Dikelola DKI, TPST Bantargebang Dijaga Ratusan Polisi  

Rabu, 20 Juli 2016 17:10 WIB

Truk sampah menumpuk di TPST Bantargebang karena tak bisa membuang sampah akibat tak ada alat berat pada hari pertama swakelola, 20 Juli 2016. Tempo/Adi Warsono

TEMPO.CO, Bekasi - Kepolisian Resor Kota Bekasi menerjunkan sekitar 125 personel untuk mengamankan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Bantargebang, Rabu, 20 Juli 2016. Pengamanan dilakukan setelah pengelolaan TPST Bantargebang dilakukan secara mandiri oleh pemerintah DKI Jakarta pasca-pemutusan kontrak dengan PT Godang Tua Jaya.

Kepala Kepolisian Sektor Bantargebang Komisaris Parjana mengatakan personel pengamanan berasal dari Kepolisian Daerah Metro Jaya sebanyak 60 anggota, Kepolisian Resor Kota Bekasi 40 petugas, dan Polsek Bantargebang 25 orang. "Pengamanan dilakukan sampai TPST Bantargebang normal kembali," ucap Parjana.

Baca: Hari Pertama Dikelola DKI, TPST Bantargebang Lumpuh

Menurut dia, pengamanan dilakukan sejak pengelola menarik seluruh aset yang ada di TPST Bantargebang, seperti alat berat, dan sejumlah aset yang ada di kantor pengelola. "Sampai sekarang, situasi masih kondusif, tidak ada gejolak di lapangan," ujarnya.

Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Dinas Kebersihan DKI Jakarta Hari Nugroho mengakui aktivitas di TPST Bantargebang masih vakum pada hari pertama swakelola. Soalnya, kebutuhan alat berat guna mengolah sampah masih dalam tahap mobilisasi. "Hari ini baru akan didatangkan tujuh alat berat," tuturnya.

Menurut dia, aktivitas TPST Bantargebang akan normal kembali setelah alat berat yang dibutuhkan sudah ada di lokasi. Dia menargetkan, pada pekan ini aktivitas, di TPST sudah normal kembali seperti ketika dikelola PT Godang Tua Jaya. "SDM, alat berat juga sudah siap semua," katanya.

ADI WARSONO




Berita terkait

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

21 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Golkar Ajukan Nofel Saleh Hilabi Maju Pilkada Kota Bekasi

21 hari lalu

Golkar Ajukan Nofel Saleh Hilabi Maju Pilkada Kota Bekasi

Golkar mengajukan tiga nama di Pilkada Kota Bekasi.

Baca Selengkapnya

50 Persen Warga Kota Bekasi Mudik

24 hari lalu

50 Persen Warga Kota Bekasi Mudik

Pj Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhammad, mengatakan 50 persen lebih warganya mudik ke kampung halaman

Baca Selengkapnya

PKB Kota Bekasi Luncurkan PKB Call, Buka Penjaringan Bakal Calon Wali Kota

24 hari lalu

PKB Kota Bekasi Luncurkan PKB Call, Buka Penjaringan Bakal Calon Wali Kota

Sudah ada tiga tokoh yang mendaftar untuk maju di Pilkada Kota Bekasi 2024 lewat PKB

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Kasus Pertalite yang Dicampur Air di SPBU di Kota Bekasi

33 hari lalu

Fakta-fakta Kasus Pertalite yang Dicampur Air di SPBU di Kota Bekasi

Para tersangka pelaku pencampur BBM jenis Pertalite dengan air yang dikirim ke sebuah SPBU Kota Bekasi tersebut akan diancam pidana 6 tahun penjara.

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

57 hari lalu

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

16 Februari 2024

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.

Baca Selengkapnya

Eskalator Stasiun Bekasi Rusak Lagi, Cuma Beroperasi 2 Jam

7 Februari 2024

Eskalator Stasiun Bekasi Rusak Lagi, Cuma Beroperasi 2 Jam

Pengguna KRL berharap PT KAI serius memperbaiki fasilitas publik di stasiun Bekasi itu.

Baca Selengkapnya

Relawan Mahfud MD, Komunitas Peluru Tak Terkendali Kunjungi Atlet Kalangan Disabilitas di Bekasi

29 Januari 2024

Relawan Mahfud MD, Komunitas Peluru Tak Terkendali Kunjungi Atlet Kalangan Disabilitas di Bekasi

Dalam pertemuan tersebut para relawan cawapres Mahfud MD tersebut menemui Ketua Pengurus GOR Bulu Tangkis Smesh, Sugeng.

Baca Selengkapnya

Prabowo ke Pendukungnya: Ada yang Kasih Duit Terima Saja, Itu Uangmu, Hasil Korupsi

22 Januari 2024

Prabowo ke Pendukungnya: Ada yang Kasih Duit Terima Saja, Itu Uangmu, Hasil Korupsi

Prabowo Subianto mengatakan, masyarakat boleh menerima money politics atau serangan fajar saat hari pencoblosan Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya