Kantor Wali Kota Jakarta Timur Dibuka untuk Wisata  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Minggu, 15 November 2015 09:38 WIB

Seorang Pengawai Negeri Sipil (PNS) berjalan kaki saat memasuki kantor di Walikota Jakarta Timur, (6/6). Setiap Jumat pertama di awal bulan, seluruh PNS dilarang membawa kendaraan pribadinya yang tertuang dalam Instruksi Gubernur (Ingub) DKI No 150 tahun 2013. TEMPO/Dasril Roszandi

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok membuka Balai Kota untuk wisata, kini giliran kantor Wali Kota Jakarta Timur yang dibuka untuk warganya.

Wali Kota Bambang Musyawardana mencetuskan ide membuka kantor itu sebagai tempat wisata bagi warga Jakarta Timur pada Sabtu dan Minggu. Seperti yang terlihat pada Minggu pagi ini, 15 November 2015. Kesibukan sudah terasa di parkiran kantor Wali Kota yang terletak di wilayah Cakung ini.

Teguh Karunia, Komandan Regu Pengamanan Dalam Kantor Wali Kota Jakarta Timur, mengatakan wisata ini sudah berlangsung sejak dua bulan lalu. "Diselenggarakan setiap Sabtu dan Minggu," katanya saat ditemui, Minggu, 15 November 2015.

Wisata ini menawarkan kuliner, bazar, hingga perpustakaan keliling. Disediakan pula panggung yang, menurut Teguh, berfungsi sebagai tempat pentas seni anak-anak sekolah. "Hari ini ada lomba band untuk anak SMP dan SMA," ujarnya.

Sama seperti kantor Gubernur, gedung kantor Wali Kota pun dibuka untuk umum. "Biasanya warga masuk ke Ruang Pola," tutur Teguh. Di sana, warga bisa menonton film-film dokumenter yang ditayangkan. Namun film tidak melulu diputar. "Tergantung minat warga. Kalau enggak ada, ya, cuma ruang kosong."

Setiap Sabtu, layanan SIM dan STNK keliling hadir dalam wisata ini. Begitu juga dengan layanan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil keliling. Warga bisa dengan mudah mengurus KTP, kartu keluarga, dan akta kelahiran.

Menurut pantauan Tempo, hingga tulisan ini dibuat, belum banyak warga yang datang selain penjual. Menurut Teguh, wisata baru mulai ramai sekitar pukul 10.00.

VINDRY FLORENTIN

Berita terkait

TPS Pemungutan Suara Ulang di Jakarta Timur Bertambah 100 Persen

21 April 2019

TPS Pemungutan Suara Ulang di Jakarta Timur Bertambah 100 Persen

Menurut Tami, masih ada potensi jumlah TPS di Jakarta Timur.yang melaksanakan pemungutan suara ulang bertambah lagi.

Baca Selengkapnya

Pohon Tumbang di Klender Menimpa Mobil Pickup, Seorang Pria Tewas

2 April 2019

Pohon Tumbang di Klender Menimpa Mobil Pickup, Seorang Pria Tewas

Hujan deras dan angin kencang melanda Jakara Timur, Selasa, membuat pohon tumbang menimpa mobil bak berplat B 9370 TAG di Jalan Dermaga Raya, Klender.

Baca Selengkapnya

Perkiraan Cuaca BMKG: Hujan dan Petir Akan Melanda Jakarta

10 Desember 2018

Perkiraan Cuaca BMKG: Hujan dan Petir Akan Melanda Jakarta

BMKG membuat perkiraan cuaca dimana hujan disertai petir dan angin kencang akan melanda Jakarta.

Baca Selengkapnya

Korban Crane Ambruk di Kemayoran Jadi Pengungsi Sementara

7 Desember 2018

Korban Crane Ambruk di Kemayoran Jadi Pengungsi Sementara

Operator crane ambruk menyewa sebuah rumah untuk ditempati keluarga Husin yang rumahnya rusak tertimpa crane.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Buat Aturan Baru, Tim Pembebasan Lahan Dapat Honor

5 Desember 2018

Anies Baswedan Buat Aturan Baru, Tim Pembebasan Lahan Dapat Honor

Pergub 127 yang diteken Gubernur Anies Baswedan diharapkan mampu mempercepat program pembebasan lahan yang selama ini tersendat.

Baca Selengkapnya

Bos Sarana Jaya Ingin Sulap Tanah Abang Seperti SCBD 8 Tahun Lagi

23 Oktober 2018

Bos Sarana Jaya Ingin Sulap Tanah Abang Seperti SCBD 8 Tahun Lagi

Desain penataan Tanah Abang menjadi seperti kawasan SCBD Jakarta, masih digarap dan ditargetkan selesai tahun ini

Baca Selengkapnya

DKI Bantah Gunungan Sampah Muara Baru Imbas Konflik dengan Bekasi

22 Oktober 2018

DKI Bantah Gunungan Sampah Muara Baru Imbas Konflik dengan Bekasi

Dinas LH menjelaskan tumpukan sampah karena truk di Jakarta Utara sedang perawatan oleh agen tunggal pemegang merek (ATPM).

Baca Selengkapnya

Dinas LH: DKI Tetap Butuh Bantargebang Meski ITF Sunter Dibangun

22 Oktober 2018

Dinas LH: DKI Tetap Butuh Bantargebang Meski ITF Sunter Dibangun

ITF Sunter hanya mengelola 2.200 ton sampah per hari dan 10 % residu harus dibuang ke Bantargebang.

Baca Selengkapnya

Koalisi Masyarakat Dukung Rencana DKI Stop Eksploitasi Air Tanah

16 Oktober 2018

Koalisi Masyarakat Dukung Rencana DKI Stop Eksploitasi Air Tanah

Penghentian eksploitasi air tanah, kata Koalisi Masyarakat, bisa menekan penurunan permukaan tanah di Ibu Kota.

Baca Selengkapnya

Pemerintah DKI Susun Aturan Penghentian Eksploitasi Air Tanah

16 Oktober 2018

Pemerintah DKI Susun Aturan Penghentian Eksploitasi Air Tanah

DKI mengusulkan anggaran Rp 1,2 triliun untuk perluasan jaringan pipa air bersih menekan eksploitasi air tanah.

Baca Selengkapnya