada waktu dan tempat yang telah ditentukan, D mengajak Aliyah ke Sungai Kampung Bom, yang merupakan kampung halaman N. N diam-diam sudah menunggu di lokasi itu.

Ketika mereka naik perahu untuk menyeberangi sungai itu, N datang dan bergabung dengan mereka bersama-sama naik dalam perahu kecil itu. Setelah perahu mulai berjalan, N memukulkan balok kayu ke bagian tubuh belakang Aliyah hingga wanita itu pun terjatuh." Korban terjatuh, kemudian dimasukkan ke dalam karung dan ditindih batu agar tidak mengapung," ujar Aris.

Mayat Aliyah ditemukan warga Kronjo pada Senin 26 Mei lalu. Tubuhnya sudah membiru berada dalam karung posisi yang diikat batu. Saat ditemukan wanita ini mengenakan kaos lengan panjang motif garis berwarna cokelat dan abu-abu, mengenakan bra berwarna hitam, celana jins panjang berwarna biru gelap, dan ikat pinggang berwarna abu-abu itu, tidak ditemukan identitas.

Kedua tersangka dijerat Pasal 340 KUHP, 338 KUHP, dan Pasal 365 ayat (3) KUHP." Ancaman hukuman mati atau penjara seumur hidup," kata Aris.

JONIANSYAH

Berita Terpopuler:

Kasus Haji, PPATK: Rekening Anggito Mencurigakan

Dibidik Tersangka, Anggito Kembalikan Uang ke KPK?

116 Pegawai Kementerian Agama Masuk Daftar Hitam

Diduga Mencurigakan, Ini Isi 14 Rekening Anggito

Berita terkait

Deretan Kasus Pembunuhan yang Belum Tuntas: Vina Cirebon hingga Marsinah dan Munir

4 jam lalu

Deretan Kasus Pembunuhan yang Belum Tuntas: Vina Cirebon hingga Marsinah dan Munir

Selain kasus pembunuhan Vina di Cirebon, ada sejumlah kasus kematian yang masih menjadi misteri dan belum diusut tuntas.

Baca Selengkapnya

Satgas Damai Cartenz Jelaskan Alasan Tuduh KKB Bunuh Warga Sipil di Intan Jaya

5 jam lalu

Satgas Damai Cartenz Jelaskan Alasan Tuduh KKB Bunuh Warga Sipil di Intan Jaya

Polisi menuding KKB atau TPNPB membunuh warga sipil bernama Boki Ugipa di Intan Jaya

Baca Selengkapnya

Eks Kapolres Cirebon Brigjen Adi Vivid Buka Suara soal Kasus Pembunuhan Vina

6 jam lalu

Eks Kapolres Cirebon Brigjen Adi Vivid Buka Suara soal Kasus Pembunuhan Vina

Saat pembunuhan Vina terjadi, Adi Vivid menjabat Kapolres Cirebon Kota berpangkat AKBP

Baca Selengkapnya

Iptu Rudiana, Ayah Pacar Vina Buka Suara Soal Kasus Pembunuhan Anaknya oleh Geng Motor 8 Tahun Silam

10 jam lalu

Iptu Rudiana, Ayah Pacar Vina Buka Suara Soal Kasus Pembunuhan Anaknya oleh Geng Motor 8 Tahun Silam

Penjelasan ayah dari Muhammad Rizky Rudiana atau Eky, yang menjadi korban pembunuhan bersama pacarnya, Vina, oleh geng motor pada 2016.

Baca Selengkapnya

Perdana Menteri Slovakia Robert Fico Kembali Jalani Operasi

10 jam lalu

Perdana Menteri Slovakia Robert Fico Kembali Jalani Operasi

Wakil perdana menteri Slovakia mengatakan ia melihat ada kemajuan dalam kondisi PM Robert Fico setelah selamat dari upaya pembunuhan pekan ini.

Baca Selengkapnya

Penembakan Robert Fico, Tanggapan NATO hingga Kondisinya

1 hari lalu

Penembakan Robert Fico, Tanggapan NATO hingga Kondisinya

Robert Fico ditembak saat menghadiri pertemuan pemerintahannya di Handlova

Baca Selengkapnya

Misteri Kasus Pembunuhan Vina 8 Tahun Lalu, 3 Pelaku Masih Buron

1 hari lalu

Misteri Kasus Pembunuhan Vina 8 Tahun Lalu, 3 Pelaku Masih Buron

Awalnya polisi menduga sejoli merupakan korban kecelakaan lalu lintas. Akhirnya terungkap Vina dan Eky merupakan korban pembunuhan.

Baca Selengkapnya

Dipukul dengan Paving Blok saat Tidur, Ayah Tewas Dibunuh Anak di Tangerang

1 hari lalu

Dipukul dengan Paving Blok saat Tidur, Ayah Tewas Dibunuh Anak di Tangerang

Mustari, 60 tahun, mati di tangan anak kandungnya sendiri setelah mengalami luka di bagian kepala akibat dipukul menggunakan paving block di Tangerang

Baca Selengkapnya

Kasus Pembunuhan V dan E di Cirebon 2016, Mabes Polri Beri Arahan untuk Polda Jawa Barat

1 hari lalu

Kasus Pembunuhan V dan E di Cirebon 2016, Mabes Polri Beri Arahan untuk Polda Jawa Barat

Kasus pembunuhan sepasang kekasih VDA dan RR alias E di Cirebon kembali viral seiring kontroversi film Vina: Sebelum 7 Hari

Baca Selengkapnya

TPNPB-OPM Belum Terima Informasi Atas Tudingan Polda Papua yang Menyebut KKB Bunuh Warga Sipil

1 hari lalu

TPNPB-OPM Belum Terima Informasi Atas Tudingan Polda Papua yang Menyebut KKB Bunuh Warga Sipil

TPNPB-OPM belum merespons tudingan Polda Papua bahwa pembunuhan terhadap warga sipil Boki Ugipa adalah tindakan KKB.

Baca Selengkapnya