Besok, BPTJ Uji Coba Bus HOV Lane Rute Bekasi-Jakarta

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 26 Juli 2017 21:35 WIB

Ilustrasi Bus. dbus.org

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) akan menguji coba HOV atau High Occupancy Vehicle lane atau lajur khusus rute Bekasi-Jakarta pada Kamis, 27 Juli 2017 besok. HOV sendiri merupakan lajur untuk kendaraan dengan okupansi tinggi, kecepatan tinggi, aman, nyaman dan tarif terjangkau seperti angkutan umum bus.

Penggunaan HOV lane diyakini bisa mereduksi waktu tempuh sejumlah trayek angkutan umum. "Diharapkan model ini akan memindahkan pengguna kendaraan pribadi ke angkutan umum, dan target modal share 60 persen angkutan umum pada 2029 dapat tercapai," kata Kepala BPTJ Bambang Prihartono lewat keterangan tertulisnya, Rabu, 26 Juli 2017.


Baca juga: BPTJ Luncurkan Sistem Perizinan Online Angkutan

Menurut Bambang, rute HOV Bekasi-Jakarta itu dibuka melalui kerja sama pihaknya dengan Perusahaan Umum Pengangkutan Penumpang Djakarta (Perum PPD). Rute itu berawal dari kawasan Summarecon Mall Bekasi menuju Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat.

Survei pihak BPTJ pun sempat menghasilkan data preferensi pengguna kendaraan pribadi yang diproyeksi akan beralih menggunakan angkutan umum bila ada konsep HOV lane. “Data menunjukkan 60 persen responden akan beralih ke angkutan umum dengan konsep ini," kata Bambang.

Kementerian Perhubungan sendiri diketahui tengah menyiapkan regulasi terkait HOV lane. Untuk masa sosialisasi, BPTJ bekerja sama dengan Jasa Marga karena Perum PPD mencoba penerapan HOV lane di jalan tol. Mereka akan mengawal sejumlah unit bus dari Bekasi hingga Cawang saat jam sibuk pagi antara pukul 06.00 hingga 07.00 WIB.

"Kegiatan pengawalan ini sifatnya untuk sosialisasi sampai semua perangkat terpenuhi," kata Kepala Sub Direktorat Manajemen Rekayasa Lalu Lintas BPTJ, Hananto Prakoso, dalam keterangan pers yang sama. Sosialisasi tersebut, ujar Hananto, akan berlangsung hingga dua pekan ke depan.



Baca juga: Jokowi Minta Djarot Lanjutkan Proyek Transportasi Massal

Marketing Communication Perum PPD Aulia Rachman Tarusbawa menambahkan, frekuensi keberangkatan bus di masa uji coba HOV lane adalah 15 menit sekali dengan dua armada di tiap pemberangkatan.

"Pemberangkatan uji coba dengan pengawalan yaitu pukul 06.00 WIB, 06.15 WIB dan pukul 06.30 WIB dari Summarecon Mall Bekasi. Ada dua armada di setiap jadwal pemberangkatan dengan tarif promo Rp 5.000," ujar Aulia.

YOHANES PASKALIS PAE DALE

Advertising
Advertising

Berita terkait

Terpopuler Bisnis: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup sampai Senin, MTI Minta Pemerintah Awasi Angkutan Gelap

12 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup sampai Senin, MTI Minta Pemerintah Awasi Angkutan Gelap

Bandara Sam Ratulangi di Manado masih ditutup imbas erupsi Gunung Ruang. Semua penerbangan dari dan ke Manado dibatalkan.

Baca Selengkapnya

Arus Balik saat Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Pengguna Angkutan Umum Capai 1 Juta

17 hari lalu

Arus Balik saat Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Pengguna Angkutan Umum Capai 1 Juta

Kemenhub menyatakan pergerakan penumpang angkutan umum pada arus balik dan hari pertama kerja usai libur Lebaran masih tinggi.

Baca Selengkapnya

Hasil Riset MTI: Travel Gelap Berkembang Pesat saat Pandemi

19 hari lalu

Hasil Riset MTI: Travel Gelap Berkembang Pesat saat Pandemi

Salah satu poin yang membuat masyarakat meminati travel gelap adalah layanan door to door.

Baca Selengkapnya

Travel Gelap Masih Beroperasi di Sekitar Cawang UKI, Disebut Aman dari Razia Polisi

19 hari lalu

Travel Gelap Masih Beroperasi di Sekitar Cawang UKI, Disebut Aman dari Razia Polisi

Mobil berpelat hitam yang diduga dioperasikan sebagai angkutan umum ilegal atau travel gelap masih dengan mudah ditemui di kawasan Cawang UKI

Baca Selengkapnya

Pengguna Angkutan Umum saat Arus Mudik pada H-3 Lebaran Capai 1.181.705 Orang

25 hari lalu

Pengguna Angkutan Umum saat Arus Mudik pada H-3 Lebaran Capai 1.181.705 Orang

Kemenhub mencatat pengguna angkutan umum sudah mencapai 1.181.705 orang selama H-3 Lebaran, atau Minggu, 7 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Satu Juta Pemudik Gunakan Angkutan Umum Hingga H-5 Lebaran, Naik 26 Persen

27 hari lalu

Satu Juta Pemudik Gunakan Angkutan Umum Hingga H-5 Lebaran, Naik 26 Persen

Satu juta lebih pemudik menggunakan angkutan umum hingga Jumat, 5 April. Naik 26 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Jerman Krisis Tenaga Kerja, Minta Pelajar Sopiri Trem

41 hari lalu

Jerman Krisis Tenaga Kerja, Minta Pelajar Sopiri Trem

Jerman sedang mengalami krisis tenaga kerja sehingga meminta anak muda magang menjadi sopir trem.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Berharap Operasi Keselamatan Jaya 2024 Tumbuhkan Kesadaran Masyarakat terhadap Aturan Lalu Lintas

5 Maret 2024

Polda Metro Jaya Berharap Operasi Keselamatan Jaya 2024 Tumbuhkan Kesadaran Masyarakat terhadap Aturan Lalu Lintas

Polda Metro Jaya berharap masyarakat akan lebih sadar dan patuh terhadap aturan lalu lintas.

Baca Selengkapnya

Kondangan di Australia, Keluarga Inggris Ini Pilih Jalur Darat Berbulan-bulan ketimbang Naik Pesawat

6 Januari 2024

Kondangan di Australia, Keluarga Inggris Ini Pilih Jalur Darat Berbulan-bulan ketimbang Naik Pesawat

Mereka melakukan perjalanan melalui Eropa, Kazakhstan, Cina, Laos, Thailand dan Indonesia, lalu mencapai Dili, Timor Leste tanpa naik pesawat.

Baca Selengkapnya

Angkutan Umum di Bandung Barat Dicek Kelaikannya Jelang Tahun Baru

28 Desember 2023

Angkutan Umum di Bandung Barat Dicek Kelaikannya Jelang Tahun Baru

Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bandung Barat menggelar pengecekan kelaikan angkutan umum jelang Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya