KTP untuk Pohon di Bogor  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Selasa, 20 Januari 2015 14:29 WIB

Kebun Raya Bogor. TEMPO/Rully Kesuma

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Kota Bogor akan memberikan identitas berupa kartu bagi semua pohon di Kota Bogor, terutama yang berada di sepanjang jalan protokol. "Semua pohon milik Pemerintah Kota dan berada di sepanjang jalan Kota Bogor akan kami berikan KTP," kata Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto di Bogor, Selasa, 20 Januari 2015.

Dia mengatakan, pemberian kartu tanda pohon (KTP) itu bertujuan mengetahui jenis, umur dan kondisi pohon di Kota Bogor. Bahkan lewat sistem registrasi ini Pemerintah Kota juga dapat mengetahui kesehatan pohon. "Kami akan anggarkan untuk pemberian KTP semua pohon yang ada di Kota Bogor, dan anggarannya ini mencapai Rp 200 juta," katanya. (Baca: Pohon Tumbang di Kebun Raya Bogor, 4 Tewas )

Selain membuat kartu identitas untuk pohon, Pemerintah Kota juga akan memeriksa kesehatan pohon-pohon di Bogor dengan menggunakan alat sonic tomography yang bekerja sama dengan peneliti dan ahli pohon dari Fakultas Kehutanan Pertanian Bogor Institut Pertanian Bogor. "Kami sudah bekerja sama dengan IPB dan drafnya sudah ditandatangani, jadi semua pohon yang ada di Kota Bogor kesehatannya akan diperiksa," kata Bima.

M. SIDIK PERMANA

Berita Terpopuler:
Bob Sadino Wafat di Rumah Sakit Pondok Indah
Bob Sadino Dimakamkan di Samping Istrinya
Mahasiswa Menyamakan Jokowi dengan Pinokio
Bob Sadino Pernah Diusir DPR, Bagaimana Ceritanya?

Berita terkait

Melihat Pohon Tertua di Tokyo, Sempat Terbakar Saat Perang Dunia II

7 April 2021

Melihat Pohon Tertua di Tokyo, Sempat Terbakar Saat Perang Dunia II

Keberadaan pohon tertua di Tokyo itu konon tak terlepas dari berdirinya kuil Zenpukuji di Tokyo.

Baca Selengkapnya

Cegah Pohon Tumbang, Belasan Pohon di Tangsel Bakal Dipangkas

23 Januari 2019

Cegah Pohon Tumbang, Belasan Pohon di Tangsel Bakal Dipangkas

Untuk mencegah pohon tumbang yang kerap terjadi pada musim hujan, Dinas Lingkungan Hidup kota Tangerang Selatan akan memangkas belasan pohon.

Baca Selengkapnya

Pohon Ini adalah Makhluk Hidup Tertua di Bumi

12 Juni 2017

Pohon Ini adalah Makhluk Hidup Tertua di Bumi

Sebuah pinus bristlecone tak bernama dari Great Basin di White Mountains California tercatat sebagai pohon tertua berumur 5.067 tahun.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Instruksikan Pohon di Jalan Dago Tak Ditebang

26 April 2016

Ridwan Kamil Instruksikan Pohon di Jalan Dago Tak Ditebang

Pohon damar ini tidak ditebang karena usianya sudah lebih dari 80 tahun.

Baca Selengkapnya

Pohon Beringin Dicat Warna-warni, Warga Malang Galang Petisi  

22 November 2015

Pohon Beringin Dicat Warna-warni, Warga Malang Galang Petisi  

Kulit pohon beringin di Malang dicat berwarna hijau, biru, dan oranye.

Baca Selengkapnya

Dianggap Angker, Pohon Beringin di Alun-alun Malang Dicat

20 November 2015

Dianggap Angker, Pohon Beringin di Alun-alun Malang Dicat

Namun setelah diprotes warga, Dinas Kebersihan menghapus lagi cat tersebut.

Baca Selengkapnya

4 Tewas di Kebun Raya Adalah Pekerja yang Bahas Upah

11 Januari 2015

4 Tewas di Kebun Raya Adalah Pekerja yang Bahas Upah

Puluhan pekerja PT Asalta Mandiri Agung sedang membicarakan upah minimum kabupaten/kota saat dahan pohon damar jatuh.

Baca Selengkapnya

4 Orang Tewas di Kebun Raya Bogor Tertimpa Damar Keropos  

11 Januari 2015

4 Orang Tewas di Kebun Raya Bogor Tertimpa Damar Keropos  

Dahan pohon damar di Kebun Raya Bogor patah dan menimpa puluhan pekerja dari PT Asalta Mandiri Agung. Empat tewas.

Baca Selengkapnya

Pohon Tua Ternyata Tumbuh Lebih Cepat

16 Januari 2014

Pohon Tua Ternyata Tumbuh Lebih Cepat

Pohon akan terus tumbuh sepanjang hidupnya, tanpa pernah berhenti. Setiap tahun ukuran dan berat pohon terus bertambah.

Baca Selengkapnya

Pohon Tertua di Dunia  

18 April 2011

Pohon Tertua di Dunia  

Pohon cemara ini berusia 9.550 tahun

Baca Selengkapnya