Perang APBD: Lulung Top Sedunia, Ahok Pantang Mundur  

Reporter

Minggu, 8 Maret 2015 07:16 WIB

Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok beri selamat kepada Wakil Ketua DPRD terpilih Lulung Lunggana di Jakarta, 26 September 2014. TEMPO/Dasril Roszandi

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengatakan selama ini DPRD hanya menitipkan proyek saja ke pemerintah. Akibatnya, pengawasan terhadap anggaran yang djalankan oleh pemerintah daerah juga tidak maksimal.

Ahok juga menegaskan bahwa ia tak akan menyurutkan langkahnya untuk mempertahankan APBD yang bersih dari titipan. Ia pun mengaku sudah cukup sabar karena telah menanti “perang” ini sudah lama. “Siapa bilang saya enggak sabar? Saya ini orang sabar. Nunggunya tahunan, loh, hahaha,” ujarnya kepada Tempo, 6 Maret lalu.

“Kalau orang enggak sabar, nunggu pasti sakit loh. Saya masih sehat, kok. Artinya saya bisa kendalikan diri dengan baik,” kata Ahok.

Sebelumnya, Ahok juga ikut berkomentar soal trending topic #SaveHajiLulung di Twitter. Ia mengaku senang karena rekannya tersebut menjadi terkenal. "Senang dong, Haji Lulung jadi ngetop," ujarnya.

Konflik mengenai penyusunan APBD antara Ahok dan DPRD dalam mediasi yang berlangsung di Kementerian Dalam Negeri mengundang cuitan dari netizen di Twitter. Cuitan tersebut diberi kode #SaveHajiLulung. Alih-alih menjadi dukungan untuk Lulung, kode tersebut justru dipakai sebagai parodi.

Ahok meyakini trending topic itu bergulir dengan sendirinya. Alasannya, ia berujar, tagar #SaveHajiLulung bahkan sempat menduduki posisi trending topic dunia. "Tak mungkin diatur. Haji Lulung top satu dunia, lho," ujar Ahok.

Sebelumnya, Ketua Fraksi Partai Persatuan Pembangunan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DKI Jakarta Maman Firmansyah menduga ada koordinator di balik trending topic #Save HajiLulung. Alasannya, opini yang muncul di media sosial menyiratkan hal yang terjadi seolah-olah merupakan konflik pribadi antara Wakil Ketua DPRD Abraham “Lulung” Lunggana dengan Ahok. "Padahal, Haji Lulung hanya ingin menegakkan wibawa."

DINI PRAMITA | LINDA HAIRANI





Berita terkait

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

6 jam lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Pakar Politik Universitas Udayana: Dissenting Opinion Hakim MK Alasan Strategis Gulirkan Hak Angket

2 hari lalu

Pakar Politik Universitas Udayana: Dissenting Opinion Hakim MK Alasan Strategis Gulirkan Hak Angket

Pakar Politik Universitas Udayana menyebut hak angket masih bisa digulirkan dengan memanfaatkan dissenting opinion hakim MK lalu.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

2 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Mengenang Aktivis Pro-Demokrasi Tumbu Saraswati Pendiri TPDI, Ini Kiprah Tim Pembela Demokrasi Indonesia

2 hari lalu

Mengenang Aktivis Pro-Demokrasi Tumbu Saraswati Pendiri TPDI, Ini Kiprah Tim Pembela Demokrasi Indonesia

Jasa Tumbu Saraswati dirikan Tim Pembela Demokrasi Indonesia. Simak peran TPDI selama Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Kunjungan Prabowo Tak Pengaruhi Rencana PKB Ajukan Hak Angket

4 hari lalu

Kunjungan Prabowo Tak Pengaruhi Rencana PKB Ajukan Hak Angket

PKB tetap akan mengajukan hak angket pemilu dengan menggandeng rekan koalisinya, Partai Keadilan Sejahtera atau PKS.

Baca Selengkapnya

Apa Kabar Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024? Ini Komentar Mereka yang Dulu Berniat Mengusungnya

4 hari lalu

Apa Kabar Hak Angket Kecurangan Pemilu 2024? Ini Komentar Mereka yang Dulu Berniat Mengusungnya

Apakah hak angket soal kecurangan Pemilu 2024 akan bergulir? Berikut pernyataan tokoh dan partai yang dulu getol akan mengusungnya.

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

5 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Soal Hak Angket Usai Putusan MK, Ganjar Pranowo: Itu Nanti di Parlemen, Saya Bukan Anggota Dewan

5 hari lalu

Soal Hak Angket Usai Putusan MK, Ganjar Pranowo: Itu Nanti di Parlemen, Saya Bukan Anggota Dewan

Ganjar Pranowo angkat bicara soal rencana hak angket DPR hingga gugatan PDI Perjuangan kepada KPU dalam kaitan Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Zainal Arifin Mochtar Desak DPR Serius Ajukan Hak Angket Ungkap Kejahatan Demokrasi

5 hari lalu

Zainal Arifin Mochtar Desak DPR Serius Ajukan Hak Angket Ungkap Kejahatan Demokrasi

Pakar hukum UGM Zainal Arifin Mochtar menilai putusan MK yang akhirnya memenangkan pasangan nomor urut 02 Prabowo-Gibran telah menyisakan pekerjaan rumah cukup berat.

Baca Selengkapnya

Pro-Kontra Soal Hak Angket setelah MK Tolak Gugatan Sengketa Pilpres

5 hari lalu

Pro-Kontra Soal Hak Angket setelah MK Tolak Gugatan Sengketa Pilpres

Sejumlah partai politik masih berkeinginan melanjutkan hak angket di DPR.

Baca Selengkapnya