Penggusuran Kalijodo, Ahok Beri Tenggat 10 Hari

Rabu, 17 Februari 2016 19:02 WIB

Kehidupan warga di kawasan kumuh, Kalijodo, Jakarta, 17 Februari 2016. Pada 20013 dan 2010 tempat ini sudah pernah di bersihkan, tetapi hingga kini masih saja dihuni oleh warga, dengan itu Ahok akan menggusur hingga tuntas kawasan ini yang nantinya akan dibangun Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA). TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok akan menerbitkan surat peringatan (SP) 1 untuk warga Kalijodo, Jakarta Utara, pada Kamis, 18 Februari 2016. Ahok meminta warga membongkar sendiri rumah mereka yang berada di kawasan tersebut.

"Besok kami keluarkan SP1, memberi tahu bahwa Anda menduduki tanah negara. Sesuai dengan undang-undang, tanah negara yang diduduki harus kami ambil kembali," katanya setelah mengikuti rapat gabungan rencana penertiban Kalijodo di Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu, 17 Februari 2016.

Jika SP1 tidak digubris, kata Ahok, pemerintah DKI akan menerbitkan surat peringatan kedua (SP2) dan ketiga (SP3). "Kami tetap ikuti aturan. Mudah-mudahan dia mau bongkar. Kalau dia enggak mau bongkar juga bangunan liar ini, akan ada SP3. Kami bantu bongkar," ujarnya.

Ahok menjelaskan, rentang waktu penerbitan SP1 dan SP3 berbeda-beda. Menurut dia, pemerintah DKI Jakarta hanya membutuhkan waktu 10 hari untuk membongkar Kalijodo. "Biasanya SP1 hanya tujuh hari. Kalau tujuh hari dia enggak bongkar, ya SP2. SP2 itu paling tiga hari, SP3 paling satu hari," katanya.

Rencananya, lokalisasi dan seluruh permukiman yang berada di kawasan tersebut akan dijadikan ruang terbuka hijau. Warga Kalijodo yang memiliki KTP Jakarta akan dipindahkan ke rumah susun. Sedangkan yang tidak memiliki KTP Jakarta akan dipulangkan ke daerah asal masing-masing.

Berikut kata Ahok:



INGE KLARA SAFITRI

Berita terkait

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

5 jam lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

1 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

3 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

5 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

19 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

35 hari lalu

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

Banjir melanda sebagian wilayah di DKI Jakarta kerap terjadi berulang kali. Berikut gaya gubernur DKI menyikapi banjir di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

35 hari lalu

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

Berikut sederet kasus penistaan agama yang dijatuhkan vonis untuk Ahok, Arya Wedakarna, dan terakhir Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun.

Baca Selengkapnya

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

49 hari lalu

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

Ma'ruf Amin berusia 81 tahun pada 11 Maret ini. Berikut perjalanan politiknya hingga menjadi wapres, sempat pula berseteru dengan Ahok.

Baca Selengkapnya

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

52 hari lalu

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

Ramai di media sosial soal Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang disebut diberhentikan sepihak oleh Pemprov DKI Jakarta. Apa beda KJMU dan KJP Plus?

Baca Selengkapnya

Jika Ahok Berminat Maju di Pilkada DKI Jakarta, Status Mantan Narapidana Bisa Mengganjalnya? Ini Kata UU Pilkada

53 hari lalu

Jika Ahok Berminat Maju di Pilkada DKI Jakarta, Status Mantan Narapidana Bisa Mengganjalnya? Ini Kata UU Pilkada

Pengamat politik Adi Prayitno sebut nama Ahok dan Anies Baswedan masih kuat di Jakarta. Bagaimana dengan Ridwan Kamil?

Baca Selengkapnya