Bertemu Relawan, Anies Janji Penggusuran Harus Lewat Dialog

Reporter

Jumat, 30 September 2016 14:48 WIB

Calon Gubernur DKI, Anies Baswedan, berbincang dengan orang-orang difabel saat peresmian posko relawannya, Jakpas, di Jatinegara, Jakarta Timur, 30 September 2016. TEMPO/Friski Riana

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menilai penggusuran di Jakarta memiliki masalah yang berbeda-beda, sehingga penanganannya pun tidak akan sama. "Satu hal yang pasti, jika dibicarakan baik-baik bisa ada solusinya," kata Anies saat berdialog dengan relawannya, Jakpas, di Jatinegara, Jakarta Timur, Jumat, 30 September 2016.

Pernyataan Anies tersebut menanggapi pesan yang disampaikan perwakilan warga Jatinegara bernama Rini. Dia menyampaikan bahwa warga gusuran yang kini tinggal di rumah susun Cipinang Selatan merasa terbebani dengan biaya yang harus dikeluarkan setiap bulan.

"Mereka bukan menempati rumah gratis. Tapi bayar kurang lebih Rp 925 ribu, yang katanya Rp 300 ribu, tapi air semua bayar. Nasib mereka, ekonominya, cari nafkah tadinya cukup sekarang susah," kata Rini.

Anies menilai, mekanisme penggusuran yang dilakukan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok ada berbagai macam. Menurut dia, mekanisme tersebut ada yang sudah benar. Namun karena jumlah penggusuran itu cukup banyak, maka penanganan kasusnya juga berbeda-beda di setiap lokasi.

"Memang akan perlu waktu. Tapi di sini lah menurut saya substansinya. Memindahkan itu sebentar tapi konsekuensinya seumur hidup. Karena itu harus dilakukan dengan cara yang benar," ujarnya.

Anies menjanjikan akan mengedepankan dialog dan mencari pemahaman antar pihak seiring dengan penegakkan aturan bagi yang melanggar. Lewat berdialog, menurut Anies, pemimpin bisa menyampaikan adanya kebutuhan publik yang lebih besar sebagai alasan melakukan penggusuran.

"Dan saya percaya masyarakat di DKI bisa memahami ketika harus melakukan relokasi atau digeser atau digusur, jika penjelasan baik, komunikasi baik dan jika semua komitmen dijalankan dengan baik," tuturnya.

FRISKI RIANA

Berita terkait

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

13 menit lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

13 jam lalu

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

Partai Golkar DKI menyatakan Ridwan Kamil akan maju di Pilkada Jawa Barat, bukan di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

16 jam lalu

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

Anies Baswedan membeberkan rencananya setelah gugatan kubunya ditolak Mahkamah Konstitusi.

Baca Selengkapnya

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

1 hari lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

1 hari lalu

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

1 hari lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

2 hari lalu

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai NasDem menyatakan bakal menjadi bagian dari koalisi pemerintahan Prabowo dan Gibran. Begini jejak politik NasDem dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

3 hari lalu

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

3 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

3 hari lalu

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

Reaksi PBNU, PP MUhammadiyah, Kadin Terhadap Penetapan Prabowo - Gibran Pemenang Pilpres 2024 oleh KPU

Baca Selengkapnya