Jakarta Creative Hub, Investasi Rp 14 Miliar dari Pengembang

Reporter

Editor

Ali Anwar

Rabu, 1 Maret 2017 20:58 WIB

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Kepala Badan Ekonomi Kreatif Indonesia Triawan Munaf meninjau co-working space 'Jakarta Creatif Hub' di Jalan KH Mas Mansyur, Tanah Abang, Jakarta, 1 Maret 2017. TEMPO/Larissa

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Dinas Koperasi, UMKM dan Perdagangan Irwandi mengatakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berinvestasi sebesar Rp 14 miliar lewat program co-working space Jakarta Creatif Hub yang baru saja diresmikan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dan Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf. Program tersebut diharapkan bisa memberikan ruang bagi anak muda untuk menyalurkan kreativitasnya.

“Investasi ini Rp 14 miliar. Dananya bukan dari APBD, tapi kewajiban pengembang, (kompensasi) KLB (koefisien lantai bangun),” ujar Irwandi usai peresmian Jakarta Creative Hub di Jalan KH Mas Mansyur, Waduk Melati, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu, 1 Maret 2017.

Baca: Resmikan Jakarta Creative Hub, Ahok: Ini Oke Oce yang Nyata

Jakarta Creative Hub merupakan kompensasi dari koefisien lantai bangunan dari PT Singa Propertindo dengan menyediakan infrastruktur di dalamnya. Sedangkan gedungnya merupakan kewajiban pengembang Thamrin City yang sudah lama dibayarkan.

Dalam ruangan tersebut terdapat 35 jenis alat yang menunjang kegiatan wirausahawan muda. Irwandi menyebutkan, alat yang tersedia di antaranya alat potong besar dengan ukuran internasional untuk desain pakaian, kulit, kayu, dan logam. Juga mesin jahit, printer tiga dimensi, dan lain-lain. Ruang kerja bersama tersebut bisa menampung sekitar 120 orang.

Jakarta Creative Hub berdiri di atas lahan seluas 1.500 meter persegi. Co-working space dilengkapi sekitar 12 ruangan yang digunakan untuk rapat, pelatihan, forum komunikasi untuk para wirausahawan maupun komunitas. Tempat tersebut juga bisa dimanfaatkan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Baca juga: Anies: Alhamdulillah Kalau Ada yang Meniru Oke Oce

“Ya, ini untuk meningkatkan ekonomi kreatif bagi para UKM dalam rangka peningkatan ekonomi kreatif. Kami akan adakan pelatihan les, disiapkan mesin. Di sini ada pelatih dan instrukturnya, mereka yang mau melatih supaya nanti mau berkantor juga ada kantornya,” ujar Irwandi.

Adapun segmenny menyasar anak muda yang memiliki ide kreatif namun terkendala modal dan ruang kerja. Nantinya, mereka yang berdomisili di Jakarta bisa menikmati fasilitas kantor bersubsidi hingga enam bulan lamanya.

“Sekarang selama enam bulan ini kami berikan semua (harga) promo. Mereka masuk dulu, semua lihat dulu. Nanti berputar dia. Kalau sudah enam bulan, dievaluasi, kalau sudah enggak maju, biar diganti dengan yang lain,” ujar Irwandi.

LARISSA HUDA

Video Terkait:
Jakarta Creative Hub, Peluang Anak Muda Salurkan Kreativitas

Berita terkait

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

18 hari lalu

63 Tahun Bank DKI, Profil Bank Peraih The Best Performance Bank untuk Kategori BPD 2023

Bank DKI merupakan bank yang memiliki status BUMD. Didirikan sejak 11 April 1961, kepemilikan saham Bank DKI dipegang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

54 hari lalu

Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

16 Februari 2024

Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.

Baca Selengkapnya

Festival Kreativitas ARTBOX AVENUE 2024 di Singapura Hadirkan Pelaku Industri Kreatif Asia Tenggara

14 Januari 2024

Festival Kreativitas ARTBOX AVENUE 2024 di Singapura Hadirkan Pelaku Industri Kreatif Asia Tenggara

ARTBOX AVENUE 2024 digelar di Singapore Expo Hall 22, Singapura, pada 26 Januari hingga 4 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Ganjar Janji Hidupkan Bekraf Lagi untuk Kembangkan Industri Content Creator

14 Januari 2024

Ganjar Janji Hidupkan Bekraf Lagi untuk Kembangkan Industri Content Creator

Calon Presiden nomor urut tiga Ganjar Pranowo mengatakan akan mengembangkan industri kreatif apabila dia terpilih dalam Pemilu 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Janji Benahi Industri Kreatif: Banyak Keluhan dari Anak Muda

11 Januari 2024

Mahfud Md Janji Benahi Industri Kreatif: Banyak Keluhan dari Anak Muda

Calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud MD berjanji untuk membenahi sektor ketenagakerjaan industri kreatif.

Baca Selengkapnya

Ganjar Ungkap Isu yang Dibawa Mahfud di Debat Cawapres: Target Pertumbuhan Ekonomi hingga Industri Kreatif

21 Desember 2023

Ganjar Ungkap Isu yang Dibawa Mahfud di Debat Cawapres: Target Pertumbuhan Ekonomi hingga Industri Kreatif

Ganjar Pranowo mengungkapkan sejumlah isu yang akan dibawa oleh calon wakil presiden Mahfud MD dalam debat cawapres

Baca Selengkapnya

3 Gagasan Capres-Cawapres Soal Pendidikan, Begini Kata Anies Baswedan, Prabowo, Ganjar Pranowo

17 Desember 2023

3 Gagasan Capres-Cawapres Soal Pendidikan, Begini Kata Anies Baswedan, Prabowo, Ganjar Pranowo

Apa saja gagasan capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin, Prabowo-Gibran, Ganjar Pranowo-Mahfud MD untuk tema pendidikan?

Baca Selengkapnya

Kemenparekraf soal RPP Kesehatan: Industri Kreatif Dirugikan, Multiplier Effect Hilang hingga Ancaman PHK

30 November 2023

Kemenparekraf soal RPP Kesehatan: Industri Kreatif Dirugikan, Multiplier Effect Hilang hingga Ancaman PHK

Kemenparekraf menilai perlunya kajian lebih dalam terhadap RPP Kesehatan karena berpotensi membawa dampak negatif bagi industri kreatif di Tanah Air.

Baca Selengkapnya

7 Contoh Ekonomi Kreatif yang Memiliki Peluang Besar

30 Agustus 2023

7 Contoh Ekonomi Kreatif yang Memiliki Peluang Besar

Ekonomi kreatif semakin populer dan menjanjikan. Berikut adalah contoh ekonomi kreatif yang ada di Indonesia dan berpeluang besar,

Baca Selengkapnya