Truk Terguling di Tol Ciawi, Lalu Lintas Dialihkan ke Bogor  

Reporter

Editor

Suseno TNR

Minggu, 4 September 2016 15:10 WIB

Ilustrasi truk terbalik. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Hubungan Masyarakat PT Jasamarga Dwimawan Heru mengatakan proses evakuasi truk tangki liquid petroleum gas (elpiji/LPG) yang terguling di tol Ciawi Kilometer 44 masih berjalan. Kendaraan menuju arah Ciawi, baik dari Bogor maupun Jakarta dipastikan tidak bisa melintas.

Dwimawan mengatakan, untuk meminimalkan penumpukan kendaraan, PT Jasa Marga telah mengalihkan lalu lintas ke gerbang tol Bogor. "Semuanya dialihkan ke gerbang tol Bogor," katanya, Ahad, 4 September 2016.

Dwimawan menjelaskan, truk elpiji Pertamina tersebut terbalik pada Sabtu malam lalu. Tubuh kendaraan itu menutup lajur 1, lajur 2, dan bahu jalan. "Untuk penyebab kejadian masih dalam penyelidikan," katanya.

Dwimawan mengimbau masyarakat agar tetap berhati-hati dalam berkendaraan. Ia meminta masyarakat menggunakan jalur alternatif dan dapat mengantisipasi perjalanan dengan memantau kondisi lalu lintas. Hingga berita ini ditulis, proses evakuasi masih tetap dilakukan oleh pihak Pertamina dan Jasa Marga.

Vice President for Corporate Communication PT. Pertamina (Persero), Wianda Pusponegoro, mengatakan tangki Pertamina yang terguling di tol Ciawi Km 44 bermuatan elpiji seberat 20 ton. Pertamina masih berfokus mengevakuasi tangki secara maksimal dan aman. “Untuk penyebabnya, tentu perlu investigasi dan evaluasi lebih jauh,” kata Wianda melalui pesan WhatsApp di Jakarta, Ahad, 4 September 2016.

Wianda mengatakan terdapat empat crane yang dikerahkan untuk proses evakuasi. “Sedang maksimal diupayakan dengan empat crane berkapasitas 50 ton dan 35 ton,” ujar dia.

ABDUL AZIS | ARKHELAUS W.

Berita terkait

Alasan Gerindra Jajaki Koalisi dengan Golkar pada Pilkada 2024 di Kabupaten Bogor

7 jam lalu

Alasan Gerindra Jajaki Koalisi dengan Golkar pada Pilkada 2024 di Kabupaten Bogor

Dengan perolehan 12 kursi di Pileg, Gerindra bisa mengusung pasangan calon sendiri di Pilkada 2024 Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya

Tunggu Jawaban BRIN, Ratusan Warga Tangsel dan Kabupaten Bogor Kembali Gelar Unjuk Rasa

11 hari lalu

Tunggu Jawaban BRIN, Ratusan Warga Tangsel dan Kabupaten Bogor Kembali Gelar Unjuk Rasa

Warga berencana tetap menggelar unjuk rasa, bila BRIN tak memenuhi permintaan mereka.

Baca Selengkapnya

Penutupan Jalan BRIN, Ratusan Petugas Gabungan Dikerahkan Antisipasi Unjuk Rasa Warga

11 hari lalu

Penutupan Jalan BRIN, Ratusan Petugas Gabungan Dikerahkan Antisipasi Unjuk Rasa Warga

Perwakilan warga yang menolak penutupan jalan BRIN, Rojit mengatakan unjuk rasa ketiga kalinya ini akan digelar di depan kantor BRIN.

Baca Selengkapnya

Profil Yustinus Soeroso Pemilik PO Bus Rosalia Indah, dari Kondektur sampai Perusahaan Otobus Terkaya

19 hari lalu

Profil Yustinus Soeroso Pemilik PO Bus Rosalia Indah, dari Kondektur sampai Perusahaan Otobus Terkaya

PO bus Rosalia Indah alami kecelakaan di Tol Semarang-Batang, 7 orang meninggal.

Baca Selengkapnya

Rosalia Indah Buka Suara Soal Kecelakaan Bus di Tol Batang-Semarang

21 hari lalu

Rosalia Indah Buka Suara Soal Kecelakaan Bus di Tol Batang-Semarang

Kepolisian Republik Indonesia telah menetapkan supir bus Rosalia Indah sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Serahkan Santunan Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

22 hari lalu

Jasa Raharja Serahkan Santunan Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

Seluruh korban terjamin UU No 33 Tahun 1964 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Jamin Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

22 hari lalu

Jasa Raharja Jamin Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

Jasa Raharja akan menjamin seluruh penumpang korban kecelakaan bus Rosalia Indah, di KM 370 A, Tol Batang - Semarang, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di KM 370 Tol Batang, Polda Jateng Sebut Sopir Bus Rosalia Indah Berpotensi Tersangka

22 hari lalu

Kecelakaan di KM 370 Tol Batang, Polda Jateng Sebut Sopir Bus Rosalia Indah Berpotensi Tersangka

Kakorlantas mengatakan, polisi telah menurunkan tim Traffic Accident Analysis Polda Jawa Tengah untuk olah TKP kecelakaan bus itu.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rosalia Indah, Polda Jateng Sebut Ada 2 Balita di Antara 7 Korban Tewas

22 hari lalu

Kecelakaan Bus Rosalia Indah, Polda Jateng Sebut Ada 2 Balita di Antara 7 Korban Tewas

Kabid Humas Polda Jateng mengatakan, sopir bus Jalur Widodo (44) berpotensi menjadi tersangka kecelakaan bus Rosalia Indah karena kelalaiannya.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kondektur juga Jadi Korban Tewas

22 hari lalu

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang, Kondektur juga Jadi Korban Tewas

Kepolisian telah mengidentifikasi 7 korban meninggal dalam kecelakaan bus Rosalia Indah di KM370 Tol Batang-Semarang tersebut.

Baca Selengkapnya