Tokoh Metro 2017, Guido Quiko: Penjaga Warisan Musik Tugu  

Reporter

Editor

Suseno TNR

Senin, 31 Juli 2017 17:35 WIB

Guido Quiko saat memainkan alat musik keroncong macina di rumahnya kampung Bhineka, Jakarta Utara, 16 Juli 2017. TEMPO/Rizki Putra

TEMPO.CO, Jakarta - Koran Tempo kembali memilih dan menobatkan Tokoh Metro. Ajang ini digagas untuk mengapresiasi orang-orang yang berjasa memantik perbaikan di berbagai bidang kehidupan masyarakat Jakarta dan kota-kota sekitarnya. Mereka, dengan cara unik dan kreatif, telah membantu pemerintah mengatasi persoalan dan membuat wajah kota menjadi lebih ramah. Salah satu penerima penghargaan itu adalah Guido Quiko.

Lagu keroncong Bandar Djakarta mengalun dari mulut Guido Quiko. Sambil bernyanyi, jemarinya lincah memainkan gitar kecil seperti ukulele. “Gitar ini namanya macina dan ini identitas Keroncong Tugu,” ujar Guido di rumahnya di kawasan Tugu, Jakarta Utara, Sabtu dua pekan lalu.

Lelaki 48 tahun itu pemimpin Orkes Keroncong Tugu Cafrinho generasi keempat. Dia didapuk pada 2006 setelah ayahnya, Samuel Quiko, meninggal. Sebelumnya, ia wakil Samuel di orkes keroncong itu.

Baca: Tokoh Metro 2017, Rohim: Tempat Paku Bukan di Jalanan

Dalam buku Robinhood Betawi: Kisah Betawi Tempo Doeloe, Alwi Shahab menulis Keroncong Tugu lahir di zaman Vereenigde Oostindische Compagnie (VOC) dan merupakan induk semang musik keroncong di Indonesia. Para keturunan Portugis bekas tawanan Belanda yang menetap di tanah berawa di tenggara Batavia, kini Kampung Tugu, menciptakan musik ini untuk menghibur diri.

Mereka membikin alat musik sendiri dari kayu kembang kenanga dan menamainya macina, frunga, dan jitera. Ketiganya alat musik petik, berbentuk seperti ukulele dan gitar, cuma beda ukuran. Frunga dan jitera lebih besar. Karena bunyinya crong-crong, masyarakat sekitar menamakannya keroncong. “Yang menamakan keroncong bukan kami,” ujar Guido, meneruskan cerita turun-temurun.

Musik Tugu mula-mula diperkenalkan oleh Orkes Poesaka Krontjong Toegoe. Kelompok ini berjaya hingga zaman Orde Baru. Tapi, sejak awal 1990, mereka mulai terbelah. Pada 2001 sudah ada empat kelompok Keroncong Tugu: Cafrinho, Moresco Tugu IV, OK Tugu, dan Tugu Reni Jaya.

Seiring dengan perkembangan zaman, alat pengiring keroncong tak lagi cukup dengan macina, frunga, dan jitera. Cafrinho dan beberapa kelompok keroncong Tugu lainnya menambahkan gitar, celo, dan biola. Kelompok lain malah ada yang menggantikan macina dengan ukulele. Tapi Guido mempertahankannya. “Saya ingin menjaga tradisi dan eksistensi keroncong Tugu,” ujarnya.

Kata “cafrinho” berasal dari bahasa Portugis yang berarti sekelompok pemain musik. Dibanding kelompok lain, Orkes Keroncong Tugu Cafrinho paling berjaya. Di masa Samuel Guido, kelompok ini melanglang buana ke hingga ke mancanegara. Mereka berturut-turut tampil di Tong-tong Fair di Den Haag, Belanda, sejak 1994. Pada 2006 mereka mendapat anugerah budaya dari pemerintah Jakarta.

Guido adalah anak kedua Samuel Quiko. Ia merasakan, menjaga Keroncong Tugu saat ini jauh lebih berat dibanding sebelumnya. Selera musik masyarakat berubah. Apalagi anak-anak muda sekarang lebih menyukai musik Barat.

Baca: Tokoh Metro 2017, Lita Anggraini: Perlindungan buat PRT

Demi menarik minat penikmat belia, Guido dan kelompoknya mulai menyisipkan lagu-lagu Barat dengan aransemen keroncong dalam pentasnya. Sebagai contoh, Ahad dua pekan lalu, Cafrinho tampil di sebuah hotel membawakan lagu pop elektronik Rockabye karya kelompok musik asal Inggris, Clean Bandit. “Agar keroncong tidak mati, sesuaikan dengan zaman,” kata Guido.

