Polisi Sita Barang Bukti Kasus Tewasnya Suporter Timnas di Bekasi

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Minggu, 3 September 2017 11:33 WIB

Prosesi pemakaman Catur Juliantono, pendukung Timnas yang meninggal akibat petasan, di TPU Kober, Klender, Jakarta Timur pada Ahad, 3 September 2017. Catur meninggal akibat lemparan petasan saat Timnas Indonesia berlaga lawan Fiji di stadion Patriot, Bekasi, 2 September 2017. Tempo/Zara

TEMPO.CO, Bekasi - Penyidik Kepolisian Resor Metro Bekasi Kota menyita sejumlah barang bukti dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) kasus tewasnya suporter Timnas Indonesia, Catur Juliantono, 32 tahun, di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi pada Sabtu malam, 2 September 2017.

"Barang bukti berkaitan dengan penyebab meninggalnya korban," kata Kepala Polres Metro Bekasi Kota, Komisaris Besar Hero Henrianto Bachtiar, Ahad, 3 September 2017.
Baca :
Penonton Meninggal di Laga Timnas, PSSI Berharap Tak Kena Sanksi

Menurut dia, di tribun selatan atau di belakang gawang, penyidik menemukan cassing hand flare (suar tangan), dan pengaman rocket flare (suar tembak). Lokasi itu merupakan titik ditembakkannya petasan flare oleh pendukung Timnas Indonesia lainnya.

"Kami juga menemukan pipa rocket flare di lokasi korban di tribun timur," kata Hero.

Dari hasil penyelidikan di lapangan, kata dia, kesimpulan penyebab kematian korban berasal dari rocket flare yang ditembakkan dari tribun belakang gawang. Adapun, pelaku penembakan petasan flare tersebut kini masih dicari oleh kepolisian.

"Semua barang bukti kami sita untuk penyelidikan," kata dia.

Seorang suporter Merah Putih, Catur Juliantono, warga Duren Sawit, Jakarta Timur tewas dalam perjalanan menuju ke RS Mitra Keluarga Bekasi Barat. Korban mengalami luka parah di bagian wajahnya karena tertembak petasan flare ketika mendukung Timnas Indonesia melawan Timnas Fiji.

ADI WARSONO

Berita terkait

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

8 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Kehadiran Suporter Timnas Indonesia Jadi Sorotan Jelang Laga Melawan Korea Selatan di Piala Asia U-23

9 hari lalu

Kehadiran Suporter Timnas Indonesia Jadi Sorotan Jelang Laga Melawan Korea Selatan di Piala Asia U-23

Kehadiran ribuan suporter Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024 menjadi sorotan. Korea Selatan dianggap bakal seperti melakoni laga tandang.

Baca Selengkapnya

Golkar Ajukan Nofel Saleh Hilabi Maju Pilkada Kota Bekasi

24 hari lalu

Golkar Ajukan Nofel Saleh Hilabi Maju Pilkada Kota Bekasi

Golkar mengajukan tiga nama di Pilkada Kota Bekasi.

Baca Selengkapnya

50 Persen Warga Kota Bekasi Mudik

27 hari lalu

50 Persen Warga Kota Bekasi Mudik

Pj Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhammad, mengatakan 50 persen lebih warganya mudik ke kampung halaman

Baca Selengkapnya

PKB Kota Bekasi Luncurkan PKB Call, Buka Penjaringan Bakal Calon Wali Kota

27 hari lalu

PKB Kota Bekasi Luncurkan PKB Call, Buka Penjaringan Bakal Calon Wali Kota

Sudah ada tiga tokoh yang mendaftar untuk maju di Pilkada Kota Bekasi 2024 lewat PKB

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Kasus Pertalite yang Dicampur Air di SPBU di Kota Bekasi

36 hari lalu

Fakta-fakta Kasus Pertalite yang Dicampur Air di SPBU di Kota Bekasi

Para tersangka pelaku pencampur BBM jenis Pertalite dengan air yang dikirim ke sebuah SPBU Kota Bekasi tersebut akan diancam pidana 6 tahun penjara.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Kamis Malam, Erick Thohir Berharap Dukungan Maksimal Suporter

47 hari lalu

Jadwal Timnas Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Kamis Malam, Erick Thohir Berharap Dukungan Maksimal Suporter

Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam dua kali pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret ini, di kandang dan tandang.

Baca Selengkapnya

Eskalator Stasiun Bekasi Rusak Lagi, Cuma Beroperasi 2 Jam

7 Februari 2024

Eskalator Stasiun Bekasi Rusak Lagi, Cuma Beroperasi 2 Jam

Pengguna KRL berharap PT KAI serius memperbaiki fasilitas publik di stasiun Bekasi itu.

Baca Selengkapnya

Mykhailo Mudryk Tantang Suporter Chelsea Duel Usai Kalah Lawan Wolves di Liga Inggris

5 Februari 2024

Mykhailo Mudryk Tantang Suporter Chelsea Duel Usai Kalah Lawan Wolves di Liga Inggris

Mykhailo Mudryk tak terima dikritik suporter Chelsea dan malah melayangkan tantangan kepadanya.

Baca Selengkapnya

Respons Shin Tae-yong Soal Petisi Suporter Minta Kontraknya di Timnas Indonesia Diperpanjang

3 Februari 2024

Respons Shin Tae-yong Soal Petisi Suporter Minta Kontraknya di Timnas Indonesia Diperpanjang

Shin Tae-yong mengatakan fenomena tersebut ada karena suporter mengapresiasi kerja kerasnya bersama timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya