Maulana Tetap Bersyukur Meski Rumahnya Hangus Terbakar  

Reporter

Editor

Elik Susanto

Senin, 21 Agustus 2017 05:31 WIB

Ilustrasi kebakaran. ANTARA/Sahrul Manda Tikupadang

TEMPO.CO, Jakarta - Api masih menyala ketika Maulana tiba di rumahnya di kawasan Tanah Datar, Kampung Melayu, Jakarta, Minggu, 20 Agustus 2017. Sekitar pukul 16.30, Maulana bergegas lari di antara kerumunan orang dan petugas pemadam kebakaran di RW 7 Kelurahan Kampung Datar.


Di rumah Maulana terdapat kedua orang tua dan adik kandungnya. Begitu sampai di depan rumah, Maulana yang semula panik dan waswas langsung tenang setelah mengetahui seluruh keluarganya selamat. Soal rumahnya telah hangus dilahap api, Maulana yakin bisa memperbaikinya kembali.


"Di situ tempat tinggal saya, saya baru pulang kerja langsung lihat semua seperti ini. Rumah saya habus, tapi saya bersyukur ibu, bapak, adik sehat semua," kata Maulana yakin. Menurut Maulana, kebakaran sudah pernah terjadi di sini. Biasanya warga bisa cepat memadamkan.


Kebakaran di Kampung Datar terjadi sekitar pukul 14.00 berbarengan dengan acara lomba Agustusan. Belum diketahui penyebabnya. "Tadi kami sedang mengikuti lomba 17 Agustus, terlihat asap kami langsung lari mendekat," kata Abdul Razak, warga yang tinggal sekitar 100 meter dari titik api.


Menurut Abdul Razak, pemadam kebakaran baru tiba di lokasi satu jam setelah api menyala. Hingga pukul 18.00, warga dan petugas pemadam kebakaran bahu membahu memadamkan api. Kurang lebih 100 unit rumah hangus.

Sebanyak 5 unit pemadam kebakaran datang ke lokasi. Namun, kondisi pemukiman yang padat rumah berada di gang-gang sempit membuat pemadam kebakaran kesulitan untuk memadamkan dari dalam gang. Unit pemadam terpaksa memadamkan api dari jarak yang agak jauh dari titik api.

M HENDARTYO HANGI

Advertising
Advertising

Berita terkait

Toko Bahan Bangunan di Depok Terbakar

3 hari lalu

Toko Bahan Bangunan di Depok Terbakar

Toko bahan bangunan di Jalan Cimandiri Raya, Kelurahan Baktijaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, terbakar.

Baca Selengkapnya

Ratusan Orang Tewas di Yogya Plaza Klender Saat Kerusuhan Mei 1998, Terjadi Penjarahan dan Kebakaran

4 hari lalu

Ratusan Orang Tewas di Yogya Plaza Klender Saat Kerusuhan Mei 1998, Terjadi Penjarahan dan Kebakaran

Kilas balik kerusuhan Mei 1998 terjadi di Yogya Plaza Klender. Ratusan orang tewas terjebak dalam kebakaran di Yogya dept Store itu.

Baca Selengkapnya

Indonesia Mengutuk Pembakaran Kantor UNRWA di Yerusalem oleh Warga Israel

8 hari lalu

Indonesia Mengutuk Pembakaran Kantor UNRWA di Yerusalem oleh Warga Israel

Kementerian Luar Negeri RI mengatakan aksi pembakaran markas besar UNRWA di Yerusalem oleh warga ekstremis merupakan tanggung jawab Israel.

Baca Selengkapnya

Usai Musibah Kebakaran, Kantor Pusat UNRWA di Yerusalem Bakal Ditutup Sementara

8 hari lalu

Usai Musibah Kebakaran, Kantor Pusat UNRWA di Yerusalem Bakal Ditutup Sementara

Buntut dari musibah kebakaran, kantor UNRWA di Yerusalem Timur akan ditutup sementara sampai situasi aman.

Baca Selengkapnya

Kebakaran Tiga Kapal di Muara Baru, Tiga ABK Tewas

11 hari lalu

Kebakaran Tiga Kapal di Muara Baru, Tiga ABK Tewas

Tiga kapal di Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara mengalami kebakaran dan menewaskan tiga anak buah kapal yang tak sempat menyelamatkan diri

Baca Selengkapnya

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

16 hari lalu

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

Berikut tiga tips yang dapat membantu mengurangi risiko kebakaran rumah dari dampak musim kemarau.

Baca Selengkapnya

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

22 hari lalu

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

Diduga terjadi kebocoran gas agen tabung dan air mineral di Gang Melati 1, Cinere, Depok, terbakar Jumat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

25 hari lalu

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

Puslabfor Polri melakukan investigasi kebakaran di Mampang, Jakarta yang mengakibatkan 7 lorban meninggal. Apa saja tugas Puslabfor?

Baca Selengkapnya

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

28 hari lalu

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

Kebakaran toko Saudara Frame & Galery di Mampang Prapatan Kamis kemarin mengakibatkan tujuh orang tewas

Baca Selengkapnya

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

29 hari lalu

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

Tujuh orang tewas dalam kebakaran ruko Saudara Frame dan Galery di Mampang Prapatan.

Baca Selengkapnya