Tahun Ini Jemaah Haji Kota Depok Naik 25 Persen

Reporter

Editor

Suseno TNR

Kamis, 27 Juli 2017 14:37 WIB

Ilustrasi calon jamaah haji. Antara

TEMPO.CO, Depok – Tahun ini, Kota Depok memberangkatkan 1.654 jemaah haji. Jumlah itu meningkat 25 persen dibanding tahun lalu, yakni 1.239 jemaah.

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama Kota Depok Supiyanto mengatakan jemaah haji asal Depok akan berangkat secara bertahap lewat enam kelompok terbang (kloter). Pertama, kloter 11 akan berangkat pada 31 Juli 2017 dengan total 410 jemaah. "Sebelum keberangkatan, jemaah nanti kumpul di Balai Kota Depok," katanya, Kamis, 27 Juli 2017.

Kedua, kloter 29 pada 5 Agustus dengan 410 jemaah. Ketiga, kloter 57 pada 14 Agustus sebanyak 410 jemaah. Keempat, kloter 94 pada 25 Agustus dengan 14 jemaah. Terakhir, kloter 93 pada 26 Agustus dengan 123 jemaah. "Calon haji di kloter 94 dan 96 digabung dengan wilayah lain di Jawa Barat. Total satu rombongan kloter tetap berjumlah 410 orang, termasuk enam petugas dari Kemenag (Kementerian Agama)," ujarnya.

Baca: Biaya Haji Indonesia Termahal di Makassar, Termurah di Aceh

Ia menuturkan sejak 2013-2016 ada pemotongan kuota calon jemaah haji dari Indonesia sebesar 20 persen. Pemangkasan kuota karena Arab Saudi sedang melakukan renovasi areal tawaf di Mekah.

Supyianto menambahkan, kuota jemaah haji asal Indonesia tahun ini sudah kembali normal, yakni 210 ribu jemaah. Bahkan Kerajaan Arab Saudi menambah kuota untuk jemaah Indonesia sebanyak 10 ribu orang. "Jadi sekarang kuotanya mencapai 221 ribu jemaah dari seluruh Indonesia," ucapnya.

Dari jumlah kuota nasional tersebut, pemerintah membagi jatah kuota jemaah reguler kepada 204 ribu jemaah dan sisanya 17 ribu untuk haji khusus atau yang biasa disebut ongkos naik haji plus. "Jemaah asal Depok nanti di embarkasi Pondok Gede. Namun kota atau kabupaten di Jawa Barat lainnya di embarkasi Bekasi," katanya.

IMAM HAMDI



Berita terkait

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

12 jam lalu

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

PKS Kota Depok membuka peluang bagi partai politik untuk bergabung pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

2 hari lalu

Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

Top 3 dunia pada 2 Mei 2024, di antaranya pelapor yang menuduh Boeing telah mengabaikan cacat produksi 737 MAX, meninggal.

Baca Selengkapnya

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

2 hari lalu

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

Arab Saudi mengundang pelancong menjelajahi budaya, sejarah, dan petualangan di luar perjalanan keagamaan seperti haji dan umrah.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

3 hari lalu

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

Arab Saudi menyatakan pihaknya akan memperketat aturan haji tahun ini.

Baca Selengkapnya

Masalah Kesehatan yang Perlu Diperhatikan Jemaah Haji agar Tak Ganggu Ibadah

3 hari lalu

Masalah Kesehatan yang Perlu Diperhatikan Jemaah Haji agar Tak Ganggu Ibadah

Selama mengikuti ibadah haji, kesehatan dan kebugaran menjadi hal utama yang patut dijaga serta dipertahankan jemaah haji.

Baca Selengkapnya

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

3 hari lalu

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

Pertemuan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah untuk membahas kemudahan layanan bagi jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

4 hari lalu

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

Arab Saudi akan menindak tegas siapa pun yang melaksanakan ibadah haji tanpa visa resmi.

Baca Selengkapnya

Ma'ruf Amin Terima Kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi di Istana Wapres

4 hari lalu

Ma'ruf Amin Terima Kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi di Istana Wapres

Wakil Presiden Ma'ruf Amin menerima lawatan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah di Istana Wapres.

Baca Selengkapnya

Tidak Berstatus Internasional, Bandara Adi Soemarmo tetap Layani Penerbangan Haji 2024

7 hari lalu

Tidak Berstatus Internasional, Bandara Adi Soemarmo tetap Layani Penerbangan Haji 2024

Bandara Adi Soemarmo Solo tidak lagi menyandang status sebagai bandara internasional. Tapi tetap layani penerbangan haji.

Baca Selengkapnya

Alasan PKS Usung Kader Internal di Pilkada 2024 Kota Depok

11 hari lalu

Alasan PKS Usung Kader Internal di Pilkada 2024 Kota Depok

Imam Budi Hartono akan melanjutkan RPJMD Kota Depok 2021-2026 jika terpilih pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya