Habis Ngamuk di Mediasi, Ahok Pimpin Rapat SKPD

Reporter

Kamis, 5 Maret 2015 14:06 WIB

Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). (ILUSTRASI: TEMPO/ INDRA FAUZI)

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama langsung ke kantornya di Balai Kota DKI Jakarta begitu acara mediasi dengan DPRD terkait dengan RAPBD 2015 berlangsung buntu. Sampai di Balai Kota dari Kementerian Dalam Negeri, Ahok menggelar rapat bersama para pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI. Rapat dilaksanakan di Balai Kota DKI Jakarta.

Hadir dalam rapat itu, hadir semua kepala dinas dan wali kota di DKI Jakarta. Termasuk Wali Kota Jakarta Barat Anas Effendi yang sebelumnya hadir dalam rapat mediasi di kantor Kemendagri.

Mediasi antara DPRD dan Ahok menemui jalan buntu. Ahok disebut murka dan menekan anak buahnya. Dari luar, terdengar suara Ahok berteriak, dan beberapa menit kemudian dia keluar dari ruang mediasi. Tak jelas apa yang diteriakkan. Ahok keluar dari pintu samping. Semua pejabat Pemprov DKI keluar dari ruangan dan diam seribu bahasa.

Suasana di dalam sangat tegang. Menurut sumber Tempo, Ahok terpancing dengan omongan anggota DPRD DKI Jakarta yang dianggap melenceng. Bahkan bahasannya menyinggung soal UPS. Beberapa teriakan muncul, seperti, "Ini gubernur atau preman," kata sumber Tempo.

Salah satu peserta di ruangan itu menuturkan deadlock terpicu saat Ahok mencoba mengklarifikasi soal pengadaan UPS di wilayah kepada Anas Effendi. Setelah Anas berdiri, pihak DPRD mulai ramai merespons tindakan Ahok meminta jajaran SKPD mengklarifikasi soal pengadaan anggaran-anggaran yang tak jelas. Ahok sempat berteriak, "Bapak jangan bohong, ya" kata peserta itu menirukan Ahok.

Kemudian mediasi menjadi tidak kondusif. Beberapa anggota Dewan pun terdengar melontarkan umpatan kasar di dalam ruangan. Berdasarkan pantauan Tempo saat sempat masuk ke dalam ruangan, sebagian orang di dalam telah berdiri.

Ahok pun telah meninggalkan ruangan. Terlihat beberapa pemimpin DPRD, seperti Abraham Lunggana dan Muhammad Taufik, ikut memaki-maki. Teriakan seperti preman dan anjing terdengar dilontarkan salah satu anggota Dewan sembari berjalan keluar ruang mediasi.

AISHA A. | WDA

Berita terkait

Pembatasan Kendaraan di UU DKJ, DPRD DKI: Sesuatu yang Harus Dikaji Lagi

6 jam lalu

Pembatasan Kendaraan di UU DKJ, DPRD DKI: Sesuatu yang Harus Dikaji Lagi

Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta mendesak untuk melakukan kajian yang matang sebelum menerapkan kebijakan pembatasan kendaraan pribadi sesuai UU DKJ.

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

9 jam lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

3 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

3 hari lalu

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

Bawaslu minta jajarannya menyiapkan alat bukti dan kematangan mental menghadapi sidang sengketa Pileg di MK.

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

5 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Mantan Napi Korupsi Melenggang Menjadi Anggota Dewan: Nurdin Halid dan Desy Yusandi

31 hari lalu

Mantan Napi Korupsi Melenggang Menjadi Anggota Dewan: Nurdin Halid dan Desy Yusandi

ICW temukan 56 mantan napi korupsi ikut dalam proses pencalonan anggota legislatif Pemilu 2024. Nurdin Halid dan Desy Yusandi lolos jadi anggota dewan

Baca Selengkapnya

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

34 hari lalu

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

Banjir melanda sebagian wilayah di DKI Jakarta kerap terjadi berulang kali. Berikut gaya gubernur DKI menyikapi banjir di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

34 hari lalu

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

Berikut sederet kasus penistaan agama yang dijatuhkan vonis untuk Ahok, Arya Wedakarna, dan terakhir Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun.

Baca Selengkapnya

Kaesang Pangarep: Perolehan Kursi PSI di DPRD Meningkat Sekitar 200 Persen

38 hari lalu

Kaesang Pangarep: Perolehan Kursi PSI di DPRD Meningkat Sekitar 200 Persen

Kaesang Pangarep mengatakan, meski PSI tidak lolos ke Senayan, perolehan kursinya di DPR meningkat sekitar 200 persen.

Baca Selengkapnya

William Aditya Sarana Raih Suara Tertinggi Pemilu 2024 untuk Caleg DPRD DKI Jakarta, Ini Profilnya

42 hari lalu

William Aditya Sarana Raih Suara Tertinggi Pemilu 2024 untuk Caleg DPRD DKI Jakarta, Ini Profilnya

Ketua Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta William Aditya Sarana meraih suara terbanyak untuk caleg DPRD DKI dalam Pemilu 2024. Di mana dapilnya? Ini profilnya

Baca Selengkapnya