209 Bangunan Liar di Kolong Tol Warakas Ditertibkan

Reporter

Editor

Zed abidien

Kamis, 11 Agustus 2016 18:31 WIB

Warga menyelamatkan barang berharga miliknya saat Petugas SatPol PP melakukan penertiban puluhan bangunan liar di kolong tol Wiyoto Wiyono Msc, Kelurahan Warakas, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta, 11 Agustus 2016. TEMPO/Subekti.

TEMPO.CO, Jakarta - Penertiban bangunan di kolong jalan tol Wiyoto Wiyono, Warakas, Tanjung Priok, dilakukan oleh 355 personel gabungan yang terdiri dari Satpol PP, TNI dan Polres Jakarta Utara. Menurut Camat Tanjung Priok Syamsul Huda, pihaknya mendatangkan empat alat berat untuk membersihkan 209 bangunan liar di Warakas pada hari ini, Kamis 11 Agustus 2016. Area yang ditertibkan sepanjang 1,2 kilometer.

"Bangunan di kolong tol akan menimbulkan premanisme dan sering terjadi kebakaran. Kalau sudah kebakaran, pasti struktur jalan tol rusak. Makanya, mau enggak mau harus bersih. Keliatannya kumuh juga kan," kata Syamsul saat memantau penertiban, Kamis, 11 Agustus 2016.

Warga ber-KTP DKI yang tinggal di kolong tol Warakas, kata Syamsul, sudah dipindahkan ke Rusun Marunda. Sekitar 70% warga hanya menempati kolong tol itu untuk berjualan.

Namun, salah satu warga, Masrini, mengaku sudah tinggal di kolong tol Warakas selama 10 tahun. “Yang penting orangnya selamat,” ujar warga asli Indramayu ini.

Tak hanya Masrini, Emi, 55 tahun pun menjadikan kolong Tol Warakas sebagai tempat tinggal serta berjualan kopi. “Dulu sudah pernah ditertibkan, tapi yang lain buka lagi di sini, saya ikut aja. Sekarang saya pasrah aja, udah punya pemerintah mau gimana lagi. Enggak dapat uang (ganti rugi) lagi,” kata Emi.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan panertiban dan penataan bangunan di kolong jalan tol wilayah Kecamatan Tanjung Priok secara bertahap. Daerah yang ditertibkan antara lain Kelurahan Warakas, Sungai Bambu, dan Papanggo.

LANI DIANA

Berita terkait

Ombudsman Tindaklanjuti Laporan Jatam Terhadap OIKN soal Surat Teguran ke Warga Sepaku

20 hari lalu

Ombudsman Tindaklanjuti Laporan Jatam Terhadap OIKN soal Surat Teguran ke Warga Sepaku

Penjelasan Ombudsman Kalimatan Timur soal pelaporan Jatam perihal surat OIKN kepada masyarakat Sepaku.

Baca Selengkapnya

JATAM Laporkan Otorita IKN Ke Ombudsman soal Surat Teguran ke Warga Sepaku

21 hari lalu

JATAM Laporkan Otorita IKN Ke Ombudsman soal Surat Teguran ke Warga Sepaku

Jaringan Advokasi Tambang atau JATAM Kalimantan Timur melaporkan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) ke Ombudsman

Baca Selengkapnya

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

23 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Polemik Penggusuran Rumah Warga Demi IKN, Ini Penjelasan Otorita Usai Bertemu dengan Komnas HAM

29 hari lalu

Polemik Penggusuran Rumah Warga Demi IKN, Ini Penjelasan Otorita Usai Bertemu dengan Komnas HAM

Otorita IKN telah bertemu dengan Komnas HAM membahas soal polemik penggusuran rumah warga Sepaku

Baca Selengkapnya

Polemik Penggusuran Demi IKN, Otorita Bertemu Komnas HAM

31 hari lalu

Polemik Penggusuran Demi IKN, Otorita Bertemu Komnas HAM

OIKN mengadakan pertemuan dengan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (HAM) terkait penataan kawasan di wilayah Sepaku dekat IKN

Baca Selengkapnya

Ramai Kabar Penggusuran, Otorita IKN Datangi Warga Desa Bukit Raya Sepaku

40 hari lalu

Ramai Kabar Penggusuran, Otorita IKN Datangi Warga Desa Bukit Raya Sepaku

Otorita IKN mendatangi warga Desa Bukit Raya, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Otorita IKN menyebut kedatangannya sebagai ajang silaturahmi antara pemerintah dan warga di bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi akan Resmikan Bandara Mutiara Sis Al-Jufri Pasca Kena Gempa 2018, Polemik Pembangunan IKN Terakhir Dugaan Penggusuran Masyarakat Adat

42 hari lalu

Terkini: Jokowi akan Resmikan Bandara Mutiara Sis Al-Jufri Pasca Kena Gempa 2018, Polemik Pembangunan IKN Terakhir Dugaan Penggusuran Masyarakat Adat

Dalam waktu dekat Presiden Jokowi bakal meresmikan Bandara Mutiara Sis Al-Jufri, Palu, setelah direkonstrasi usai terdampak Gempa Palu pada 2018.

Baca Selengkapnya

Disebut Kirim Surat Peringatan Agar Warga di IKN Berhenti Garap Lahan, Ini Penjelasan Badan Bank Tanah

44 hari lalu

Disebut Kirim Surat Peringatan Agar Warga di IKN Berhenti Garap Lahan, Ini Penjelasan Badan Bank Tanah

Syafran membantah Badan Bank Tanah berupaya menggusur warga Penajam Paser Utara demi kepentingan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Penjelasan NGO dan OIKN Atas Sengkarut 'Penggusuran' Warga, Bos Lion Group Angkat Bicara

44 hari lalu

Terkini Bisnis: Penjelasan NGO dan OIKN Atas Sengkarut 'Penggusuran' Warga, Bos Lion Group Angkat Bicara

Berita terkini ekonomi bisnis hingga Kamis sore ini antara lain 'penggusuran' warga RT 05 Pemaluan, Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Baca Selengkapnya

Nasib Warga di IKN, Kena Praktik ala Kolonial hingga Terancam Digusur

44 hari lalu

Nasib Warga di IKN, Kena Praktik ala Kolonial hingga Terancam Digusur

KPA menyoroti surat Badan Bank Tanah kepada warga yang bermukim di Ibu Kota Nusantara atau IKN

Baca Selengkapnya