Ahok Ancam SP-1 Warga Bukit Duri yang Tolak Relokasi

Jumat, 26 Agustus 2016 13:44 WIB

Warga membongkar rumahnya yang berdiri di Bantaran Kali Ciliwung kawasan Bukit Duri, Jakarta, Selatan, 21 Agustus 2016. Sebanyak 60 Kepala Keluarga yang tinggal di jalan Bukit Duri Tanjakan tersebut mulai memindahkan barangnya ke Rusun Rawa Bebek, Cakung, Jakarta Timur. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengancam akan menerbitkan surat peringatan pertama (SP-1) bagi warga permukiman Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan. Menurut Ahok, surat tersebut akan dikirimkan jika hingga pekan depan masih ada warga Bukit Duri yang menolak direlokasi.

"Saya kira minggu depan udah kasih SP-1. Yang masih bandel (tak mau pindah), saya enggak mau tahu," kata Ahok di Balai Kota Jakarta, Jumat, 26 Agustus 2016.

Ahok mengatakan surat peringatan akan terus diberikan hingga maksimal SP-3 jika warga Bukit Duri masih bertahan. Jika sudah melewati SP-3, Ahok memastikan akan mulai menggusur permukiman di pinggir Kali Ciliwung itu.

Sebagian warga di Bukit Duri sudah memilih direlokasi ke rumah susun sederhana sewa (rusunawa) Rawa Bebek, Jakarta Timur. Rumah-rumah mereka di Bukti Duri pun mulai dibongkar sejak pekan lalu. Dari pantauan Tempo, pembangunan sheet-pile atau turap di pinggir Kali Ciliwung juga sudah mulai dilakukan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Ahok mengklaim penggusuran permukiman di pinggir kali sudah membawa dampak bagi pengurangan banjir di Jakarta. Meski curah hujan terhitung lebih besar daripada tahun sebelumnya, Ahok yakin banjir akan berkurang.

"Pak Jokowi kan di Bogor, dia ngomong hujan sekarang jauh lebih besar daripada kemarin, tapi kok pengaruh hujan dari (Bendungan) Katulampa berkurang. Ya, karena normalisasi Ciliwung, walau belum sempurna, tapi itu fakta," kata Ahok.

Saat ini sejumlah warga Bukit Duri yang menolak direlokasi masih mengajukan gugatan di pengadilan. Namun sejak awal Agustus, 190 keluarga dari Bukit Duri sudah mulai memilih ikut relokasi ke Rusunawa Rawa Bebek.

EGI ADYATAMA

Berita terkait

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

15 jam lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

3 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

5 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Ombudsman Tindaklanjuti Laporan Jatam Terhadap OIKN soal Surat Teguran ke Warga Sepaku

15 hari lalu

Ombudsman Tindaklanjuti Laporan Jatam Terhadap OIKN soal Surat Teguran ke Warga Sepaku

Penjelasan Ombudsman Kalimatan Timur soal pelaporan Jatam perihal surat OIKN kepada masyarakat Sepaku.

Baca Selengkapnya

JATAM Laporkan Otorita IKN Ke Ombudsman soal Surat Teguran ke Warga Sepaku

17 hari lalu

JATAM Laporkan Otorita IKN Ke Ombudsman soal Surat Teguran ke Warga Sepaku

Jaringan Advokasi Tambang atau JATAM Kalimantan Timur melaporkan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) ke Ombudsman

Baca Selengkapnya

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

18 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Polemik Penggusuran Rumah Warga Demi IKN, Ini Penjelasan Otorita Usai Bertemu dengan Komnas HAM

24 hari lalu

Polemik Penggusuran Rumah Warga Demi IKN, Ini Penjelasan Otorita Usai Bertemu dengan Komnas HAM

Otorita IKN telah bertemu dengan Komnas HAM membahas soal polemik penggusuran rumah warga Sepaku

Baca Selengkapnya

Polemik Penggusuran Demi IKN, Otorita Bertemu Komnas HAM

26 hari lalu

Polemik Penggusuran Demi IKN, Otorita Bertemu Komnas HAM

OIKN mengadakan pertemuan dengan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (HAM) terkait penataan kawasan di wilayah Sepaku dekat IKN

Baca Selengkapnya

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

34 hari lalu

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

Banjir melanda sebagian wilayah di DKI Jakarta kerap terjadi berulang kali. Berikut gaya gubernur DKI menyikapi banjir di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

34 hari lalu

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

Berikut sederet kasus penistaan agama yang dijatuhkan vonis untuk Ahok, Arya Wedakarna, dan terakhir Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun.

Baca Selengkapnya