Guru Bantu Laporkan Gubernur Ke Polisi

Reporter

Editor

Selasa, 10 Juni 2008 18:18 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Sekitar 500 orang guru bantu kemarin mendatangi Markas Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya. Mereka mengadukan Gubernur DKI Jakarta yang sejak masa Sutiyoso hingga Fauzi Bowo tidak pernah menepati janji untuk mengangkat guru bantu sebagai pegawai negeri sipil (PNS). Pengingkaran janji ini dinilai sebagai bentuk penipuan. Laporan tentang penipuan itu dibuat atas nama Eviana sebagai Ketua Umum Forum Guru Bantu. Dalam laporan itu juga disertakan 3.550 nama guru bantu sebagai korban. "Nama-nama ini sudah terdaftar di situs resmi pemda DKI," kata Eviana. “Masih ada 3000an nama lagi yang belum masuk dalam daftar itu.”Sebelum membuat laporan tadi, para guru bantu telah berkali-kali berunjuk rasa di Balai Kota, gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, hingga kantor Departemen Pendidikan Nasional. "Tapi belum ada ketegasan. Padahal hidup makin sulit setelah harga-harga naik," kata Haeruddin, 45 tahun, pengajar di SMK Yayasan Pendidikan Raudatul Ilmiah, Cilandak Barat yang sudah 20 tahun menyandang status guru bantu.Menanggapi laporan para guru tadi, Kepala Biro Hukum Pemda DKI Jakarta Sri Rahayu mengatakan belum mengetahui. “Saya akan cek dulu duduk permasalahannya,” kata Sri Rahayu. Menurut dia, sampai kemarin petang lembaganya belum mendapat informasi tentang laporan penipuan itu. Jika laporan itu memang benar, Sri Rahayu berencana melakukan koordinasi dengan Badan Kepegawaian Daerah. “Setelah itu baru dicari solusinya,” kata dia. 1 IBNU RUSYDI | Rudy Prasetyo

Berita terkait

4 Prodi dengan Kuota Terbesar di PPG Prajabatan 2024

1 hari lalu

4 Prodi dengan Kuota Terbesar di PPG Prajabatan 2024

Apa saja prodi dengan kuota terbesar di PPG Prajabatan?

Baca Selengkapnya

Pendaftaran PPG Prajabatan 2024 Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftarnya

20 hari lalu

Pendaftaran PPG Prajabatan 2024 Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftarnya

PPG Prajabatan merupakan salah satu program prioritas Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) untuk memenuhi kebutuhan guru.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Laptop Huawei Matebook D14, Guru Bicara Ekskul Pramuka

24 hari lalu

Top 3 Tekno: Laptop Huawei Matebook D14, Guru Bicara Ekskul Pramuka

Selain spesifikasi laptop Huawei Matebook D14 terbaru dan 5 catatan para guru atas polemik ekskul Pramuka, ada juga soal ledakan amunisi kedaluwarsa.

Baca Selengkapnya

Samsung Tingkatkan Kompetensi Digital Guru dan Dosen melalui Samsung Innovation Campus

31 hari lalu

Samsung Tingkatkan Kompetensi Digital Guru dan Dosen melalui Samsung Innovation Campus

Samsung menggelar program Teachers Training bagi guru dan dosen dalam program Samsung Innovation Campus (SIC) Batch 5 2023/2024.

Baca Selengkapnya

Seleksi ASN 2024, Kemendikbudristek Buka Formasi 419.146 Guru PPPK

43 hari lalu

Seleksi ASN 2024, Kemendikbudristek Buka Formasi 419.146 Guru PPPK

Seleksi PPPK tersebut diperuntukkan untuk guru di sekolah negeri.

Baca Selengkapnya

Mau Dijadikan Sumber Pembiayaan Makan Siang Gratis, Apa Fungsi Utama Dana BOS?

54 hari lalu

Mau Dijadikan Sumber Pembiayaan Makan Siang Gratis, Apa Fungsi Utama Dana BOS?

Perhimpunan Pendidikan dan Guru menolak jika makan siang gratis menggunakan dana BOS

Baca Selengkapnya

Beda Respons PGRI Soal Makan Siang Gratis Pakai Dana Bos: yang Penting Ada Uangnya

54 hari lalu

Beda Respons PGRI Soal Makan Siang Gratis Pakai Dana Bos: yang Penting Ada Uangnya

PGRI menilai, tidak ada yang perlu dipersoalkan mengenai pembiayaan program makan siang dan susu gratis yang menggunakan dana BOS.

Baca Selengkapnya

Marak Kasus Bullying, Jokowi kepada Guru: Jangan Sampai Ada Siswa Ketakutan di Sekolah

54 hari lalu

Marak Kasus Bullying, Jokowi kepada Guru: Jangan Sampai Ada Siswa Ketakutan di Sekolah

Presiden Joko Widodo menunjukkan perhatiannya atas perundungan (bullying) yang terjadi di sekolah-sekolah.

Baca Selengkapnya

Respons Program Makan Siang Gratis, FSGI Singgung Teori Shang Yang, Apa Maksudnya?

54 hari lalu

Respons Program Makan Siang Gratis, FSGI Singgung Teori Shang Yang, Apa Maksudnya?

FSGI merespons program makan siang gratis dengan menyinggung teori Shang Yang. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Reaksi Para Guru Soal Makan Siang Gratis akan Gunakan Dana BOS

54 hari lalu

Reaksi Para Guru Soal Makan Siang Gratis akan Gunakan Dana BOS

Menurut FSGI, penggunaan dana Bos untuk makan siang gratis menunjukkan pemerintah gagal memahami tujuan kebijakan itu.

Baca Selengkapnya