Keteguhan Guido Quiko untuk menjaga seni tradisi leluhurnya mendapat apresiasi dari tim juri Tokoh Metro 2017. Pria itu dinilai layak mendapat anugerah atas “kesetiannya” itu.

Biodata
Nama: Guido Quiko
Tempat dan tanggal lahir: Jakarta, 27 Mei 1969
Pendidikan terakhir: SMA
Pekerjaan: pemimpin Keroncong Tugu Cafrinho
Penghargaan: Anugerah Budaya dari Gubernur DKI Jakarta pada 2006.

TIM KORAN TEMPO




Berita terkait

Malam Ini, Tempo Media Group Umumkan Pemenang Indonesia Entrepreneur Challenge 2023

30 Agustus 2023

Malam Ini, Tempo Media Group Umumkan Pemenang Indonesia Entrepreneur Challenge 2023

Tempo Media Group akan menggelar malam penghargaan "Indonesia Entrepreneur Challenge 2023" (IEC) di Hotel Ritz-Carlton Mega Kuningan, Jakarta pada Rabu, 30 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya

TNI AD Gelar Bootcamp, Latih Wawasan Kebangsaan untuk Generasi Z

31 Juli 2023

TNI AD Gelar Bootcamp, Latih Wawasan Kebangsaan untuk Generasi Z

Indonesia telah memasuki masa bonus demografi yang berarti lebih banyak usia produktif atau kalangan muda.

Baca Selengkapnya

Rencana IPO Anak Usaha, Tempo Cermati Perkembangan Pasar

18 Mei 2022

Rencana IPO Anak Usaha, Tempo Cermati Perkembangan Pasar

Tempo Inti Media masih akan mencermati perkembangan pasar menyusul rencana IPO PT IMD.

Baca Selengkapnya

Wartawan Senior Tempo di Surabaya Zed Abidien Meninggal Dunia

17 Juli 2021

Wartawan Senior Tempo di Surabaya Zed Abidien Meninggal Dunia

Zed merupakan salah satu wartawan yang ikut menggagas berdirinya Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Surabaya.

Baca Selengkapnya

Koran Tempo Beralih ke Digital, Pemred: Kualitas Jurnalistik Makin Baik

2 Februari 2021

Koran Tempo Beralih ke Digital, Pemred: Kualitas Jurnalistik Makin Baik

Pemimpin Redaksi Koran Tempo Budi Setyarso menyatakan keputusan beralih ke digital adalah keputusan strategis perusahaan, jauh sebelum pandemi.

Baca Selengkapnya

Mantan Pemimpin Redaksi Koran Tempo Meninggal, Selamat Jalan Daru Priyambodo

12 Desember 2020

Mantan Pemimpin Redaksi Koran Tempo Meninggal, Selamat Jalan Daru Priyambodo

Daru Priyambodo pernah menjabat sebagai Pemimpin Redaksi Koran Tempo sebelum purna tugas pada 2016.

Baca Selengkapnya

Volcano Run 2020 Sukses, Tempo Akan Gelar Mataram Run

8 Maret 2020

Volcano Run 2020 Sukses, Tempo Akan Gelar Mataram Run

Lomba Volcano Run 2020 sudah rampung digelar di Yogyakarta Ahad hari ini, 8 Maret 2020. Tempo bersiap menggelar lomba marathon yang lebih besar.

Baca Selengkapnya

Ini Daftar Bank dan Fintech Terbaik versi Tempo Financial Award

27 November 2019

Ini Daftar Bank dan Fintech Terbaik versi Tempo Financial Award

Tempo Financial Award 2019 memilih bank dan fintech terbaik. Ini daftarnya.

Baca Selengkapnya

Tarik Investasi Rp 200 Miliar, Tempo.co Akan Masuk Bursa Saham

18 Juni 2019

Tarik Investasi Rp 200 Miliar, Tempo.co Akan Masuk Bursa Saham

Tempo.co direncanakan go public pada Maret 2020.

Baca Selengkapnya

Perluas Pasar Pembaca, Tempo Gandeng Jaringan Diaspora Indonesia

6 September 2018

Perluas Pasar Pembaca, Tempo Gandeng Jaringan Diaspora Indonesia

Untuk memperluas jangkauan pembaca, PT Tempo Inti Media Tbk. atau TEMPO resmi menandatangani MoU dengan Indonesia Diaspora Network-United atau IDN-U.

Baca Selengkapnya