Mini Market di Depok Dijarah, Tahu Lokasi Kabel CCTV

Reporter

Kamis, 25 Februari 2016 13:24 WIB

Rekaman CCTV yang memperlihatkan seorang pria sedang mengambil sepeda motor di parkiran sebuah minimarket di Serang. TEMPO/Darma Wijaya

TEMPO.CO, Depok - Pencurian mini market Alfamart Tanah Baru 2 kembali terjadi di Jalan Tanah Baru Kelurahan Tanah Baru, Kecamatan Beji, Kamis 25 Februari 2015. Komplotan yang diduga lebih dari satu orang tersebut, memasuki mini market dan memutus kabel CCTV, yang ada di dalam.

Kepala Kepolisian Sektor Beji Komisaris Ni Gusti Ayu mengatakan polisi masih menyelidiki kasus tersebut. Dari penyelidikan polisi, perampok memasuki mini market tersebut lewat bagian belakang. Kejadian itu diperkirakan terjadi dini hari tadi. "Lewat belakang. Yang diambil pencuri tersebut brankas berisi uang," kata Ni Gusti.

Mini market di Depok, kata dia, memang kerap menjadi sasaran empuk para perampok. Bahkan, dari keterangan korban, pencurian di mini market tersebut bukan pertama kali terjadi. Perampok mengambil duit sebesar Rp 21 juta di dalam brangkas.

Saat ini, polisi kesulitan mencari pelaku karena kamera pengintai yang berada di dalam mini market diputus pelaku. "Pelaku seperti sudah tahu lokasinya. Kejadiannya tidak terekam CCTV," ucapnya.

Penjaga parkir mini market, Agus Salim mengatakan pencurian di Alfamart Tanah Baru itu sudah empat kali terjadi. Selain uang di brangkas mini market, sebelumnya pernah terjadi pencurian rokok dan coklat, yang ada di dalam. "Pencuri juga masuk lewat belakang," ucapnya.

Lokasi di Alfamart Tanah Baru 2, terjadi karena bila malam situasi lingkungan sekitar cukup sepi. Sehingga keadaan sepi seperti itu, dimanfaatkan oleh penjahat. Apalagi, Alfamart 2 tidak ada penjagaan pada malam hari.

Mini market tersebut tutup pukul 22.30, dan ditinggal karyawannya. Pencuri, kata dia, selalu masuk dari tempat yang sama, yakni dari atap bagian belakang. "Setelah perampokan biasanya dijaga. Tapi, satu bulan sudah tidak ada penjagaan lagi," ucapnya.

IMAM HAMDI

Berita terkait

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

3 hari lalu

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

PKS Kota Depok membuka peluang bagi partai politik untuk bergabung pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Polisi tangkap Tiga Perampok Toko Emas di Blora yang Gondol Perhiasan 150 Gram

14 hari lalu

Polisi tangkap Tiga Perampok Toko Emas di Blora yang Gondol Perhiasan 150 Gram

Para perampok toko emas ditangkap di rumahnya di Desa Gidem Kecamatan Gondang Kabupaten Tulungagung.

Baca Selengkapnya

Alasan PKS Usung Kader Internal di Pilkada 2024 Kota Depok

14 hari lalu

Alasan PKS Usung Kader Internal di Pilkada 2024 Kota Depok

Imam Budi Hartono akan melanjutkan RPJMD Kota Depok 2021-2026 jika terpilih pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

19 hari lalu

Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

Polisi Kanada menangkap sembilan orang yang diduga melakukan pencurian emas terbesar dalam sejarah.

Baca Selengkapnya

Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Palembang, Polisi Selidiki Dugaan Ada Motif Lain

22 hari lalu

Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Palembang, Polisi Selidiki Dugaan Ada Motif Lain

Motif pembunuhan ibu dan anaknya itu diduga perampokan, namun tidak ada barang berharga yang hilang di rumah.

Baca Selengkapnya

Golkar Jajaki Koalisi dengan PKS Hadapi Pilkada Depok 2024

27 hari lalu

Golkar Jajaki Koalisi dengan PKS Hadapi Pilkada Depok 2024

Ketua DPD Golkar Kota Depok Farabi A. Arafiq telah bertemu dengan Ketua DPD PKS Kota Depok Imam Budi Hartono untuk menjajaki koalisi di Pilkada Depok.

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada 6 WNI Terlibat Perampokan di Hong Kong

50 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada 6 WNI Terlibat Perampokan di Hong Kong

KJRI Hong Kong menerima informasi dari Kepolisian Hong Kong ada enam WNI terlibat aksi perampokan di sebuah toko arloji mewah

Baca Selengkapnya

Geger Rekapitulasi Suara di Kota Depok: Dugaan Intimidasi hingga Viral Surat PPK Mundur

7 Maret 2024

Geger Rekapitulasi Suara di Kota Depok: Dugaan Intimidasi hingga Viral Surat PPK Mundur

Proses rekapitulasi penghitungan suara di Kota Depok diwarnai dugaan intimidasi. Proses rekapitulasi sempat terhenti.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Komplotan Perampok Mobil Boks Berisi Ratusan Karton Rokok Senilai Rp 3,1 Miliar

3 Maret 2024

Polisi Tangkap Komplotan Perampok Mobil Boks Berisi Ratusan Karton Rokok Senilai Rp 3,1 Miliar

Polisi tangkap tiga dari sembilan anggota komplotan perampok yang merampas ratusan karton rokok dalam sebuah mobil boks,

Baca Selengkapnya

Demi Beli Narkoba, Dua Polisi Nekat Lakukan Pemerasan dan Pencurian di Garut

21 Februari 2024

Demi Beli Narkoba, Dua Polisi Nekat Lakukan Pemerasan dan Pencurian di Garut

Kapolres Garut mengatakan ide kejahatan ini berasal dari kedua anggota polisi dan uang hasil curian digunakan untuk membeli narkoba.

Baca Selengkapnya