Persiapan Asian Games, Sandiaga: Kayak Sistem Kebut Semalam

Reporter

Jumat, 24 Februari 2017 19:38 WIB

Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Sandiaga Salahuddin Uno bersama istrinya, Nur Aisa menunjukkan jarinya yang telah dicelupkan tinta usai menggunakan hak suaranya dalam Pilkada DKI Jakarta di TPS Kelurahan Selong, Jakarta Selatan, 15 Februari 2017. TEMPO/Yola Destria

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, mengkhawatirkan persiapan Jakarta yang menjadi penyelenggara Asian Games 2018.

"Memang ada beberapa venue yang lagi di bangun dan dikebut. Ini kayak sistem Roro Jonggrang, sistem Sangkuriang, sistem kita waktu sekolah mau ujian ada sistem kebur semalam (SKS), akhirnya enggak optimal," jelas Sandiaga di Posko Pemenangan Anies-Sandi, Melawai, Jakarta Selatan, Jumat, 24 Februari 2017.

Baca: Basuki Yakin Renovasi GBK dan Wisma Atlet Sesuai Target

Kekhawatiran Sandi ini muncul ketika ia melakukan perjalanan ke Tokyo. Ia melihat antusias dan persiapan warga Tokyo yang menjadi tuan rumah dalam Olimpiade 2020. "Begitu saya mendarat sekitar 2-3 hari, saya disana merasa semangat giroh dari pada warga tokyo itu menghadapi olympic tahun 2020," jelas Sandi.

Menurut Sandiaga, Tokyo penuh dengan persiapan untuk menjadi tuan rumah Olimpiade 2020. "Ada beberapa venue yang dia hadirkan dan sustainabilitynya, integrasinya, dan yang paling penting adalah SDM-nya," ujar Sandiaga. Sandiaga menambahkan warga Tokyo dilatih untuk menjadi duta-duta Olimpiade 2020 sehingga akan menarik pengunjung yang akan kesana.

Baca: Menteri Puan Koordinasi Persiapan Asian Games 2018



Sebelumnya, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus menggenjot penyelesaian rehabilitasi venue olahraga, penataan kawasan, dan pembangunan sejumlah wisma atlet untuk mendukung Asian Games XVIII pada 2018. Wisma yang tengah dibangun antara lain wisma atlet Kemayoran di Jakarta dan wisma atlet Jakabaring di Palembang.

“Saya optimis akan selesai sesuai target semuanya Oktober 2017 nanti,” ujar Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dikutip dari keterangan pers Biro Komunikasi Publik PUPR, Sabtu, 4 Februari 2017.

Pembangunan wisma atlet dilaksanakan Direktorat Jenderal Penyediaan Perumahan. Basuki mengatakan progres pembangunan wisma atlet Kemayoran telah mencapai 52 persen per Januari 2017. Sementara Wisma Atlet Jakabaring telah mencapai 92 persen. Adapun rehabilitasi fisik Istora Gelora Bung Karno sudah mencapai 22 persen.

Asian Games 2018 akan dilaksanakan pada Agustus-September 2018 di Jakarta dan Palembang. Kesempatan ini merupakan kedua kalinya Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games setelah 1962.

AMMY HETHARIA | EA

Berita terkait

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

15 jam lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

2 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

2 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

2 hari lalu

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

3 hari lalu

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

Pengunjung Java Jazz Festival 2024 juga diundang untuk terlibat dalam pertunjukan musik di ALL.com Hall.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

4 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

4 hari lalu

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

Dieng Culture Festival 2024, yang bertajuk "The Journey," akan kembali menyapa penggemar budaya dan seni pada Agustus mendatang.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

5 hari lalu

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Sandiaga Uno yakin BNI Java Jazz akan meningkatkan kunjungan wisatawan.

Baca Selengkapnya

Wisatawan Cina Jatuh di Ijen, Sandiaga Uno Minta Pelancong Utamakan Aspek Keselamatan

7 hari lalu

Wisatawan Cina Jatuh di Ijen, Sandiaga Uno Minta Pelancong Utamakan Aspek Keselamatan

Sandiaga Uno menegaskan aspek keamanan dalam berwisata harus diutamakan, agar kecelakaan di kawasan wisata tidak kembali terulang

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Sengketa Pilpres atau PHPU 2019, Putusan MK Tolak Seluruh Permohonan Prabowo - Sandiaga Uno

7 hari lalu

Kilas Balik Sengketa Pilpres atau PHPU 2019, Putusan MK Tolak Seluruh Permohonan Prabowo - Sandiaga Uno

Sengketa Pilpres 2024 tengah dibacakan MK. Pada PHPU 2019, putusan MK menolak seluruh permohonan Prabowo - Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya